AMPI Sulsel Bangga Eks Ketum Dito Dipercaya jadi Menpora
Senin, 03 Apr 2023 22:53
Ketua DPD AMPI Sulsel terpilih, Andi Nurhaldin didampingi sekretarisnya, Nasruddin Upel. Foto: Sindo Makassar
MAKASSAR - Pengurus Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia Sulawesi Selatan (AMPI Sulsel) menyampaikan selamat kepada Dito Ariotedjo atas amanah jadi Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora). Dito merupakan mantan Ketua Umum DPP AMPI periode 2017-2022.
"Selamat kepada Kakanda Dito Ariotedjo atas amanah jadi Menpora. Beliau ini adalah salah satu kader terbaik AMPI," kata Ketua AMPI Sulsel Andi Nurhaldin Nurdin Halid di pada Senin (3/4) kemarin.
Andi Nurhaldin menilai, kepercayaan Presiden Jokowi ini menunjukkan keberhasilan AMPI dalam melahirkan calon-calon pemimpin bangsa.
Dito Ariotedjo menambah deretan kader-kader AMPI yang berhasil tampil sebagai pemimpin di panggung politik. Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo juga menteri berlatar organisasi kepemudaan ini.
"Kakanda Dito adalah salah satu kader terbaik AMPI. Kita berharap prestasi kakanda Dito bisa diikuti oleh kader-kader AMPI di berbagai provinsi, dan kian banyak kader lahir jadi menteri beberapa tahun mendatang," ujar Nurhaldin.
"Kita berharap kehadiran Kakanda Dito memberi kemajuan terhadap kepemudaan dan olahraga di Tanah Air ke depan," sambung Wakil Ketua DPRD Makassar ini.
Politikus Partai Golkar, Dito Ariotedjo, dilantik Presiden Joko Widodo sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) yang baru. Pelantikan digelar di Istana Negara, Jakarta, Senin (3/4) kemarin.
Dito menggantikan Zainudin Amali yang mundur dari kursi Menpora karena menjabat sebagai Waketum PSSI. Penetapan Dito sebagai Menpora dituangkan dalam surat Keputusan Presiden RI Nomor 26/P Tahun 2023 tentang Pengangkatan Menteri Pemuda dan Olahraga Kabinet Indonesia Maju Periode Tahun 2019-2024.
"Selamat kepada Kakanda Dito Ariotedjo atas amanah jadi Menpora. Beliau ini adalah salah satu kader terbaik AMPI," kata Ketua AMPI Sulsel Andi Nurhaldin Nurdin Halid di pada Senin (3/4) kemarin.
Andi Nurhaldin menilai, kepercayaan Presiden Jokowi ini menunjukkan keberhasilan AMPI dalam melahirkan calon-calon pemimpin bangsa.
Dito Ariotedjo menambah deretan kader-kader AMPI yang berhasil tampil sebagai pemimpin di panggung politik. Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo juga menteri berlatar organisasi kepemudaan ini.
"Kakanda Dito adalah salah satu kader terbaik AMPI. Kita berharap prestasi kakanda Dito bisa diikuti oleh kader-kader AMPI di berbagai provinsi, dan kian banyak kader lahir jadi menteri beberapa tahun mendatang," ujar Nurhaldin.
"Kita berharap kehadiran Kakanda Dito memberi kemajuan terhadap kepemudaan dan olahraga di Tanah Air ke depan," sambung Wakil Ketua DPRD Makassar ini.
Politikus Partai Golkar, Dito Ariotedjo, dilantik Presiden Joko Widodo sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) yang baru. Pelantikan digelar di Istana Negara, Jakarta, Senin (3/4) kemarin.
Dito menggantikan Zainudin Amali yang mundur dari kursi Menpora karena menjabat sebagai Waketum PSSI. Penetapan Dito sebagai Menpora dituangkan dalam surat Keputusan Presiden RI Nomor 26/P Tahun 2023 tentang Pengangkatan Menteri Pemuda dan Olahraga Kabinet Indonesia Maju Periode Tahun 2019-2024.
(UMI)
Berita Terkait
Sulsel
Taufan Pawe Optimis IKN Jadi Ibu Kota Politik pada 2028
Anggota Komisi II DPR RI, Taufan Pawe, memproyeksikan Ibu Kota Nusantara (IKN) siap beroperasi penuh sebagai pusat pemerintahan atau Ibu Kota Politik pada tahun 2028.
Rabu, 14 Jan 2026 17:34
Sulsel
Jelang Musda Golkar DPD I, Kosgoro 57 Sulsel Percepat Cari Ketua Definitif
?Steering Committee (SC) Musda Kosgoro 57 Sulsel, Armin Mustamin Toputiri, memastikan agenda strategis ini akan mendapat atensi penuh dari pusat.
Kamis, 08 Jan 2026 16:51
Sulsel
Jelang Musda Sulsel, Andi Ina Akui Appi Berhasil Pimpin Golkar Makassar
Bupati Barru yang juga kader Golkar, Andi Ina Kartika Sari mengakui keberhasilan Munafri Arifuddin memimpin DPD II Makassar. Ia memberi apresiasi atas pencapaian Beringin dibawah komando Appi.
Rabu, 24 Des 2025 13:46
Sulsel
Plt Ketua Golkar Sulsel Sebut TP Tak Lagi Maju di Musda, Ingin Fokus DPR RI
Plt Ketua DPD I Golkar Sulsel, Muhidin M Said memberikan pernyataan yang mengejutkan. Ia bilang, Taufan Pawe (TP) tak lagi maju di Musda, tapi ingin fokus di Senayan.
Selasa, 23 Des 2025 16:28
Sulsel
TP Tidak Hadir, Munafri Sambut Muhidin di Makassar, Golkar Sulsel Konsolidasi Barisan
Ketua DPD II Partai Golkar Kota Makassar, Munafri Arifuddin, hadir menjemput langsung Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPD I Golkar Sulawesi Selatan, Muhidin M Said, di Kantor DPD I Golkar Sulsel, Jalan Botolempangan, Makassar, Selasa (23/12/2025).
Selasa, 23 Des 2025 13:52
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Wabup Gowa Serahkan Bantuan Alsintan Kementan kepada Kelompok Tani
2
Identifikasi Korban ATR 42-500 Dipusatkan di RS Bhayangkara Makassar
3
Jenazah yang Ditemukan di Lokasi Kecelakaan Pesawat Berjenis Kelamin Laki-laki
4
Tim SAR Berhasil Temukan Serpihan Pesawat ATR di Lereng Bulusaraung
5
Tim SAR Temukan Satu Jenazah yang Diduga Korban Pesawat ATR 42-500
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Wabup Gowa Serahkan Bantuan Alsintan Kementan kepada Kelompok Tani
2
Identifikasi Korban ATR 42-500 Dipusatkan di RS Bhayangkara Makassar
3
Jenazah yang Ditemukan di Lokasi Kecelakaan Pesawat Berjenis Kelamin Laki-laki
4
Tim SAR Berhasil Temukan Serpihan Pesawat ATR di Lereng Bulusaraung
5
Tim SAR Temukan Satu Jenazah yang Diduga Korban Pesawat ATR 42-500