Presiden Resmi Lantik Andi Sudirman - Fatmawati Sebagai Gubernur dan Wagub Sulsel
Kamis, 20 Feb 2025 15:28

Andi Sudirman Sulaiman dan Fatmawati Rusdi (Andalan Hati) resmi dilantik sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Selatan Periode 2025-2030. Foto: Istimewa
JAKARTA - Andi Sudirman Sulaiman dan Fatmawati Rusdi (Andalan Hati) resmi dilantik sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Selatan Periode 2025-2030.
Pelantikan oleh Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto di Istana Merdeka, Kamis 20 Februari 2025. Dihadiri oleh Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, Ketua dan Wakil Ketua MPR RI, Wakil Ketua DPR RI, pimpinan lembaga negara, para Menteri Kabinet Merah Putih, para pimpinan Partai Politik, dan lainnya.
"Pertama-tama saya ingin ucapkan selamat atas pelantikan saudara-saudara. Saya juga ingin menyampaikan selamat atas mandat yang diberikan oleh rakyat dari daerah masing-masing. Saya juga ingin menyampaikan selamat atas terpilihnya saudara-saudara menjadi kepala daerah masing-masing," ujar Presiden Prabowo.
Menurutnya, ini menjadi momen bersejarah bagi bangsa Indonesia. Pelantikan serentak kepada 961 Kepala Daerah dari 481 daerah, yang terdiri dari 33 gubernur dan 33 wakil gubernur, 363 bupati, 362 wakil bupati, 85 wali kota, dan 85 wakil wali kota.
"Ini juga menunjukkan kepada kita sekalian betapa besar bangsa kita. Dan juga bahwa bangsa kita yang demikian besar, yang keempat terbesar dari jumlah penduduk, di seluruh dunia, bahwa kita memiliki demokrasi yang hidup, demokrasi yang berjalan, demokrasi yang dinamis," tuturnya.
Prabowo mengingatkan, bahwa mandat yang diterima oleh para kepala daerah adalah kepercayaan dari masyarakat.
"Atas nama negara dan bangsa Indonesia, bahwa Saudara dipilih, Saudara adalah pelayan rakyat. Saudara adalah abdi rakyat. Saudara harus membela kepentingan rakyat. Saudara harus menjaga kepentingan rakyat kita. Saudara harus berjuang untuk perbaikan hidup mereka. Itu adalah tugas kita," pintanya.
Lanjut Prabowo, bahwa para Kepala Daerah ini berasal dari partai, agama, suku yang berbeda-beda. "Namun kita telah lahir dalam keluarga besar Nusantara, keluarga besar Republik Indonesia, keluarga besar Merah Putih, keluarga besar Bhinneka Tunggal Ika. Kita berbeda-beda, tapi kita satu," pungkasnya.
"Marilah kita mengabdi pada rakyat kita. Berbuat yang terbaik untuk rakyat kita," tutup sambutan Prabowo.
Diketahui, pasangan Andalan Hati meraih perolehan suara tertinggi dalam Pilgub Sulsel sejak penerapan pemilihan langsung di Sulsel. Andalan Hati berhasil mengumpulkan 3.014.255 suara atau setara dengan 65,32% dari total suara yang sah.
Pelantikan oleh Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto di Istana Merdeka, Kamis 20 Februari 2025. Dihadiri oleh Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, Ketua dan Wakil Ketua MPR RI, Wakil Ketua DPR RI, pimpinan lembaga negara, para Menteri Kabinet Merah Putih, para pimpinan Partai Politik, dan lainnya.
"Pertama-tama saya ingin ucapkan selamat atas pelantikan saudara-saudara. Saya juga ingin menyampaikan selamat atas mandat yang diberikan oleh rakyat dari daerah masing-masing. Saya juga ingin menyampaikan selamat atas terpilihnya saudara-saudara menjadi kepala daerah masing-masing," ujar Presiden Prabowo.
Menurutnya, ini menjadi momen bersejarah bagi bangsa Indonesia. Pelantikan serentak kepada 961 Kepala Daerah dari 481 daerah, yang terdiri dari 33 gubernur dan 33 wakil gubernur, 363 bupati, 362 wakil bupati, 85 wali kota, dan 85 wakil wali kota.
"Ini juga menunjukkan kepada kita sekalian betapa besar bangsa kita. Dan juga bahwa bangsa kita yang demikian besar, yang keempat terbesar dari jumlah penduduk, di seluruh dunia, bahwa kita memiliki demokrasi yang hidup, demokrasi yang berjalan, demokrasi yang dinamis," tuturnya.
Prabowo mengingatkan, bahwa mandat yang diterima oleh para kepala daerah adalah kepercayaan dari masyarakat.
"Atas nama negara dan bangsa Indonesia, bahwa Saudara dipilih, Saudara adalah pelayan rakyat. Saudara adalah abdi rakyat. Saudara harus membela kepentingan rakyat. Saudara harus menjaga kepentingan rakyat kita. Saudara harus berjuang untuk perbaikan hidup mereka. Itu adalah tugas kita," pintanya.
Lanjut Prabowo, bahwa para Kepala Daerah ini berasal dari partai, agama, suku yang berbeda-beda. "Namun kita telah lahir dalam keluarga besar Nusantara, keluarga besar Republik Indonesia, keluarga besar Merah Putih, keluarga besar Bhinneka Tunggal Ika. Kita berbeda-beda, tapi kita satu," pungkasnya.
"Marilah kita mengabdi pada rakyat kita. Berbuat yang terbaik untuk rakyat kita," tutup sambutan Prabowo.
Diketahui, pasangan Andalan Hati meraih perolehan suara tertinggi dalam Pilgub Sulsel sejak penerapan pemilihan langsung di Sulsel. Andalan Hati berhasil mengumpulkan 3.014.255 suara atau setara dengan 65,32% dari total suara yang sah.
(GUS)
Berita Terkait

News
Noemi Octarina Resmi Dilantik Sebagai Ketua PKK dan Ketua Tim Pembina Posyandu Sulsel
Ketua Umum Tim Penggerak PKK, Tri Tito Karnavian, secara resmi melantik dan mengukuhkan Naoemi Octarina sebagai Ketua TP PKK Sulsel sekaligus Ketua Tim Pembina Posyandu Provinsi Sulawesi Selatan, di Aryanusa Ballroom, Menara Danareksa
Jum'at, 21 Feb 2025 08:05

News
Surya Paloh: Kepiawaian Andalan Hati Dapat Memajukan Sulsel
Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh menyampaikan selamat atas amanah yang diemban kepada Andi Sudirman Sulaiman dan Fatmawati Rusdi sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel periode 2025-2030.
Kamis, 20 Feb 2025 20:08

News
PLN UID Sulselrabar Borong 16 Penghargaan K3 dari Pemprov Sulsel
PLN UID Sulselrabar menerima 16 penghargaan bidang K3 dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Pemprov Sulsel) di Kantor Gubernur Sulsell, Selasa (18/2).
Rabu, 19 Feb 2025 18:46

News
Pj Gubernur Kukuhkan Pengurus FPK Provinsi Sulsel
Penjabat Gubernur Sulsel Prof Fadjry Djufry mengukuhkan pengurus Forum Pembaruan Kebangsaan (FPK) Provinsi Sulsel Periode 2025-2028 dalam acara yang berlangsung di Ruangan Rapat Pimpinan, Kantor Gubernur Sulsel, Rabu, (19/02/2025).
Rabu, 19 Feb 2025 17:22

News
Prof Fadjry Djufry Ingatkan Gubernur Terpilih Soal Target Swasembada Pangan
Setelah kurang lebih dua bulan memimpin Sulsel, Prof Fadjry Djufry akan mengakhiri masa jabatannya sebagai Penjabat Gubernur, seiring dengan pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel terpilih
Selasa, 18 Feb 2025 15:19
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Andi Amran Sulaiman Lantik 5 Pengurus IKA Unhas Wilayah dan Fakultas di Makassar
2

ASN Kemenag Sulsel Diminta Tetap Produktif di Tengah Efisiensi Anggaran
3

Ketua DPRD Makassar Harap Kepala Daerah yang Dilantik Bawa Kesejahteraan
4

Fatmawati Rusdi Harap HIMPUNI Jadi Garda Terdepan Dukung Swasembada Pangan
5

Kepala Desa Uluere Bantah Klaim Tanah Ulayat Pong Salamba
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Andi Amran Sulaiman Lantik 5 Pengurus IKA Unhas Wilayah dan Fakultas di Makassar
2

ASN Kemenag Sulsel Diminta Tetap Produktif di Tengah Efisiensi Anggaran
3

Ketua DPRD Makassar Harap Kepala Daerah yang Dilantik Bawa Kesejahteraan
4

Fatmawati Rusdi Harap HIMPUNI Jadi Garda Terdepan Dukung Swasembada Pangan
5

Kepala Desa Uluere Bantah Klaim Tanah Ulayat Pong Salamba