Viral Pengendara Motor Dinas Ugal-ugalan Lawan Arah di Makassar, Polisi Tindak Tegas

Rabu, 05 Mar 2025 16:29
Viral Pengendara Motor Dinas Ugal-ugalan Lawan Arah di Makassar, Polisi Tindak Tegas
Seorang pengendara motor plat merah (kendaraan dinas) terekam video amatir warga saat berkendara secara ugal-ugalan dan melawan arus di sepanjang Jalan Perintis Kemerdekaan. Foto: Istimewa
Comment
Share
MAKASSAR - Seorang pengendara motor plat merah (kendaraan dinas) terekam video amatir warga saat berkendara secara ugal-ugalan dan melawan arus di sepanjang Jalan Perintis Kemerdekaan, Kota Makassar.

Dalam rekaman video nampak pengendara tersebut sempat menyerempet pengendara motor lainnya. Namun bukannya berbalik arah, pelaku justru terus saja tancap gas.

Aksi yang membahayakan pengendara lain itu saat ini viral di media sosial. Memaksa polisi turun tangan untuk menelusuri pelakunya.

Satlantas Polrestabes Makassar yang melakukan penelusuran kemudian berhasil mengamankan kendaraan milik pegawai Kelurahan Kaluku Bodoa, Kecamatan Tallo. Sementara pelakunya masih dalam pengejaran.

"Satlantas Polrestabes Makassar yang melakukan penelusuran lewat video viral berhasil mengidentifikasi dan mengamankan kendaraan tersebut yang rupanya milik oknum pegawai yang bertugas di Kelurahan Kaluku Bodoa," ujar Baur Tilang Satlantas Polrestabes Makassar, Aiptu Murdadi, Rabu (05/03/2025).

Murdadi menjelaskan, pelakunya sendiri bukanlah pemilik kendaran dinas tersebut. Namun, ia mengaku sempat meminjamkannya kepada seorang teman.

"Saat diamankan pemilik kendaraan mengaku kendaraan miliknya saat itu dipakai oleh temannya. Temannya itu lah saat ini masih dalam pengejaran Satlantas Polrestabes Makassar," terangnya.

Adapun dugaan sementara pengendara tersebut nekad melawan arus sebagai jalan pintas agar cepat sampai di tempat tujuan.

Warga dan pengendara dihimbau agar senantiasa mentaati aturan dan tertib berlalu lintas demi keselamatan diri sendiri dan juga pengendara lainnya.
(GUS)
Berita Terkait
Berita Terbaru