Pertamina Salurkan 240 Ribu Liter Air Bersih untuk Warga Terdampak Kekeringan di Maros
Minggu, 05 Okt 2025 15:09
Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi melalui AFT Hasanuddin bergerak cepat bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Maros untuk menyalurkan bantuan air bersih. Foto/IST
MAROS - Kekeringan berkepanjangan yang melanda Kabupaten Maros sejak awal tahun 2025 menyulitkan masyarakat di sejumlah wilayah untuk mendapatkan air bersih.
Menanggapi kondisi darurat ini, Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi melalui Aviation Fuel Terminal (AFT) Hasanuddin bergerak cepat bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Maros untuk menyalurkan bantuan air bersih.
Sebanyak 48 tangki air berkapasitas 5.000 liter disalurkan ke 12 desa dan kelurahan di tiga kecamatan, yakni Bontoa, Lau, dan Maros Baru. Total distribusi mencapai 240.000 liter air bersih, yang memberi akses lebih baik bagi ribuan warga dalam memenuhi kebutuhan pokok harian mereka.
Aviation Fuel Terminal Manager Hasanuddin, Andreas Yanuar Arinawan, menegaskan pentingnya sinergi dengan BPBD untuk memastikan bantuan sampai ke tangan yang tepat.
“Pertamina Patra Niaga tidak hanya berkomitmen menjaga ketahanan energi, tetapi juga berupaya hadir di tengah masyarakat saat krisis melanda. Bantuan air bersih ini diharapkan bisa menjawab kebutuhan dasar masyarakat yang sangat mendesak,” ujarnya.
Bagi warga, bantuan ini menjadi angin segar di tengah kesulitan. Siti Rahma, warga Kelurahan Soreang, menyampaikan rasa syukurnya.
“Sudah berbulan-bulan kami kesulitan air bersih. Untuk mandi dan memasak pun harus sangat hemat. Alhamdulillah dengan adanya bantuan dari Pertamina dan BPBD, kebutuhan air kami sementara bisa tercukupi,” tuturnya haru.
Bantuan tersebut disambut antusias oleh masyarakat. Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi berharap kolaborasi dengan pemerintah daerah dan warga terus diperkuat untuk menciptakan solusi berkelanjutan yang memberi dampak nyata—terutama dalam menghadapi tantangan perubahan iklim dan ancaman kekeringan di masa depan.
Menanggapi kondisi darurat ini, Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi melalui Aviation Fuel Terminal (AFT) Hasanuddin bergerak cepat bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Maros untuk menyalurkan bantuan air bersih.
Sebanyak 48 tangki air berkapasitas 5.000 liter disalurkan ke 12 desa dan kelurahan di tiga kecamatan, yakni Bontoa, Lau, dan Maros Baru. Total distribusi mencapai 240.000 liter air bersih, yang memberi akses lebih baik bagi ribuan warga dalam memenuhi kebutuhan pokok harian mereka.
Aviation Fuel Terminal Manager Hasanuddin, Andreas Yanuar Arinawan, menegaskan pentingnya sinergi dengan BPBD untuk memastikan bantuan sampai ke tangan yang tepat.
“Pertamina Patra Niaga tidak hanya berkomitmen menjaga ketahanan energi, tetapi juga berupaya hadir di tengah masyarakat saat krisis melanda. Bantuan air bersih ini diharapkan bisa menjawab kebutuhan dasar masyarakat yang sangat mendesak,” ujarnya.
Bagi warga, bantuan ini menjadi angin segar di tengah kesulitan. Siti Rahma, warga Kelurahan Soreang, menyampaikan rasa syukurnya.
“Sudah berbulan-bulan kami kesulitan air bersih. Untuk mandi dan memasak pun harus sangat hemat. Alhamdulillah dengan adanya bantuan dari Pertamina dan BPBD, kebutuhan air kami sementara bisa tercukupi,” tuturnya haru.
Bantuan tersebut disambut antusias oleh masyarakat. Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi berharap kolaborasi dengan pemerintah daerah dan warga terus diperkuat untuk menciptakan solusi berkelanjutan yang memberi dampak nyata—terutama dalam menghadapi tantangan perubahan iklim dan ancaman kekeringan di masa depan.
(TRI)
Berita Terkait
Ekbis
Pertamina Perkuat Pasokan LPG 3 Kg, Jaga Ketersediaan di Wajo
Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi memastikan langkah penguatan pasokan LPG 3 kilogram (LPG subsidi) di Kota Sengkang, Kabupaten Wajo, terus dilakukan secara terukur
Kamis, 15 Jan 2026 16:06
News
Isi BBM Sambil Rayakan Natal, Santa Claus Sambut Pelanggan di SPBU
Perayaan Natal di SPBU Pertamina 74.951.19 Paal Dua, Kota Manado, pada Rabu (25/12/2025), berlangsung hangat dan penuh keceriaan.
Kamis, 25 Des 2025 19:29
News
Pertamina Tambah Pasokan Biosolar di Makassar Hadapi Lonjakan Akhir Tahun
Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi memastikan ketersediaan BBM jenis Biosolar di wilayah Makassar dan sekitarnya dalam kondisi aman dan mencukupi.
Selasa, 23 Des 2025 15:26
News
SPBU Nelayan Donggala, Wujud Nyata Keadilan Energi di Pesisir
Pemerintah terus berupaya menghadirkan keadilan energi sekaligus mendorong pemerataan ekonomi hingga wilayah pesisir.
Senin, 22 Des 2025 23:46
News
Pertamina Tambah Alokasi LPG 3 Kg di Sulut dan Gorontalo Jelang Nataru
Total tambahan alokasi LPG 3 kg yang disiapkan mencapai 191.837 tabung. Rinciannya, sebanyak 151.751 tabung dialokasikan untuk Sulawesi Utara dan 40.086 tabung untuk Gorontalo.
Rabu, 17 Des 2025 12:23
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Mutasi Pejabat Eselon II, Sinyal Penyegaran Serius Pemkab Jeneponto
2
DPRD Makassar Siap Kawal Bapenda Kejar Target PAD Rp2,4 Triliun
3
Amankan Kota dan Aset, Pemkot Makassar Perkuat Kolaborasi dengan Polda Sulsel
4
Bunda Pintar 2025 Rampung, XLSMART & KemenPPPA Perkuat Literasi Digital Ibu
5
RKAB 2026 Disetujui, PT Vale Tegaskan Kepastian Operasional dan Keberlanjutan Investasi
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Mutasi Pejabat Eselon II, Sinyal Penyegaran Serius Pemkab Jeneponto
2
DPRD Makassar Siap Kawal Bapenda Kejar Target PAD Rp2,4 Triliun
3
Amankan Kota dan Aset, Pemkot Makassar Perkuat Kolaborasi dengan Polda Sulsel
4
Bunda Pintar 2025 Rampung, XLSMART & KemenPPPA Perkuat Literasi Digital Ibu
5
RKAB 2026 Disetujui, PT Vale Tegaskan Kepastian Operasional dan Keberlanjutan Investasi