Cegah Stunting dengan Galakkan Gemar Makan Telur di Seluruh Daerah
Rabu, 15 Okt 2025 12:13
Ratusan anak dari keluarga kurang mampu antusias mengikuti kegiatan Gerakan Gemar Makan Telur yang digelar di Tribun Lapangan Karebosi, Makassar, Selasa (14/10/2025). Foto: Maman Sukirman
MAKASSAR - Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman menyampaikan Pemerintah Provisi Sulsel terus berupaya untuk memperkuat ketahanan pangan dan meningkatkan gizi masyarakat, khususnya pada anak-anak.
Hal itu disampaikan Andi Sudirman saat melaunching Gerakan Gemar Makan Telur (GGMT) serentak di 24 Kabupaten kota dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-356 Sulawesi Selatan, Selasa (14/10/2025) kemarin.
Launching GGMT ini diikuti oleh 24 perwakilan daerah se-Sulsel via zoom. Gubernur Sulsel menyampaikan gerakan tersebut merupakan langkah sederhana namun berdampak besar terhadap perbaikan status gizi masyarakat Sulsel.
“Telur merupakan sumber protein hewani yang bergizi tinggi, mudah didapat, dan sangat penting bagi tumbuh kembang anak-anak kita agar tumbuh sehat, cerdas, dan kuat,” ujarnya.
Berdasarkan data Survei Status Gizi Indonesia (SSGI) 2024, prevalensi stunting di Sulawesi Selatan tercatat sekitar 23,3%. Angka ini menunjukkan adanya perbaikan dari tahun sebelumnya, namun masih di atas rata-rata nasional sebesar 19,8%.
Karena itu, Andi Sudirman menegaskan pentingnya kolaborasi lintas sektor untuk memperkuat intervensi gizi mulai dari pelayanan ibu hamil, pemantauan tumbuh kembang anak, hingga edukasi pola makan keluarga.
“Kita ingin memastikan anak-anak Sulawesi Selatan menjadi generasi unggul yang siap menghadapi masa depan. Upaya perbaikan gizi ini harus menjadi gerakan bersama dan berkelanjutan di seluruh kabupaten kota,” tambah Andi Sudirman.
Ia juga mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk pemerintah daerah, PKK, dan lembaga pendidikan untuk turut mengampanyekan kebiasaan makan bergizi seimbang.
“Semoga gerakan ini membawa manfaat nyata bagi masyarakat dan menjadi bagian dari upaya kita menyiapkan generasi berkualitas menuju Indonesia Emas 2045,” pungkasnya.
Hal itu disampaikan Andi Sudirman saat melaunching Gerakan Gemar Makan Telur (GGMT) serentak di 24 Kabupaten kota dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-356 Sulawesi Selatan, Selasa (14/10/2025) kemarin.
Launching GGMT ini diikuti oleh 24 perwakilan daerah se-Sulsel via zoom. Gubernur Sulsel menyampaikan gerakan tersebut merupakan langkah sederhana namun berdampak besar terhadap perbaikan status gizi masyarakat Sulsel.
“Telur merupakan sumber protein hewani yang bergizi tinggi, mudah didapat, dan sangat penting bagi tumbuh kembang anak-anak kita agar tumbuh sehat, cerdas, dan kuat,” ujarnya.
Berdasarkan data Survei Status Gizi Indonesia (SSGI) 2024, prevalensi stunting di Sulawesi Selatan tercatat sekitar 23,3%. Angka ini menunjukkan adanya perbaikan dari tahun sebelumnya, namun masih di atas rata-rata nasional sebesar 19,8%.
Karena itu, Andi Sudirman menegaskan pentingnya kolaborasi lintas sektor untuk memperkuat intervensi gizi mulai dari pelayanan ibu hamil, pemantauan tumbuh kembang anak, hingga edukasi pola makan keluarga.
“Kita ingin memastikan anak-anak Sulawesi Selatan menjadi generasi unggul yang siap menghadapi masa depan. Upaya perbaikan gizi ini harus menjadi gerakan bersama dan berkelanjutan di seluruh kabupaten kota,” tambah Andi Sudirman.
Ia juga mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk pemerintah daerah, PKK, dan lembaga pendidikan untuk turut mengampanyekan kebiasaan makan bergizi seimbang.
“Semoga gerakan ini membawa manfaat nyata bagi masyarakat dan menjadi bagian dari upaya kita menyiapkan generasi berkualitas menuju Indonesia Emas 2045,” pungkasnya.
(GUS)
Berita Terkait
Makassar City
Pemkot Makassar Libatkan UMI Atasi Stunting hingga TBC
Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar terus memperkuat jejaring dan kualitas layanan kesehatan melalui kolaborasi strategis dengan perguruan tinggi.
Kamis, 08 Jan 2026 15:27
Sulsel
Prevalensi Stunting Gowa Terendah di Sulsel, Target Penurunan hingga 14 Persen
Kabupaten Gowa berhasil meraih Peringkat I Kategori Kabupaten dengan Progres Penurunan Stunting Terbaik serta Peringkat III Kategori Kabupaten dengan Pelaksanaan Inovasi Aksi Stop Stunting Terbaik dari Gubernur Provinsi Sulawesei Selatan.
Jum'at, 02 Jan 2026 17:18
Sulsel
Program PMT MDA Sukses Tekan Stunting di Latimojong
PT Masmindo Dwi Area (MDA) menggelar kegiatan Monitoring dan Evaluasi Program Pemberian Makanan Tambahan (PMT) pada Jumat, 27 Desember 2025, di Desa To’barru, Kabupaten Luwu.
Rabu, 31 Des 2025 18:47
News
LAZ Hadji Kalla Raih Predikat GOLD Cegah Stunting Nasional
Lembaga Amil Zakat (LAZ) Hadji Kalla meraih predikat GOLD sebagai Mitra LSM/Komunitas Orang Tua Asuh Cegah Stunting (GENTING) dalam ajang Genting Collaboration Summit 2025.
Senin, 15 Des 2025 11:06
Makassar City
Stunting Turun 4 Persen, Kolaborasi Makassar–Nusantara Infrastructure Berlanjut
Pemerintah Kota Makassar bersama PT Nusantara Infrastructure Tbk, RS Hermina Makassar, dan Rumah Zakat menandatangani Nota Kesepahaman Program Nusantara Peduli Stunting (NPS) Fase II di Balai Kota Makassar, Jumat (12/12/2025).
Jum'at, 12 Des 2025 12:24
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Baru Bergabung ke PSI, Sekjen Raja Juli Juluki RMS Jokowinya Sulsel
2
Di Rakernas, Kaesang Resmikan RMS Bergabung ke PSI Lewat Pantun
3
UMI Bersama Sekolah dan Madrasah Se-Kota Makassar Gagas Program Dakwah
4
Darmawansyah Dorong FORKI Sulsel Perkuat Pembinaan Atlet hingga Profesionalitas Wasit
5
Tim Pegasus Polres Jeneponto Garda Terdepan Pengungkapan Kejahatan 2025
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Baru Bergabung ke PSI, Sekjen Raja Juli Juluki RMS Jokowinya Sulsel
2
Di Rakernas, Kaesang Resmikan RMS Bergabung ke PSI Lewat Pantun
3
UMI Bersama Sekolah dan Madrasah Se-Kota Makassar Gagas Program Dakwah
4
Darmawansyah Dorong FORKI Sulsel Perkuat Pembinaan Atlet hingga Profesionalitas Wasit
5
Tim Pegasus Polres Jeneponto Garda Terdepan Pengungkapan Kejahatan 2025