Kemenparekraf Komitmen Cetak SDM Unggul di Sekotr Pariwisata
Rabu, 15 Feb 2023 14:26

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif(Kemenparekraf) terus menunjukkan komitmennya untuk mencetak SDM yang unggul di sektor pariwisata. Foto: Istimewa
MAKASSAR - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf/Baparekraf) terus menunjukkan komitmennya untuk mencetak SDM yang unggul di sektor pariwisata.
Ini terlihat setelah kembali membuka program penerimaan mahasiswa baru Politeknik Pariwisata (PMB-Poltekpar) tahun akademik (T.A) 2023/2024 dengan total 3.805 kuota mahasiwa baru untuk enam Poltekpar di bawah naungan Kemenparekraf/Baparekraf.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno dalam peluncuran program PMB-Poltekpar di sela-sela "Weekly Brief with Sandi Uno", mengatakan sumber daya manusia merupakan salah satu kunci utama dalam pengembangan pariwisata dan ekonomi kreatif. Khususnya dalam mendorong kebangkitan ekonomi dan terbukanya lapangan kerja.
PMB Tahun Akademik 2023/2024 dibuka untuk menjaring calon SDM Pariwisata terbaik untuk dididik menjadi insan _hospitality_ yang unggul untuk mampu bekerja dan berwirausaha.
"Poltekpar lulusannya semua terserap industri dan sebagian ada yang menjadi tourismpreneur, technopreneur, dan sociopreneur. Karenanya kita terus menggalakkan untuk kuliah di Poltekpar aja," kata Menparekraf Sandiaga di Jakarta, Senin (13/2/2023) lalu.
Dalam PMB-Poltekpar kali ini, total kuota mahasiswa baru yang tersedia sebanyak 3.805 untuk enam Poltekpar yang ada di bawah naungan Kemenparekraf. Yakni Poltekpar NHI Bandung, Poltekpar Bali, Poltekpar Medan, Poltekpar Makassar, Poltekpar Palembang, dan Poltekpar Lombok.
Ada dua jalur penerimaan mahasiswa baru di lingkungan Politeknik Pariwisata. Pertama adalah melalui Seleksi Bersama Masuk Politeknik Pariwisata yang berada di lingkungan Kemenparekraf. Yaitu pendaftaran dan seleksi dilakukan secara bersama dan terintegrasi antara Poltekpar NHI Bandung, Poltekpar Bali, Poltekpar Medan, Poltekpar Makassar, Poltekpar Palembang, dan Poltekpar Lombok.
Kemudian yang kedua adalah Seleksi Mandiri Masuk Poltekpar. Yakni seleksi penerimaan mahasiswa baru yang diselenggarakan secara mandiri oleh Politeknik Pariwisata di bawah naungan Kemenparekraf sesuai dengan tahapan seleksi yang telah ditetapkan secara mandiri.
Sekretaris Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Ni Wayan Giri Adnyani mengungkapkan, pendaftar ditargetkan mencapai 400 persen dari kuota yang tersedia atau sekitar 15 ribu.
"Sehingga dari 15 ribu itu kita bisa dapatkan calon SDM yang unggul," ujar Giri.
Sementara itu Direktur Poltekpar Bali yang juga bertindak sebagai Wakil Ketua SBM, Ida Bagus Putu Puja, optimistis target pendaftar dalam program penerimaan mahasiswa baru Poltekpar tahun ini terpenuhi. Pihaknya berkolaborasi dengan stakeholder termasuk pemerintah daerah untuk melakukan promosi seleksi bersama secara masif.
"Ini dilakukan dalam upaya mendorong pengembangan SDM pariwisata yang inklusif dan merata," kata Puja.
Jadwal pendaftaran PMB Poltekpar resmi dibuka mulai hari ini hingga 27 Mei 2023. Sementara proses seleksi akan berlangsung pada 5 sampai 9 Juni 2023.
Ini terlihat setelah kembali membuka program penerimaan mahasiswa baru Politeknik Pariwisata (PMB-Poltekpar) tahun akademik (T.A) 2023/2024 dengan total 3.805 kuota mahasiwa baru untuk enam Poltekpar di bawah naungan Kemenparekraf/Baparekraf.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno dalam peluncuran program PMB-Poltekpar di sela-sela "Weekly Brief with Sandi Uno", mengatakan sumber daya manusia merupakan salah satu kunci utama dalam pengembangan pariwisata dan ekonomi kreatif. Khususnya dalam mendorong kebangkitan ekonomi dan terbukanya lapangan kerja.
PMB Tahun Akademik 2023/2024 dibuka untuk menjaring calon SDM Pariwisata terbaik untuk dididik menjadi insan _hospitality_ yang unggul untuk mampu bekerja dan berwirausaha.
"Poltekpar lulusannya semua terserap industri dan sebagian ada yang menjadi tourismpreneur, technopreneur, dan sociopreneur. Karenanya kita terus menggalakkan untuk kuliah di Poltekpar aja," kata Menparekraf Sandiaga di Jakarta, Senin (13/2/2023) lalu.
Dalam PMB-Poltekpar kali ini, total kuota mahasiswa baru yang tersedia sebanyak 3.805 untuk enam Poltekpar yang ada di bawah naungan Kemenparekraf. Yakni Poltekpar NHI Bandung, Poltekpar Bali, Poltekpar Medan, Poltekpar Makassar, Poltekpar Palembang, dan Poltekpar Lombok.
Ada dua jalur penerimaan mahasiswa baru di lingkungan Politeknik Pariwisata. Pertama adalah melalui Seleksi Bersama Masuk Politeknik Pariwisata yang berada di lingkungan Kemenparekraf. Yaitu pendaftaran dan seleksi dilakukan secara bersama dan terintegrasi antara Poltekpar NHI Bandung, Poltekpar Bali, Poltekpar Medan, Poltekpar Makassar, Poltekpar Palembang, dan Poltekpar Lombok.
Kemudian yang kedua adalah Seleksi Mandiri Masuk Poltekpar. Yakni seleksi penerimaan mahasiswa baru yang diselenggarakan secara mandiri oleh Politeknik Pariwisata di bawah naungan Kemenparekraf sesuai dengan tahapan seleksi yang telah ditetapkan secara mandiri.
Sekretaris Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Ni Wayan Giri Adnyani mengungkapkan, pendaftar ditargetkan mencapai 400 persen dari kuota yang tersedia atau sekitar 15 ribu.
"Sehingga dari 15 ribu itu kita bisa dapatkan calon SDM yang unggul," ujar Giri.
Sementara itu Direktur Poltekpar Bali yang juga bertindak sebagai Wakil Ketua SBM, Ida Bagus Putu Puja, optimistis target pendaftar dalam program penerimaan mahasiswa baru Poltekpar tahun ini terpenuhi. Pihaknya berkolaborasi dengan stakeholder termasuk pemerintah daerah untuk melakukan promosi seleksi bersama secara masif.
"Ini dilakukan dalam upaya mendorong pengembangan SDM pariwisata yang inklusif dan merata," kata Puja.
Jadwal pendaftaran PMB Poltekpar resmi dibuka mulai hari ini hingga 27 Mei 2023. Sementara proses seleksi akan berlangsung pada 5 sampai 9 Juni 2023.
(GUS)
Berita Terkait

News
SPJM Sukses Sandarkan Kapal Pesiar MV Seaburn Quest di Baubau, Dukung Ekonomi Pariwisata
Kedatangan MV Seaburn Quest, yang memiliki panjang 177,36 meter, merupakan kunjungan perdana kapal berbendera Bahamas ini ke Kota Baubau.
Jum'at, 07 Mar 2025 11:11

Ekbis
Telkomsel Hadirkan Layanan Analisis Kunjungan Wisatawan Berbasis Data Telekomunikasi
Telkomsel, perusahaan telekomunikasi digital terdepan di Indonesia, memperkenalkan layanan Dashboard Analisa Kunjungan Wisatawan dari MSIGHT yang berbasis data telekomunikasi.
Selasa, 04 Mar 2025 10:59

Lifestyle
Komunitas Anak Sungai Rammang-rammang Latih Pramuwisata Lokal
Komunitas Anak Sungai Rammang-rammang menggelar pelatihan pemandu wisata lokal atau workshop peningkatan kapasitas local guide. Agenda ini bekerja sama PT Pelindo sebagai mitra program TJSL 2025.
Rabu, 26 Feb 2025 17:28

Sulsel
Adnan Dorong Pariwisata Jadi Lokomotif Baru Pertumbuhan Ekonomi Gowa
Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan menilai, rancangan awal rencana kerja pemerintah daerah sebaiknya disusun dengan terlebih dahulu melihat kondisi daerah.
Selasa, 18 Feb 2025 17:12

News
Pelindo Dukung Pariwisata Sulsel dengan Layanan & Fasilitas Internasional
PT Pelabuhan Indonesia (Persero), sebagai BUMN penggerak logistik nasional, terus berkomitmen meningkatkan kualitas layanan di Pelabuhan Makassar.
Jum'at, 10 Jan 2025 13:04
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Absen Dampingi PSM di Laga vs CAHN FC, Tavarez Pertanyakan Keputusan Wasit
2

Libur Lebaran Jadi Tantangan PSM Hadapi CAHN FC di Semifinal Asean Club Championship
3

Taklukkan Wakil Vietnam, PSM Makassar Selangkah Lagi ke Final
4

Seorang Wanita Ditemukan Meninggal Tak Wajar Dalam Kamar Kontrakan
5

Pemain PSM Siap Berikan yang Terbaik di Laga vs CAHN FC
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Absen Dampingi PSM di Laga vs CAHN FC, Tavarez Pertanyakan Keputusan Wasit
2

Libur Lebaran Jadi Tantangan PSM Hadapi CAHN FC di Semifinal Asean Club Championship
3

Taklukkan Wakil Vietnam, PSM Makassar Selangkah Lagi ke Final
4

Seorang Wanita Ditemukan Meninggal Tak Wajar Dalam Kamar Kontrakan
5

Pemain PSM Siap Berikan yang Terbaik di Laga vs CAHN FC