Penguatan Pendidikan Vokasi, Direktur APTV Sambangi Polipangkep

Tim Sindomakassar
Rabu, 06 Des 2023 17:29
Penguatan Pendidikan Vokasi, Direktur APTV Sambangi Polipangkep
Suasana kunjungan Direktur APTV di Polipangkep. Foto: Istimewa
Comment
Share
PANGKEP - Direktur Bidang Akademik Pendidikan Tinggi Vokasi (APTV) Benny Bandanadjaja dan Ketua DWP Ditjen Diksi, Fridha Zoelqaidawati Beny Bandanadjaja melaksanakan kunjungan ke Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan (Polipangkep) pada Selasa, 5 Desember 2023.

Kunjungan ini dilakukan dengan tujuan utama memperkuat kualitas pendidikan tinggi vokasi dan mendapatkan pemahaman yang lebih mendalam mengenai tantangan dan peluang yang dihadapi.

Polipangkep dipilih sebagai destinasi kunjungan karena peran strategisnya dalam pengembangan kampus dan peningkatan mutu pendidikan vokasi di Indonesia.

Direktur Polipangkep Darmawan menyambut hangat kedatangan Benny Bandanadjaja dan Fridha Zoelqaidawati Beny Bandanadjaja. Kedua belah pihak membahas berbagai aspek terkait pengembangan kualitas pendidikan vokasi, termasuk tantangan yang dihadapi dan potensi pengembangan lebih lanjut.

Turut hadir dalam pertemuan ini beberapa pimpinan di Polipangkep, antara lain Pembantu Direktur I dan II, Satuan Penjaminan Mutu Internal (SPMI), Satuan Pengawas Internal (SPI), Pusat Pengembangan dan Peningkatan Aktivitas Instruksional (P3AI), serta para Ketua Jurusan dan Program Studi.

Diskusi yang intens tersebut mencakup langkah-langkah strategis untuk meningkatkan jumlah mahasiswa, memperkuat kualitas sumber daya manusia, dan memastikan dampak positif terhadap dunia kerja.

Dalam arahannya, Benny Bandanadjaja menyoroti pentingnya terus berpikir tumbuh dan berkembang dalam meningkatkan jumlah mahasiswa dan kesiapan sumber daya di Polipangkep.

Ia mengakui potensi besar yang dimiliki oleh kampus ini, termasuk keberadaan profesor dan doktor yang banyak, luasnya lahan, dan keberagaman program studi sebagai salah satu Politeknik Pertanian.

"Pendidikan vokasi memainkan peran penting dalam membentuk Indonesia untuk menghadapi tuntutan dunia kerja yang terus berkembang. Saya sangat mengapresiasi upaya teman-teman di Polipangkep dalam menyediakan pendidikan vokasi berkualitas dan relevan dengan kebutuhan industri saat ini," ungkap Benny.

Direktur APTV juga berkomitmen untuk terus mendukung peningkatan kualitas Pendidikan Vokasi di seluruh Indonesia. Hal ini mencakup peluang yang lebih luas bagi dosen-dosen vokasi untuk mengikuti pelatihan guna meningkatkan keterampilan mengajar mereka.

Pada kesempatan ini, Direktur APTV didampingi Ketua DWP Ditjen Diksi menyempatkan menyambangi beberapa fasilitas pendidikan di Polipangkep seperti Teaching Factory (Tefa) Agroindustri sekaligus menyaksikan proses produksi yang dilakukan oleh mahasiswa di Tefa tersebut.

Acara ditutup dengan ungkapan terima kasih dari Direktur Polipangkep kepada Direktur APTV Kemdikbudristek atas perhatian dan motivasi yang diberikan. Kunjungan ini diharapkan dapat menguatkan sinergi yang erat dalam mengangkat kualitas dan relevansi pendidikan vokasi di tanah air, khususnya di Polipangkep.
(MAN)
Berita Terkait
Berita Terbaru