Tim Hukum Tegaskan Chat IG Uji Nurdin Hoax, Sebut Fitnah Murahan Tanda Kepanikan
Tim Sindomakassar
Senin, 18 Nov 2024 19:03
Tim Hukum UJI-SAH, Muhammad Nurfajri menegaskan, chat direct message (dm) instagram yang mengatasnamakan Uji Nurdin soal pengancaman merupakan hoax. Foto: Istimewa
BANTAENG - Tim Hukum UJI-SAH, Muhammad Nurfajri menegaskan, chat direct message (dm) instagram yang mengatasnamakan Uji Nurdin soal pengancaman merupakan hoax.
Dirinya mengungkapkan, bahwa chat yang mengaku Uji Nurdin merupakan hasil rekayasa untuk memfitnah demi menjatuhkan pasangan UJI-SAH.
"Jadi saya tegaskan ini fitnah dan hoax. Rekayasa digital, fitnah, dan opini sesat, sudah biasa dialamatkan kepada kami. Jadi sebenarnya kami santai menanggapi," ungkapnya.
Dia menilai, fitnah tersebut merupakan tanda kepanikan dari lawan. Mengingat paslon lain sadar, berdasarkan hasil survei terakhir, UJI-SAH sudah sulit untuk dikalahkan.
"Fitnah murahan tanda kepanikan. Mereka sadar mayoritas masyarakat solid memilih UJI-SAH. Untuk mempengaruhi warga, mereka terus mengeluarkan fitnah. Tetapi warga Bantaeng masyarakat cerdas, tidak gampang dipengaruhi oleh pemimpin yang tidak ada kerjanya," ungkapnya.
Fajri mengungkapkan, fitnah kubu sebelah mulai sangat terasa pasca hasil survei yang terbaru dikeluarkan.
Lembaga Script Survei Indonesia (SSI) merilis hasil survei elektabilitas pasangan calon (paslon) di Pilkada Bantaeng 2024, Selasa, 12 November 2024.
Hasilnya, paslon nomor urut 1, Muh Fathul Fauzy Nurdin – Sahabuddin (UJI-SAH) unggul jauh dengan perolehan (55.37%).
Sementara lembaga survei yang terdaftar dan diakui KPU RI ini menempatkan, Ilham Syah Azikin - Nurkanita Maruddin Kahfi (IA-KAN) meraih (40.24%). Kemudian yang belum menentukan Pilihan (4,39%).
"Bayangkan survei kita unggul jauh, selisih 15%. Masyarakat mayoritas sudah tidak percaya pemimpin sebelumnya. Jadi mereka itu panik, sehinggaa fitnah menjadi senjata mereka untuk menjatuhkan kami," pungkasnya.
Dirinya mengungkapkan, bahwa chat yang mengaku Uji Nurdin merupakan hasil rekayasa untuk memfitnah demi menjatuhkan pasangan UJI-SAH.
"Jadi saya tegaskan ini fitnah dan hoax. Rekayasa digital, fitnah, dan opini sesat, sudah biasa dialamatkan kepada kami. Jadi sebenarnya kami santai menanggapi," ungkapnya.
Dia menilai, fitnah tersebut merupakan tanda kepanikan dari lawan. Mengingat paslon lain sadar, berdasarkan hasil survei terakhir, UJI-SAH sudah sulit untuk dikalahkan.
"Fitnah murahan tanda kepanikan. Mereka sadar mayoritas masyarakat solid memilih UJI-SAH. Untuk mempengaruhi warga, mereka terus mengeluarkan fitnah. Tetapi warga Bantaeng masyarakat cerdas, tidak gampang dipengaruhi oleh pemimpin yang tidak ada kerjanya," ungkapnya.
Fajri mengungkapkan, fitnah kubu sebelah mulai sangat terasa pasca hasil survei yang terbaru dikeluarkan.
Lembaga Script Survei Indonesia (SSI) merilis hasil survei elektabilitas pasangan calon (paslon) di Pilkada Bantaeng 2024, Selasa, 12 November 2024.
Hasilnya, paslon nomor urut 1, Muh Fathul Fauzy Nurdin – Sahabuddin (UJI-SAH) unggul jauh dengan perolehan (55.37%).
Sementara lembaga survei yang terdaftar dan diakui KPU RI ini menempatkan, Ilham Syah Azikin - Nurkanita Maruddin Kahfi (IA-KAN) meraih (40.24%). Kemudian yang belum menentukan Pilihan (4,39%).
"Bayangkan survei kita unggul jauh, selisih 15%. Masyarakat mayoritas sudah tidak percaya pemimpin sebelumnya. Jadi mereka itu panik, sehinggaa fitnah menjadi senjata mereka untuk menjatuhkan kami," pungkasnya.
(UMI)
Berita Terkait
Makassar City
Beda Pilihan Paslon di Pilkada Bantaeng, Warga Baturuyung Dipaksa Pindah
Pilkada Bantaeng 2024 memberikan duka bagi keluarga Zainuddin. Pasalnya, warga Kampung Batu Ruyung, Kelurahan Pallantikang, Kecamatan Bantaeng itu, harus merelakan rumahnya
Selasa, 19 Nov 2024 12:59
Sulsel
Sekda Bantaeng Minta ASN Fokus Tugas Ketimbang Terlibat Politik Praktis
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bantaeng Abdul Wahab mengingatkan Aparatur Sipil Negara (ASN) agar tetap bersikap netral jelang Pilkada serentak 27 November 2024.
Senin, 18 Nov 2024 13:51
Sulsel
Ribuan Massa Hadiri Kampanye Uji-Sah di Kampung Kaili, Optimis Menang Besar di Wilayah Pesisir
Ribuan masyarakat menghadiri kampanye paslon nomor urut 1, M. Fathul Fauzy Nurdin - H. Sahabuddin (UJI-SAH), di Kampung Kaili, Kelurahan Bonto Lebang, Minggu, 17 November 2024.
Senin, 18 Nov 2024 08:43
Sulsel
Closing Statement, Uji-Sah Sampaikan Terima Kasih ke KPU dan Bawaslu
Debat publik kedua Pilkada Bantaeng tuntas dilaksanakan di Claro Makassar, Sabtu 16 November 2024. Dalam momen tersebut, paslon nomor urut 1 Muhammad Fathul Fauzy-Sahabuddin menyampaikan closing statement (pernyataan penutup) ucapan terima kasih ke KPU dan Bawaslu.
Minggu, 17 Nov 2024 13:33
Sulsel
Bawaslu Bantaeng Lakukan Pengawasan Ketat pada Debat Terbuka Kedua
Bawaslu Kabupaten Bantaeng menjalankan tugas pengawasannya dengan maksimal dalam debat terbuka kedua pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bantaeng yang berlangsung di Hotel Claro Makassar, Sabtu (16/11/2024).
Minggu, 17 Nov 2024 10:33
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Bocoran Hasil Survei LSI Pilkada Gowa: Aurama 45,8% dan Hati Damai 37,3%
2
Undangan Terbuka untuk Warga Makassar, Kampanye Akbar MULIA 20 November di MNEK CPI
3
Bawaslu Soppeng Siagakan Jajaran Awasi Pelaksanaan Debat Pamungkas Antar Paslon
4
3 Artis Ternama Bakal Meriahkan Kampanye Akbar Sarif-Qalby di Jeneponto
5
DPRD Sulsel Paripurna Sahkan Susunan AKD, Berikut Daftar Lengkapnya
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Bocoran Hasil Survei LSI Pilkada Gowa: Aurama 45,8% dan Hati Damai 37,3%
2
Undangan Terbuka untuk Warga Makassar, Kampanye Akbar MULIA 20 November di MNEK CPI
3
Bawaslu Soppeng Siagakan Jajaran Awasi Pelaksanaan Debat Pamungkas Antar Paslon
4
3 Artis Ternama Bakal Meriahkan Kampanye Akbar Sarif-Qalby di Jeneponto
5
DPRD Sulsel Paripurna Sahkan Susunan AKD, Berikut Daftar Lengkapnya