Banyak Peminat, PKB Makassar Seleksi Bacaleg Sebelum Daftar ke KPU
Rabu, 19 Apr 2023 20:30
Ketua DPC PKB Makassar, Fauzi Andi Wawo. Foto: IST
MAKASSAR - Partai politik saat ini sedang mematangkan daftar caleg sementara (DCS) yang akan disetorkan ke KPU baik ditingkat DPR, DPRD provinsi, maupun DPRD kabupaten/kota pada 1-14 Mei 2023. Sejumlah partai memiliki jumlah pendaftar melebihi target alokasi kursi di tiap dapil.
Bagi DPC PKB Makassar misalnya, sebanyak dapil pendaftarnya mencapai 150 persen dari kebutuhan. Olehnya, mereka masih akan melakukan pemantapan sebelum DCS tersebut disetorkan ke KPU Kota Makassar.
"Untuk tahapan selanjutnya kita mau uji kelayakan dan kepatutan dulu setelah Ramadan ini. Hari ketiga langsung kami start laksanakan uji kelayakan. Setelah itu kami kirim DCS-nya ke KPU. Rencana tanggal 5 Mei," kata Ketua DPC PKB Makassar Fauzi Andi Wawo pada Rabu (19/4)
Uji kepatutan dan kelayakan itu, kata Fauzi untuk memastikan bacaleg yang masuk DCS tidak lagi berubah saat resmi menjadi Daftar Caleg Tetap (DCT). "Kami tinggal mau lihat, maju dalam kontestasi politik ini harus bisa menyelesaikan pertandingan," ujarnya.
Khusus di Makassar, lanjut Uci, sapaan Fauzi ditargetkan agar PKB mengisi minimal satu kursi tiap dapil. Pada pileg 2019, PKB Makassar hanya mendudukkan satu wakilnya di legislatif yakni Imam Musakkar yang lolos di dapil IV Makassar, Panakkukang-Manggala.
"Targetnya kami mengisi semua dapil. Jadi ada lima dapil insyaallah kami mengisi semua dapil," jelasnya.
Adapun figur yang diseleksi namun tak masuk sebagai caleg akan diminta untuk tetap membesarkan partai.
"Sebagian besar caleg-caleg kami dari internalnya kami. Sangat sedikit yang dari eksternal. Untuk itu yang internal kami coba berikan pemahaman, membesarkan partai itu tidak menjadi anggota DPRD saja, bisa dengan cara lain. Insyaallah mereka semua bisa ji. Mau ji untuk bergabung besarkan kembali," tuturnya.
Adapaun dua eks legislator Makassar yang bergabung di PKB yakni Basdir dan Shinta Masita Molina disiapkan bisa mendapat masing satu kursi. Apalagi Basdir merupakan mantan anggota fraksi Demokrat dan Shinta merupakan mantan anggota fraksi Hanura di DPRD Makassar.
"Beliau sangat kompetitif. Dengan adanya ini bisa memastikan untuk di dapil itu bisa dapat satu kursi. Banyak ekspansi dari Golkar, ada Ibu Ratna lumayan banyak," jelasnya.
Bagi DPC PKB Makassar misalnya, sebanyak dapil pendaftarnya mencapai 150 persen dari kebutuhan. Olehnya, mereka masih akan melakukan pemantapan sebelum DCS tersebut disetorkan ke KPU Kota Makassar.
"Untuk tahapan selanjutnya kita mau uji kelayakan dan kepatutan dulu setelah Ramadan ini. Hari ketiga langsung kami start laksanakan uji kelayakan. Setelah itu kami kirim DCS-nya ke KPU. Rencana tanggal 5 Mei," kata Ketua DPC PKB Makassar Fauzi Andi Wawo pada Rabu (19/4)
Uji kepatutan dan kelayakan itu, kata Fauzi untuk memastikan bacaleg yang masuk DCS tidak lagi berubah saat resmi menjadi Daftar Caleg Tetap (DCT). "Kami tinggal mau lihat, maju dalam kontestasi politik ini harus bisa menyelesaikan pertandingan," ujarnya.
Khusus di Makassar, lanjut Uci, sapaan Fauzi ditargetkan agar PKB mengisi minimal satu kursi tiap dapil. Pada pileg 2019, PKB Makassar hanya mendudukkan satu wakilnya di legislatif yakni Imam Musakkar yang lolos di dapil IV Makassar, Panakkukang-Manggala.
"Targetnya kami mengisi semua dapil. Jadi ada lima dapil insyaallah kami mengisi semua dapil," jelasnya.
Adapun figur yang diseleksi namun tak masuk sebagai caleg akan diminta untuk tetap membesarkan partai.
"Sebagian besar caleg-caleg kami dari internalnya kami. Sangat sedikit yang dari eksternal. Untuk itu yang internal kami coba berikan pemahaman, membesarkan partai itu tidak menjadi anggota DPRD saja, bisa dengan cara lain. Insyaallah mereka semua bisa ji. Mau ji untuk bergabung besarkan kembali," tuturnya.
Adapaun dua eks legislator Makassar yang bergabung di PKB yakni Basdir dan Shinta Masita Molina disiapkan bisa mendapat masing satu kursi. Apalagi Basdir merupakan mantan anggota fraksi Demokrat dan Shinta merupakan mantan anggota fraksi Hanura di DPRD Makassar.
"Beliau sangat kompetitif. Dengan adanya ini bisa memastikan untuk di dapil itu bisa dapat satu kursi. Banyak ekspansi dari Golkar, ada Ibu Ratna lumayan banyak," jelasnya.
(UMI)
Berita Terkait
Sulsel
Terpilih Lagi jadi Ketua PKB Sulsel, Azhar Arsyad Mulai Susun Struktur Pengurus
DPP PKB sresmi menetapkan Azhar Arsyad sebagai Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKB Sulawesi Selatan periode 2026–2031.
Senin, 26 Jan 2026 11:12
Makassar City
Fraksi PKB Makassar Harap Armada Baru Dinsos Percepat Respons ke Kelompok Rentan
Ketua Fraksi PKB DPRD Makassar, Andi Makmur Burhanuddin, mengapresiasi langkah Dinsos Makassar yang memanfaatkan kendaraan aset lama menjadi armada operasional penjangkauan sosial.
Sabtu, 17 Jan 2026 14:33
Sulsel
KPU Mengajar di SMA Negeri 2 Bantaeng, Tanamkan Pemahaman Asas Pemilu Generasi Muda
Dengan program KPU Mengajar dapat memberikan pemahaman mendasar tentang kepemiluan, khususnya terkait asas-asas pemilu yang menjadi fondasi utama dalam penyelenggaraan demokrasi di Indonesia.
Kamis, 15 Jan 2026 22:11
Sulsel
KPU Luwu Timur Gandeng Disdukcapil Perkuat Akurasi Data Pemilih Berkelanjutan
Ketua Divisi Perencanaan Data dan Informasi KPU Luwu Timur, Hamdan menegaskan pentingnya kolaborasi antar lembaga dalam menjalankan Program Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan.
Selasa, 13 Jan 2026 17:41
Sulsel
Bawaslu Soppeng Perketat Pengawasan Pemutakhiran Data Parpol Berkelanjutan
KPU Soppeng memyelenggarakan kegiatan Sosialisasi Pemutakhiran Data Parpol Berkelanjutan dan Peraturan KPU 3 Tahun 2025 Tentang Penggantian Antar Waktu Calon Anggota DPR, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/kota.
Jum'at, 19 Des 2025 20:54
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Pemkot Makassar Relokasi Puluhan PKL di Poros BTP Tamalanrea
2
Wamen Kependudukan Puji Kolaborasi Pemkot Makassar di Kampung KB Manggala
3
Badan Kehormatan DPRD Makassar Tegur Legislator Terkait Video Viral
4
Aryaduta Makassar Ajak Komunitas dan Tamu Hidup Sehat dengan Poundfit
5
Rehabilitasi Kantor Dinas PUPR Gowa Hadirkan Lingkungan Kerja Nyaman dan Tertib
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Pemkot Makassar Relokasi Puluhan PKL di Poros BTP Tamalanrea
2
Wamen Kependudukan Puji Kolaborasi Pemkot Makassar di Kampung KB Manggala
3
Badan Kehormatan DPRD Makassar Tegur Legislator Terkait Video Viral
4
Aryaduta Makassar Ajak Komunitas dan Tamu Hidup Sehat dengan Poundfit
5
Rehabilitasi Kantor Dinas PUPR Gowa Hadirkan Lingkungan Kerja Nyaman dan Tertib