Pileg 2024, PSI Sulsel Optimis Raih Kursi di 5 Daerah

Ahmad Muhaimin
Senin, 31 Jul 2023 22:30
Pileg 2024, PSI Sulsel Optimis Raih Kursi di 5 Daerah
PSI Sulsel saat melakukan konsolidasi pemenangan. Foto: IST
Comment
Share
MAKASSAR - Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Grace Natalie menargetkan Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) pecah telur pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 mendatang. Ia mendorong pengurus di daerah mampu mendudukkan kader PSI di parlemen.

Pada Pileg 2019 lalu, PSI di Sulsel tidak mampu meraih kursi satu pun di tingkat kabupaten/kota maupun provinsi. Bahkan PSI hanya memperoleh suara sekitar 1,89 persen secara nasional.

Grace mengatakan agenda ini fokus membahas konsolidasi pemenangan. Pihaknya memberikan strategi teknis pemenangan, bedah dapil hingga pemetaan.

"Jadi bagaimana ada zona hijau untuk PSI. Dan bagaimana kita bisa meraih suara dengan membahas teknis pemenangan," kata Grace.

Grace menuturkan, PSI memberikan perhatian khusus terhadap Sulsel, khususnya Kota Makassar. Paling tidak ada kader yang duduk sebagai wakil rakyat di parlemen.

"Terutama Kota Makassar satu fraksi dan Toraja juga. Tapi secara detail saya tidak bisa sampaikan daerah-daerah mana saja menjadi perhatian kami bisa mendapatkan kursi," bebernya.



Pada kursi DPRD Provinsi dan DPR RI, Grace pun berharap sama. Ada kader PSI yang bisa mewakili rakyat di DPR. Sebab pada 2019 lalu, Caleg PSI sedikit hanya sekira 3000 orang.

Ketua DPW PSI Sulsel, Muhammad Surya mengungkapkan agenda ini dikhususkan untuk konsolidasi bacaleg. Materi yang diberikan ialah strategi pemenangan agar mampu menarik suara rakyat.

“Apa yang harus ia lakukan. Di mana tempatnya, apa langkah-langkah yang harus dilakukan. Ini semua yang dibahas. Dari pusat yang memandu. Datanya dari pusat karena betul-betul konflik sekali apa yang harus dilakukan bacaleg itu untuk memenangkan dirinya di dapilnya. Itu intinya,” ungkapnya.

Surya siap memenuhi target yang diberikan DPP. Ia optimis partai yang dipimpinnya bisa meraih kursi di beberapa daerah di Sulsel.



“Pemilu 2024 itu target perolehan kursi, Insyaallah dapat. Yakin saya dapat di beberapa dapil. Utamanya Makassar untuk caleg Kota, di Toraja, di Jeneponto, Bantaeng, Toraja Utara, Insyaallah dapat,” tegasnya.

“Harapannya di Makassar kita bisa dapat minimal 1 kursi di setiap dapil. Satu fraksi. Target minimal 3 kursi. Kita bebaskan strategi tapi ada panduan. Ini lah di konsolidasi ini,” sambungnya.

Surya melanjutkan, pihaknya pun optimis bisa mendudukkan beberapa kader di DPRD Sulsel. Ia juga yakin bisa menyumbang kader ke Senayan melalui Dapil Sulsel 1.

“DPRD Provinsi target kita 3, kalau dapat 2 itu tidak susah. Itu di dapil 10 Toraja dan Dapil Makassar. Kursi DPR RI, muda-mudahan ada yang lolos. Untuk apa saya kerja kalau tidak ada lolos. Saya harus optimis. Saya bisa dapat. Saya maju nomor 1 dapil 1,” jelasnya.
(UMI)
Berita Terkait
Berita Terbaru