Wakil Ketua DPRD Palopo Usul Ranperda Perlindungan dan Pemberdayaan Petani
Chaeruddin
Rabu, 22 Feb 2023 22:07
Wakil Ketua DPRD Palopo Abdul Salam tampak berbicara di depan warga saat menggelar reses di Kecamatan Sendana, Rabu (22/2/2023). Foto/Chaeruddin
PALOPO - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Palopo, Abdul Salam, mengusulkan rancangan peraturan daerah (ranperda) inisiatif tahun 2023. Legislator dari Partai NasDem ini mengharapkan dukungan seluruh pihak agar ranperda tentang perlindungan dan pemberdayaan petani bisa disahkan.
"Perda inisiatif perlindungan dan pemberdayaan petani tersebut berfungsi menjaga dan memudahkan petani tersentuh bantuan di bidang pertanian," ujar Abdul Salam, kepada SINDO Makassar, saat menggelar reses di Kecamatan Sendana, Rabu (22/2/2023).
"Misalnya seperti bantuan pupuk, bibit, dan kebutuhan lainnya. Suplai bantuan ke petani semakin mudah tersalur," lanjut Abdul Salam.
Sebagai anak petani di Kota Palopo, Abdul Salam memastikan regulasi tersebut memperkuat tata kelola masyarakat tani khususnya di beberapa kecamatan, seperti Sendana, Mungkajang, dan Wara Barat yang notabene memiliki potensi pertanian cukup besar.
"Tahun ini alokasi anggaran yang masuk ke Sendana mencapai Rp 8 miliar terdiri atas kegiatan normalisasi sungai, rekonstruksi pembangunan irigasi, dan rekonstruksi jalan," sebutnya.
"Kami sebagai wakil rakyat yang dipilih oleh warga Sendana, sangat berkewajiban untuk memperjuangkan anggaran yang masuk ke wilayah. Alhamdulillah 2023 anggaran cukup besar di Sendana," sambung Abdul Salam.
Kegiatan Dinas Pertanian, Peternakan, dan Perkebunan Palopo di Sendana pada 2023 antara lain kandang ayam potong broiler di Kelurahan Sendana, ternak sapi betina bagi Koptan Mario, Minjana, Kelurahan Peta. Lainnya, seperti bantuan benih padi, jagung, sayuran, hingga pupuk organik kakao. Selain itu, akan dibangun jalan tani di Kelurahan Purangi dan Mawa, serta embung di Mawa.
Warga dan tokoh masyarakat Sendana berterimakasih atas kucuran bantuan tersebut. Adapun reses ini dihadiri antara lain oleh Ketua DPRD Palopo, Hj Nurhaeni, Cendrana Saputra Martani, H Harisal A Latief, HA Herman Wahidin, Nureny, dan Hj Ely Niang.
"Perda inisiatif perlindungan dan pemberdayaan petani tersebut berfungsi menjaga dan memudahkan petani tersentuh bantuan di bidang pertanian," ujar Abdul Salam, kepada SINDO Makassar, saat menggelar reses di Kecamatan Sendana, Rabu (22/2/2023).
"Misalnya seperti bantuan pupuk, bibit, dan kebutuhan lainnya. Suplai bantuan ke petani semakin mudah tersalur," lanjut Abdul Salam.
Sebagai anak petani di Kota Palopo, Abdul Salam memastikan regulasi tersebut memperkuat tata kelola masyarakat tani khususnya di beberapa kecamatan, seperti Sendana, Mungkajang, dan Wara Barat yang notabene memiliki potensi pertanian cukup besar.
"Tahun ini alokasi anggaran yang masuk ke Sendana mencapai Rp 8 miliar terdiri atas kegiatan normalisasi sungai, rekonstruksi pembangunan irigasi, dan rekonstruksi jalan," sebutnya.
"Kami sebagai wakil rakyat yang dipilih oleh warga Sendana, sangat berkewajiban untuk memperjuangkan anggaran yang masuk ke wilayah. Alhamdulillah 2023 anggaran cukup besar di Sendana," sambung Abdul Salam.
Kegiatan Dinas Pertanian, Peternakan, dan Perkebunan Palopo di Sendana pada 2023 antara lain kandang ayam potong broiler di Kelurahan Sendana, ternak sapi betina bagi Koptan Mario, Minjana, Kelurahan Peta. Lainnya, seperti bantuan benih padi, jagung, sayuran, hingga pupuk organik kakao. Selain itu, akan dibangun jalan tani di Kelurahan Purangi dan Mawa, serta embung di Mawa.
Warga dan tokoh masyarakat Sendana berterimakasih atas kucuran bantuan tersebut. Adapun reses ini dihadiri antara lain oleh Ketua DPRD Palopo, Hj Nurhaeni, Cendrana Saputra Martani, H Harisal A Latief, HA Herman Wahidin, Nureny, dan Hj Ely Niang.
(TRI)
Berita Terkait
Sulsel
BULD DPD RI Lakukan Pemantauan Ranperda dan Perda Pemerintahan Desa di UIN Alauddin Makassar
Badan Urusan Legislasi Daerah (BULD) DPD RI menyelenggarakan kegiatan Temu Konsultasi Legislasi Pusat-Daerah di UIN Alauddin Makassar, Kabupaten Gowa pada Jumat, 22 November 2024. Agenda ini untuk pemantauan dan evaluasi rancangan peraturan daerah dan peraturan daerah terkait tata kelola pemerintahan desa.
Jum'at, 22 Nov 2024 15:31
Sulsel
Bapemperda DPRD Sulsel Konsultasi 8 Ranperda ke Kemendagri
Badan Pembentukan Peraturan Daerah DPRD Provinsi Sulawesi Selatan melalukan konsultasi ke Kementerian Dalam Negeri RI pada Senin (26/08/2024).
Senin, 26 Agu 2024 21:45
Sulsel
Kemendagri Sarankan ke Pansus Nama Ranperda Disingkat Hortikultura Saja
Pansus Pengembangan Hortikultura melakukan konsultasi ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) melalui Ditjen Otda Kemendagri Gedung H Lantai 15 pada Senin, 12 Agustus 2024.
Senin, 12 Agu 2024 22:02
Sulsel
DPRD Sulsel Godok Ranperda Penyelenggaraan Cadangan Pangan
Pansus Pembahas Rancangan Perda tentang Penyelenggaraan Cadangan Pangan Pemerintah Provinsi melakukan rapat kerja dengan agenda ekspose rancangan perda di DPRD Sulsel pada Selasa (09/07/2024).
Selasa, 09 Jul 2024 19:05
Sulsel
Pansus DPRD Sulsel Finalisasi Ranperda Perlindungan Jamsostek
Pansus Pembahas Rancangan Perda tentang Penyelenggaraan Program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan telah melalukan rapat finalisasi Rancangan Perda. Kegiatan ini menjadi tahapan terakhir pembahasan sebelum dilakukan fasilitasi oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
Rabu, 03 Jul 2024 15:54
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Warga Jeneponto Ditabrak Mobil, Tim Sarif-Qalby Siap Tanggung Biaya Pengobatan
2
Merajai 4 Survei Terpercaya, Aurama' Diprediksi Keluar Sebagai Pemenang Pilkada Gowa 2024
3
Bawaslu Soppeng Ingatkan KPU dan Paslon untuk Patuhi Aturan Masa Tenang Pilkada
4
Survei Terakhir Pilkada Tana Toraja: Elektabilitas Zadrak-Erianto 64,50%, Sulit Dikejar Lawan
5
Adnan Purichta Ichsan Tegaskan Sikap Dukung Husniah-Darmawangsyah
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Warga Jeneponto Ditabrak Mobil, Tim Sarif-Qalby Siap Tanggung Biaya Pengobatan
2
Merajai 4 Survei Terpercaya, Aurama' Diprediksi Keluar Sebagai Pemenang Pilkada Gowa 2024
3
Bawaslu Soppeng Ingatkan KPU dan Paslon untuk Patuhi Aturan Masa Tenang Pilkada
4
Survei Terakhir Pilkada Tana Toraja: Elektabilitas Zadrak-Erianto 64,50%, Sulit Dikejar Lawan
5
Adnan Purichta Ichsan Tegaskan Sikap Dukung Husniah-Darmawangsyah