Lantik DPD Sulsel & Sultra, GTAR 08 Optimis Menangkan Prabowo-Gibran Satu Putaran

Tim Sindomakassar
Sabtu, 16 Des 2023 18:13
Lantik DPD Sulsel & Sultra, GTAR 08 Optimis Menangkan Prabowo-Gibran Satu Putaran
Pelantikan DPD GTAR 08 Sulsel dan Sultra di Makassar. Foto: Muhaimin
Comment
Share
MAKASSAR - Ketua DPN Gugus Tugas Indonesia Raya (GTAR) 08, Jimmy Rol Torar melantik pengurus DPD Sulawesi Selatan dan Sulawesi Tenggara. Pelantikan digelar di Hotel Four Point By Sheraton, Makassar pada Sabtu (16/12).

DPD GTAR 08 Sulsel dipimpin oleh Yudiansyah Yosal, sedang DPD GTAR 08 Sultra diketuai oleh Danny Yosal. Dua orang bersaudara ini telah mantap mendukung pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024.

Jimmy Rol mengatakan setelah dilantik, DPD GTAR Sulsel dan Sultra sudah harus bekerja untuk memenangkan pasangan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024. Khususnya di kawasan Indonesia Timur.

"Untuk wilayah Indonesia Timur ini, silakan mendesain strategi dan formula apa saja untuk memenangkan pertarungan. Contonya sentuh hati dan nuraninya, door to door untuk menyampaikan visi dan misi," kata Jimmy.

Jimmy mengaku, GTAR 08 sudah membuka cabang di berbagai negara luar. Mulai dari Amerika: Los Angeles, Washington DC, New York, Illinoise, Kansas, dan beberapa negara bagian di Amerika.

"Kita juga sudah buka di Asia. Seperti di Kuala Lumpur, Guangzhou (China), Taipei, Melbourne & Caberra (Australia). Jadi saya hitung-hitung, sudah 45 negara. Dan hanya Gugus Tugas Indonesia Raya yang dibuka di seluruh dunia. Kita bisa lihat apa yang mereka kerja itu terekam di dunia maya, seperti YouTube," jelasnya.

Dia menuturkan, pasangan Prabowo-Gibran ialah Paslon ideal untuk memimpin Indonesia ke depan. Ia yakin jagoannya ini akan mensejahterakan rakyat Indonesia, supaya tidak susah dan miskin di negeri sendiri.

Jimmy menjelaskan, struktur GTAR sudah mencapai 38 provinsi di Indonesia. Dimana DPD Sulsel dan Sultra menjadi provinsi yang terakhir dilantik untuk memantapkan pertarungan di Indonesia Timur.

"Sedangkan di tingkat kabupaten/kota, sudah terbentuk 499 pengurus GTAR 08. Dan strukturnya lengkap, mulai dari pusat, provinsi, kabupaten/kota, kelurahan desa, dan RT/RW. Serta sudah ada data base sampai ke basis paling bawah ini. Oleh karenanya, kami bisa menghitung berapa banyak yang bisa kami berikan kepada Prabowo-Gibran untuk menang," ujarnya.

Akademisi asal Sulawesi Utara ini optimis, Prabowo-Gibran bisa menang 75 persen di kawasan Indonesia Timur. Pernyataan tersebut didukung dengan berbagai indikator yang ia yakini.

Apa parameternya? Pak Prabowo ini orang Indonesia timur, ibunya orang Minahasa, Sulawesi Utara. Kemudian kita ukur. Di Papua, dia dikenal. Di Sulawesi, lagi top. Di Kalimantan, sangat membela rakyat kecil. Di Nusa Tenggara, sangat disenangi. Itu mengapa kita optimistis bisa 75 persen," paparnya.

Sekretaris Jenderal Badan Percepatan Pembangunan Kawasan Timur Indonesia (BP2KTI) ini menjelaskan, Korwil Indonesia Timur akan di-back up oleh DPN GTAR 08. Kemudian akan bekerja sama dengan seluruh relawan, dan kekuatan-kekuatan yang dimiliki Prabowo-Gibran.

"Kita akan kerahkan semuanya untuk menangkan dalam satu putaran. Jika waktu yang lalu kecepatannya 150 km per jam, sekarang kalau bisa 300 km per jam," bebernya.

"Caranya? Ya tentu saja, sumber daya manusia, ilmuwan-ilmuwan diterjunkan untuk memikirkan strategi untuk bisa memenangkan. Ada inovasi, imajinasi, pencermatan di lapangan, itu bisa kita implementasikan sehingga bisa kita mendapatkan apa yang kita inginkan. Jadi untuk satu kali putaran, segala-galanya dilipat duakan," sambungnya.

Ketua GTAR 08 Sulsel, Yudiansyah Yosa mengungkapkan sudah memiliki sejumlah program ke depan untuk memenangkan Prabowo-Gibran. Salah satunya ialah menyiapkan posko relawan di Jalan Rappocini, Makassar.

"Di situ akan jadi rumah kumpul untuk para pendukung dan para calon yang hijrah dari pasangan calon lain ke paslon nomor 2. Karena di situ kita akan menempatkan visi misi yang lebih jelas. Karena banyaknya pemilih di Sulsel yang tidak terlalu jelas tentang visi misi dari paslon nomor 2," ungkapnya.

Yudi sapaannya tak menampik, memang daftar pemilih di Pilpres 2024 dari Indonesia Timur terbilang kecil. Tapi wilayah ini punya sumber daya mineral, sumber daya energi, dan sumber daya lainnya. Dimana indikator itu tidak hanya berpengaruh untuk Indonesia, tapi juga di dunia.

"Contohnya pada saat Presiden Jokowi menutup ekspor nikel, yang bergetar bukan hanya Indonesia, tapi sampai Eropa. Bahkan kita sampai dipermasalahkan oleh negara lain. Itulah mengapa, untuk memenangkan suara di Indonesia timur, itu akan menjadi barometer dunia," sebutnya.

Yudi merincikan, saat ini beranggotakan 25 orang untuk pengurus DPD GTAR 08 Sulsel. Ada 6 orang untuk pengurus hariannya, dan 19 untuk di bidangnya. Dan untuk sementara, DPD GTAR Sultra berada di bawah naungannya.

"Tapi masih banyak lagi yang kita sebar untuk anak-anak milenial. Jadi, Sulsel ini kita dikenal dengan anak-anak milenial. Kenapa milenial? Itu karena paling banyak pemilihnya di pemilu 2024 mendatang," tandasnya.

Adapun GTAR 08 Sultra, Danny Yosal menambahkan pihaknya juga sementara menggodok struktur kepengurusan di wilayahnya. "Sementara kami susun di tingkat kabupaten/kotanya, sesuai arahan dari DPD Sulsel," tutupnya.
(UMI)
Berita Terkait
Berita Terbaru