Posko Mudik di Bandara Beroperasi, Jumlah Penumpang Diperkirakan Naik 7 Persen

Najmi S Limonu
Rabu, 03 Apr 2024 14:59
Posko Mudik di Bandara Beroperasi, Jumlah Penumpang Diperkirakan Naik 7 Persen
PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Sultan Hasanuddin resmi mendirikan Posko Angkutan Lebaran Terpadu tahun 2024. Foto: Najmi S Limonu
Comment
Share
MAROS - PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Sultan Hasanuddin resmi mendirikan Posko Angkutan Lebaran Terpadu tahun 2024. Posko yang terletak di area lobby keberangkatan dan akan mulai Rabu hari ini (03/4/2024), dan akan beroperasi selama 16 hari ke depan.

"Posko akan di mulai 3 April hingga 18 April 2023. Kegiatan ini dilaksanakan sesuai dengan arahan Kementerian Perhubungan melalui Instruksi Direktur Jenderal Perhubungan Udara Nomor : IR 1 DJPU TAHUN 2024," ujar General Manager Bandara Sultan Hasanuddin, Taochid Purnomo Hadi.



Dia menuturkan, jika dibandingkan dengan periode lebaran tahun lalu, diprediksi terjadi peningkatan mobilitas. Jumlah penumpang selama periode lebaran 2024 yang datang dan berangkat diperkirakan sekitar 532.132 penumpang atau meningkat sekitar 7%.

"Puncak Arus Mudik diprediksi terjadi pada 7 April 2023 dan Puncak Arus Balik diprediksi pada 18 April 2022," ungkapnya.

Dia menuturkan, selama posko ini pihaknya mengedepankan mott 3S+1C, yakni Safety, Security, Service dan Complianc. melalui.

Menurutnya, pihak Bandara Sultan Hasanuddin akan berupaya untuk menjaga ketertiban, keselamatan, kenyamanan dan pelayanan bagi pengguna jasa bandara. Kegiatan ini melibatkan Otoritas Bandara, Airnav, TNI, Kepolisian, Maskapai dll demi kelancaran operasional di bandara.

“Sebelumnya kami telah memastikan kesiapan fasilitas yang ada dan kesiapan petugas operasional untuk menjalankan operasional bandara. Ada total 592 petugas bandara dan BKO. Dan nantinya inspeksi rutin akan dilakukan untuk puncak arus mudik pada H-3 jumlah penumpang diprediksi berjumlah 35.000-38.000 penumpang," jelasnya.

Adapun pelayanan yang diberikan diantaranya melayani data penerbangan dan cuaca, kedua peningkatan keamanan dan pelayanan kesehatan.



Pengawasan dan pemantauan dilakukan secara manual seperti adanya patroli gabungan dan secara digital dengan mengandalkan Airport Operation Control Center (AOCC) agar dapat beroperasi secara efektif dan efisien.

Terdapat maskapai yang mengajukan penerbangan ekstra diantaranya Lion Air, Super Air Jet dan Citilink, melayani rute ke Balikpapan, Kulonprogo dan Samarinda. Penerbangan ekstra yang tersedia menjadi akomodasi tambahan untuk penumpang selama periode mudik lebaran 2024.
(GUS)
Berita Terkait
Berita Terbaru