Arus Balik Lebaran, Polisi Pastikan Kelancaran Pengisian BBM

Tim Sindomakassar
Senin, 15 Apr 2024 15:46
Arus Balik Lebaran, Polisi Pastikan Kelancaran Pengisian BBM
Jajaran Kepolisian Resort (Polres) Pangkep, memastikan kelancaran pengisian BBM untuk kendaraan yang melakukan arus balik lebaran, Senin, (15/04/2024). Foto: Istimewa
Comment
Share
PANGKEP - Jajaran Kepolisian Resort (Polres) Pangkep, memastikan kelancaran pengisian BBM untuk kendaraan yang melakukan arus balik lebaran, Senin, (15/04/2024).

Terlebih, pergerakan kendaraan arus balik lebaran 2024 yang melintas di wilayah hukum Polsek Ma’rang Polres Pangkep terpantau ramai lancar.



Sehingga untuk memaksimalkan pergerakan arus balik ini, Polsek Ma’rang melalui Piket SPKT melaksanakan patroli guna memonitoring dan mengatur kelancaran pengisian BBM bagi warga yang sedang mengantri.

Kapolsek Ma’rang Iptu Rahmania menyampaikan, berdasarkan hasil pengecekan yang dilakukan personelnya, untuk ketersediaan BBM di SPBU Laikang Kelurahan Talaka Kecamatan Ma’rang Kabupaten Pangkep masih aman dan stoknya.

"Masih bisa memenuhi kebutuhan untuk masa arus balik dan libur lebaran Idul Fitri 2024," kata dia.

Pada kesempatan itu juga Kapolsek melalui SPKT mengingatkan pentingnya istirahat selama perjalanan arus balik agar tetap segar dan fokus dalam mengemudi.



Ia mengimbau agar pemudik tidak memaksakan diri berkendara tanpa istirahat, lantaran hal tersebut dapat meningkatkan risiko kecelakaan akibat kelelahan.

Kapolsek Ma’rang Iptu Rahmania, berharap perjalanan arus balik mudik 2024 dapat berlangsung dengan lancar dan aman. “Selamat pulang kembali ke rumah dan semoga Anda tiba dengan selamat di tujuan akhir,” pesannya.
(GUS)
Berita Terkait
Berita Terbaru