Talenrang Cup Diharap Bisa Cetak Atlet Bulutangkis Profesional

Tim Sindomakassar
Senin, 06 Mar 2023 14:26
Talenrang Cup Diharap Bisa Cetak Atlet Bulutangkis Profesional
Ketua DPD PAN Gowa Husniah Talenrang saat membuka kejuaraan Bulutangkis Talenrang Cup di lapangan Bulutangkis Limbung Kecamatan Bajeng, Minggu (5/03/2023). Foto: Istimewa
Comment
Share
MAKASSAR - Perhelatan Event Bulutangkis Talenrang Cup Kabupaten Gowa, diharap bisa mencetak atlet profesional untuk membela daerah ini di sejumlah ajang.

Kejuaraan bulutangkis antar keluarga petani ini dibuka langsung oleh Ketua DPD PAN Gowa Husniah Talenrang. Di mana Talenrang Cup ini akan digelar di tujuh zona dengan memperebutkan hadiah traktor dan alat pertanian lainnya senilai Rp80 Juta rupiah.



"Perhelatan ini bertujuan untuk merangsang minat masyarakat terhadap olahraga bulutangkis, dan saya bergarap dari Talenrang Cup ini akan lahir atlet bulutangkis dari kalangan petani," kata dia,

Yang terpenting kata dia, ajang ini dijadikan sebagai ajang mempererat tali silaturahim antar masyarakat khusunya di wilayah Bajeng dan Bajeng Barat.

Pada kegiatan yang berlangsung di lapangan Bulutangkis Limbung Kecamatan Bajeng, Minggu (5/03/2023) bahkan dihadiri oleh sejumlah Bacaleg Partai Amanat Nasional (PAN) daerah pemilihan VI Bajeng dan Bajeng Barat bersama pendukungnya untuk turut meramaikan kegiatan ini.

Ketua APDESI Gowa Syaharuddin Daeng Liu yang telah resmi bergabung dan ikut mendaftarkan diri sebagai bacaleg PAN di daerah pemilihan Bajeng dan Bajeng Barat, tampil bersama para tim pemenangannya.

Demikian halnya dengan bacaleg PAN lainnya, juga terlihat ikut serta membawa tim pemenangannya. Seperti Bacaleg incumbent Misbahuddin Tasrief, Susiyanti dan bacaleg PAN lainnya.



"Perhelatan Talenrang Cup ini tentunya sangat luar biasa, karena dapat menjadi ajang silaturahim kami sebagai bacaleg dengan masyarakat terkhusus warga petani. Saya berterima kasih kepada ibu Ketua Husniah Talenrang yang punya perhatian dan kepedulian membuat event yang bersentuhan langsung dengan masyarakat," ujar Syaharuddin Daeng Liu.

(GUS)
Berita Terkait
Berita Terbaru