PLN Dongkrak SDM Warga Luwu Timur Lewat Program Sertifikasi Tukang Bangunan
Senin, 26 Jun 2023 18:36
PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Sulawesi berkomitmen meningkatkan kompetensi masyarakat di sekitar Pembangunan Infrastruktur Ketenagalistrikan (PIK). Foto/Dok PLN
LUWU TIMUR - PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Sulawesi berkomitmen meningkatkan kompetensi masyarakat di sekitar Pembangunan Infrastruktur Ketenagalistrikan (PIK). Hal itu diwujudkan lewat program Sertifikasi Kompetensi Tukang Bangunan Gedung yang diselenggarakan di Hotel Palopo Beach pada 23-25 Juni lalu.
Kegiatan tersebut diikuti oleh 15 peserta yang berasal dari Desa Cendana Hijau, Kecamatan Wotu, Kabupaten Luwu Timur, Provinsi Sulawesi Selatan. PLN menggandeng PT Patrari Jaya Utama untuk menyelenggarakan Sertifikasi Kompetensi dengan menghadirkan Hendra Hafid sebagai salah satu Asesor dari Lembaga Sertifikasi Profesi ATAKI.
Kusuma Adinata selaku Sekretaris Desa Cendana Hijau menyampaikan terima kasihnya kepada PLN yang telah bersedia memberikan bantuan sertifikasi kompetensi bagi masyarakat. "Kami selaku warga Desa Cendana Hijau mengucapkan terima kasih kepada PLN atas bantuan sertifikasi tukang bangunan ini, semoga nantinya bisa membantu warga Desa Cendana Hijau dalam mendapatkan pekerjaan.” ujarnya.
Siswandi salah satu peserta merasa sangat antusias mengikuti sertifikasi kompetensi. Ia menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada PLN. "Mudah-mudahan materi yang kami terima selama pembelajaran bisa diterapkan pada pekerjaan kami di kemudian hari sehingga menghasilkan kualitas bangunan yang lebih baik," tuturnya.
Sementara itu, Udiyar Obet Andika selaku Asisstant Manager Perizinan dan Umum, PLN UPP Sulsel menjelaskan program sertifikasi kompetensi ini adalah bentuk kepedulian PLN guna meningkatkan mutu kualitas SDM.
"Bantuan ini adalah salah satu upaya PLN dalam mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB) Kategori Pendidikan, harapannya masyarakat Desa Cendana Hijau mampu bersaing dan kesempatan mendapatkan pekerjaan menjadi lebih baik dengan adanya sertifikasi ini," tutupnya.
Kegiatan tersebut diikuti oleh 15 peserta yang berasal dari Desa Cendana Hijau, Kecamatan Wotu, Kabupaten Luwu Timur, Provinsi Sulawesi Selatan. PLN menggandeng PT Patrari Jaya Utama untuk menyelenggarakan Sertifikasi Kompetensi dengan menghadirkan Hendra Hafid sebagai salah satu Asesor dari Lembaga Sertifikasi Profesi ATAKI.
Kusuma Adinata selaku Sekretaris Desa Cendana Hijau menyampaikan terima kasihnya kepada PLN yang telah bersedia memberikan bantuan sertifikasi kompetensi bagi masyarakat. "Kami selaku warga Desa Cendana Hijau mengucapkan terima kasih kepada PLN atas bantuan sertifikasi tukang bangunan ini, semoga nantinya bisa membantu warga Desa Cendana Hijau dalam mendapatkan pekerjaan.” ujarnya.
Siswandi salah satu peserta merasa sangat antusias mengikuti sertifikasi kompetensi. Ia menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada PLN. "Mudah-mudahan materi yang kami terima selama pembelajaran bisa diterapkan pada pekerjaan kami di kemudian hari sehingga menghasilkan kualitas bangunan yang lebih baik," tuturnya.
Sementara itu, Udiyar Obet Andika selaku Asisstant Manager Perizinan dan Umum, PLN UPP Sulsel menjelaskan program sertifikasi kompetensi ini adalah bentuk kepedulian PLN guna meningkatkan mutu kualitas SDM.
"Bantuan ini adalah salah satu upaya PLN dalam mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB) Kategori Pendidikan, harapannya masyarakat Desa Cendana Hijau mampu bersaing dan kesempatan mendapatkan pekerjaan menjadi lebih baik dengan adanya sertifikasi ini," tutupnya.
(TRI)
Berita Terkait
Sulsel
PT Vale, Pemkab Lutim & PLN Kolaborasi Tingkatkan Keandalan Listrik Sorowako
PT Vale mendukung langkah Pemkab Luwu Timur dan PT PLN (Persero) ULP Palopo dalam mewujudkan pemerataan energi bagi masyarakat.
Senin, 17 Nov 2025 10:50
News
PLN Luncurkan Program 'Power Hero', Berikan Diskon 50% Tambah Daya
Memperingati Hari Pahlawan 2025, PT PLN meluncurkan program promo 'Power Hero' yang menawarkan diskon 50% untuk biaya tambah daya listrik bagi pelanggan setia.
Sabtu, 15 Nov 2025 11:11
News
PLN Jalin Kolaborasi Hukum dengan Kejati untuk Pembangunan Listrik Sulsel
PLN UIP Sulawesi melakukan audiensi dengan Kejati Sulawesi Selatan sebagai bagian dari upaya memperkuat sinergi dan memastikan pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan.
Sabtu, 15 Nov 2025 10:00
News
PLN, YBM, dan PIKK Salurkan Bantuan Modal Usaha untuk 25 UMK di Kota Palu
YBM PLN UIP Sulawesi, Persatuan Istri Karyawan dan Karyawati (PIKK), serta pegawai PLN UIP Sulawesi, bantuan modal usaha disalurkan kepada 25 pelaku UMK di Kota Palu, beberapa waktu lalu.
Kamis, 13 Nov 2025 19:57
News
Dukung Kesejahteraan, PLN UIP Sulawesi Hadirkan Sumber Air Bersih di Bungintimbe
PLN UIP Sulawesi melaksanakan program TJSL berupa penyediaan sumber air bersih di Desa Bungintimbe, Kecamatan Petasia Timur, Kabupaten Morowali Utara, Sulawesi Tengah.
Rabu, 12 Nov 2025 13:27
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Jelang Muswil PKB Sulsel, Jeneponto Nyatakan Dukungan ke Azhar Arsyad
2
AI Masuk Pesantren, XLSMART Latih 600 Santri di Lombok
3
CPNS Kanwil Kemenkum Sulsel Terbaik Ketiga Latsar Angkatan XV
4
Mal Ratu Indah Rayakan Usia 25 Tahun dengan Kampanye RESONANSI
5
Indosat Gandeng Perbankan Perkuat Proteksi Anti Spam/Scam Berbasis AI
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Jelang Muswil PKB Sulsel, Jeneponto Nyatakan Dukungan ke Azhar Arsyad
2
AI Masuk Pesantren, XLSMART Latih 600 Santri di Lombok
3
CPNS Kanwil Kemenkum Sulsel Terbaik Ketiga Latsar Angkatan XV
4
Mal Ratu Indah Rayakan Usia 25 Tahun dengan Kampanye RESONANSI
5
Indosat Gandeng Perbankan Perkuat Proteksi Anti Spam/Scam Berbasis AI