Liburan Anti Ribet, Cahaya Bone Tawarkan Paket Wisata Eksklusif ke Luwuk Banggai
Rabu, 13 Agu 2025 20:33
Cahaya Bone resmi meluncurkan program wisata terbaru bertajuk Explore Luwuk Banggai yang akan berlangsung sepanjang tahun 2025. Foto/Istimewa
MAKASSAR - Cahaya Bone resmi meluncurkan program wisata terbaru bertajuk Explore Luwuk Banggai yang akan berlangsung sepanjang tahun 2025. Paket perjalanan selama 3 hari 2 malam ini dirancang untuk memberikan pengalaman liburan yang praktis, nyaman, dan menyenangkan.
Layanan yang ditawarkan mencakup transportasi, akomodasi, hingga kunjungan ke berbagai destinasi unggulan di Luwuk Banggai, Sulawesi Tengah.
Dalam paket ini, wisatawan akan mendapatkan tiket bus pulang-pergi rute Palu–Luwuk Banggai, akomodasi hotel selama dua malam, serta tiga kali makan setiap hari.
Selama perjalanan, peserta diajak mengeksplorasi Danau Paisupok yang terkenal dengan kejernihan airnya, keindahan Pantai Poganda, panorama alam Paisubatango, hingga kesejukan Air Terjun Piala.
“Melalui program Explore Luwuk Banggai, Cahaya Bone berkomitmen menghadirkan layanan perjalanan terintegrasi yang nyaman dan aman bagi wisatawan. Kami ingin setiap peserta fokus menikmati liburan tanpa harus repot mengurus hal teknis, karena semuanya sudah kami siapkan,” ujar Muh. Pahreva Haryansyah, Business Development General Manager Cahaya Bone.
Sementara itu, Marketing Cargo & Passenger Assistant Manager Cahaya Bone, Muh. Ahnan Jahja, turut menegaskan potensi wisata Luwuk Banggai.
“Dengan paket ini, kami berharap semakin banyak wisatawan mengenal keindahan Luwuk Banggai, sekaligus membantu mendorong pertumbuhan ekonomi lokal melalui sektor pariwisata,” jelasnya.
Paket Explore Luwuk Banggai ditawarkan mulai dari Rp2,3 juta per orang. Dengan konsep perjalanan yang terencana, pelayanan yang nyaman, dan pengalaman wisata yang penuh petualangan, paket ini menjadi pilihan ideal bagi siapa pun yang ingin sejenak melepas penat dan kembali menyatu dengan alam.
Layanan yang ditawarkan mencakup transportasi, akomodasi, hingga kunjungan ke berbagai destinasi unggulan di Luwuk Banggai, Sulawesi Tengah.
Dalam paket ini, wisatawan akan mendapatkan tiket bus pulang-pergi rute Palu–Luwuk Banggai, akomodasi hotel selama dua malam, serta tiga kali makan setiap hari.
Selama perjalanan, peserta diajak mengeksplorasi Danau Paisupok yang terkenal dengan kejernihan airnya, keindahan Pantai Poganda, panorama alam Paisubatango, hingga kesejukan Air Terjun Piala.
“Melalui program Explore Luwuk Banggai, Cahaya Bone berkomitmen menghadirkan layanan perjalanan terintegrasi yang nyaman dan aman bagi wisatawan. Kami ingin setiap peserta fokus menikmati liburan tanpa harus repot mengurus hal teknis, karena semuanya sudah kami siapkan,” ujar Muh. Pahreva Haryansyah, Business Development General Manager Cahaya Bone.
Sementara itu, Marketing Cargo & Passenger Assistant Manager Cahaya Bone, Muh. Ahnan Jahja, turut menegaskan potensi wisata Luwuk Banggai.
“Dengan paket ini, kami berharap semakin banyak wisatawan mengenal keindahan Luwuk Banggai, sekaligus membantu mendorong pertumbuhan ekonomi lokal melalui sektor pariwisata,” jelasnya.
Paket Explore Luwuk Banggai ditawarkan mulai dari Rp2,3 juta per orang. Dengan konsep perjalanan yang terencana, pelayanan yang nyaman, dan pengalaman wisata yang penuh petualangan, paket ini menjadi pilihan ideal bagi siapa pun yang ingin sejenak melepas penat dan kembali menyatu dengan alam.
(TRI)
Berita Terkait
News
SMARTFREN Terus Perluas Jaringan 4G, Dorong UMKM, Pendidikan & Pariwisata
XLSMART melalui brand SMARTFREN resmi memperluas jaringan 4G LTE dan VoLTE hingga tiga kali lipat di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), menjangkau hingga Bima.
Senin, 10 Nov 2025 15:43
Sulsel
Rahmat Perkenalkan Objek Wisata Jeneponto di Simposium Internasional Kemenpar
Knowledge Sharing and Networking Forum Empowering Sulawesi Women In Sustainable Tourism dihelat di Makassar, tepatnya di Kampus Universitas Muslim Makassar, pada 4-5 November 2025.
Rabu, 05 Nov 2025 10:18
News
SuperSUN Terangi Pulau Samalona, Buka Jalan Pariwisata Hijau Makassar
SuperSUN merupakan inovasi energi bersih karya anak bangsa yang mengintegrasikan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) mikro dengan Battery Energy Storage System (BESS).
Jum'at, 24 Okt 2025 15:24
Makassar City
Green SM Dukung Pengembangan Pariwisata Berkelanjutan di Makassar
Kini, kehadiran Green SM menambah keistimewaan kota Makassar dengan menawarkan pengalaman berkendara yang lebih nyaman, modern, dan ramah lingkungan.
Rabu, 22 Okt 2025 17:44
News
Cahaya Bone Buka Rute Baru Palu–Poso, Perkuat Konektivitas Sulawesi Tengah
Layanan ini menggunakan armada minibus berkapasitas 9 hingga 14 penumpang, lengkap dengan fasilitas AC dan bagasi luas untuk menunjang kenyamanan selama perjalanan.
Jum'at, 17 Okt 2025 20:29
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Wujudkan Pasar Tertib, Pemerintah Tindak Lapak yang Langgar di Ruas Jalan Terong
2
Livin’ Fest 2025 di Makassar Resmi Dibuka, Bank Mandiri Sinergikan UMKM - Industri Kreatif
3
WR IV UMI Hadiri Musyawarah Nasional MUI di Jakarta
4
Pangkep Raih Predikat Baik Evaluasi Kinerja Pengelolaan Pengaduan
5
IRT Makassar Menang Mobil Listrik dari Program Simpati Hoki Telkomsel
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Wujudkan Pasar Tertib, Pemerintah Tindak Lapak yang Langgar di Ruas Jalan Terong
2
Livin’ Fest 2025 di Makassar Resmi Dibuka, Bank Mandiri Sinergikan UMKM - Industri Kreatif
3
WR IV UMI Hadiri Musyawarah Nasional MUI di Jakarta
4
Pangkep Raih Predikat Baik Evaluasi Kinerja Pengelolaan Pengaduan
5
IRT Makassar Menang Mobil Listrik dari Program Simpati Hoki Telkomsel