Empat Jurus Ampuh Pastikan Sinyal Tri Semakin Kuat

Tim Sindomakassar
Minggu, 17 Mar 2024 14:14
Empat Jurus Ampuh Pastikan Sinyal Tri Semakin Kuat
Tri Indonesia berbagi cara membuat sinyal di ponsel semakin kuat. Foto/iStock Photo
Comment
Share
MAKASSAR - Kadang kala sinyal di telepon seluler (ponsel) melambat alias lemot. Tatkala itu terjadi, penggunanya akan dibuat pusing tujuh keliling. Musababnya, kondisi tersebut menjadi kendala untuk berkomunikasi.

Jaringan atau sinyal ponsel yang buruk dapat menghambat pengguna dalam mengoperasikan gawainya itu.

Di antaranya yakni panggilan telepon yang tak lancar dan terputus-putus, chat yang dikirim dan masuk menjadi tertunda alias pending, lemot saat melakukan browsing, atau kerap buffering saat menonton YouTube.

Nah, ada beberapa cara yang bisa dicoba untuk memperkuat jaringan yang dapat dicoba ketika sinyal hp sedang buruk. Tri Indonesia berbagi tips ampuh untuk memastikan sinyal, khususnya provider tersebut semakin kuat.

Dilansir dari video yang diunggah di akun resmi YouTube dari Tri Indonesia, paling tidak ada empat cara yang mungkin bisa dicoba untuk membuat sinyal di ponsel kamu senantiasa kuat yakni:
1. Pastikan area kami sudah tercover jaringan Tri Indonesia.
2. Refresh sinyal di aplikasi bima+ dengan memakai menu 'Perbaiki Jaringan'.
3. Aktifkan mode pesawat selama 1-2 menit.
4. Tutup aplikasi yang tidak digunakan untuk lebih mengoptimalkan koneksi.
(TRI)
Berita Terkait
Berita Terbaru