Bikin Konten Mudik Makin Epik, Ini Perlengkapan yang Harus Disiapkan Versi Tri

Tim Sindomakassar
Minggu, 07 Apr 2024 19:06
Bikin Konten Mudik Makin Epik, Ini Perlengkapan yang Harus Disiapkan Versi Tri
Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) melalui brand Tri memiliki rekomendasi mengenai stater pack mudik yang harus dibawa demi menghasilkan konten gokil. Foto/Istimewa
Comment
Share
MAKASSAR - Tradisi mudik saat Hari Raya Idul Fitri selalu meninggalkan banyak cerita dan kesan. Momen itu tentunya sangat sayang untuk dilewatkan begitu saja, tanpa ada 'pengingat'.

Momen mudik itu dapat dituangkan dalam konten yang dapat diunggah di media sosial, yang akan menjadi memori. Nah, demi memproduksi konten keren, berbagai perlengkapan perlu disiapkan.

Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) melalui brand Tri memiliki rekomendasi mengenai stater pack mudik yang harus dibawa demi menghasilkan konten gokil.

1. Power Bank
Perlengkapan elektronik berukuran mini ini sangat penting. Terlebih, buat yang kampungnya jauh. Perjalanan panjang tentunya bukan hanya menguras energi kamu, tapi juga smartphone kamu.

Guna memastikan smartphone kamu tetap aktif, penting membawa power bank dengan daya yang terisi full. Dengan begitu, dipastikan bakal lebih banyak konten, baik foto maupun video yang dapat diproduksi.

2. Tripod
Pastikan untuk membawa tripod saat mudik jika ingin membuat konten. Dengan tripod, hasil foto maupun video yang diproduksi menjadi lebih stabil.

3. Lensa Fish Eye
Lensa fish eye paling sering digunakan dalam fotografi kreatif, abstrak, dan fotografi komersial. Dengan membawa lensa jenis ini, hasil jepretan foto kamu dipastikan lebih keren sehingga konten pun kian berkualitas.
(TRI)
Berita Terkait
Berita Terbaru