Sambangi Bontoala, Edward Horas Dialog dan Tampung Aspirasi Masyarakat

Rabu, 07 Feb 2024 21:45
Sambangi Bontoala, Edward Horas Dialog dan Tampung Aspirasi Masyarakat
Edward Wijaya Horas bersama warga di Kelurahan Parang Layang, Kecamatan Bontoala, Kota Makassar. Foto: Istimewa
Comment
Share
MAKASSAR - Seorang legislator harus peka dan peduli dengan keluhan dan aspirasi masyarakat, khususnya konstituennya. Kalimat ini dipahami betul oleh Anggota DPRD Sulawesi Selatan, Edward Wijaya Horas.

Ia datang menyambangi warga di Kelurahan Parang Layang, Kecamatan Bontoala, Kota Makassar pada Pada Rabu 7 Februari 2024. Dalam rangka kegiatan reses masa persidangan kedua tahun anggaran 2023/2024.

Lokasi ini merupakan titik keenam dari kegiatan reses ketua Fraksi Partai Gerindra DPRD Sulsel itu. Edward Horas memanfaatkan kegiatan ini demi menyerap aspirasi masyarakat semaksimal mungkin.

Ia pun langsung berdialog dan bertatap muka dengan masyarakat setempat. Hadir diantaranya perwakilan Lurah Parang Layang, para ketua RT/RW setempat, serta masyarakat umum yang berdomisili di wilayah tersebut.



“Masyarakat di Kelurahan Parang Layang, Kecamatan Bontoala ini sangat antusias karena begitu bersemangat menyampaikan aspirasinya. Saya sangat merasa bangga dan berterima kasih,” kata Edward Horas dalam siaran persnya.

Jika dirangkum, katanya, ada empat poin penting yang menjadi keluhan masyarakat. Diantaranya pengerukan drainase yang belum maksimal, mekanisme zonasi penerimaan siswa SMA, bantuan usaha untuk pelaku UMKM, serta layanan Kartu KIS.

“Kesemuanya ini menjadi keluhan masyarakat. Kita tampung dan akan kita sampaikan dalam rapat dengan pihak terkait. Kita akan dorong agar semua permasalahan yang ada dapat dicarikan solusinya,” ujar anggota Komisi A DPRD Sulsel itu.

“Inilah fungsinya kegiatan reses. Para legislator dapat memonitor dan mendengarkan langsung keluhan konstituennya. Dengan demikian, komunikasi dua arah terus terjalin demi kebaikan kita bersama kedepannya,” pungkasnya.
(MAN)
Berita Terkait
Indah Apresiasi Dukungan DPP Gerindra Bantu Dua Guru Luwu Utara Terima Rehabilitasi
Sulsel
Indah Apresiasi Dukungan DPP Gerindra Bantu Dua Guru Luwu Utara Terima Rehabilitasi
Ketua Komisi E DPRD Sulsel, Andi Tenri Indah mengapresiasi perhatian dan bantuan pengurus DPP Gerindra yang membantu dua guru asal Luwu Utara mendapatkan keadilan.
Jum'at, 14 Nov 2025 16:51
Serahkan Salinan Keppres Rehabilitasi untuk Guru Luwu Utara, Andi Tenri Indah: Tugas Kami Selesai
Sulsel
Serahkan Salinan Keppres Rehabilitasi untuk Guru Luwu Utara, Andi Tenri Indah: Tugas Kami Selesai
Ketua Komisi E DPRD Sulsel, Andi Tenri Indah menjemput langsung Salinan Keputusan Presiden (Keppres) Republik Indonesia Nomor 33 Tahun 2025 tentang pemberian rehabilitasi kepada dua guru asal Luwu Utara di Nusantara III DPR RI pada Kamis (13/11/2025).
Jum'at, 14 Nov 2025 00:06
Sosok Andi Tenri Indah, Srikandi Gerindra yang Perjuangkan Guru Luwu Utara Bertemu Presiden Prabowo
News
Sosok Andi Tenri Indah, Srikandi Gerindra yang Perjuangkan Guru Luwu Utara Bertemu Presiden Prabowo
Ketua Komisi E DPRD Sulsel, Andi Tenri Indah adalah salah satu sosok dibalik bertemunya dua guru asal Luwu Utara dengan Presiden Prabowo Subianto. Abdul Muis dan Rasnal berhasil mendapatkan keadilan, setelah menerima hak rehabilitasi dari presiden.
Kamis, 13 Nov 2025 17:14
Guru yang Dikorbankan, Legislator Perempuan dari Gowa yang Menyelamatkan
News
Guru yang Dikorbankan, Legislator Perempuan dari Gowa yang Menyelamatkan
Dialah Andi Tenri Indah, Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan asal Kabupaten Gowa, sekaligus Ketua Komisi yang membidangi pendidikan. Ia turun tangan bukan karena sensasi, melainkan karena hati nurani.
Kamis, 13 Nov 2025 10:23
Difasilitasi Fraksi Gerindra, Dua Guru Dizalimi Asal Luwu Utara Terima Rehabilitasi dari Presiden Prabowo
Sulsel
Difasilitasi Fraksi Gerindra, Dua Guru Dizalimi Asal Luwu Utara Terima Rehabilitasi dari Presiden Prabowo
Fraksi Gerindra DPRD Sulsel menunjukkan sikap empati dan peduli terhadap dua guru yang dizalimi asal Kabupaten Luwu Utara, masing-masing bernama Abdul Muis dan Rasnal.
Kamis, 13 Nov 2025 09:22
Berita Terbaru