Unhas & Konjen Australia Gelar Pameran 'Two Nations: A Friendship is Born'
Kamis, 17 Okt 2024 19:22
Universitas Hasanuddin (Unhas) bekerja sama dengan Konsulat Jenderal (Konjen) Australia di Makassar menggelar pameran bertajuk “Two Nations: A Friendship is Born”. Foto/Tri Yari Kurniawan
MAKASSAR - Universitas Hasanuddin (Unhas) bekerja sama dengan Konsulat Jenderal (Konjen) Australia di Makassar menggelar pameran bertajuk “Two Nations: A Friendship is Born”.
Pameran ini merupakan bagian dari perayaan 75 tahun hubungan diplomatik antara Australia dan Indonesia, dan berlangsung di Pelataran AIC Lab, Kampus Unhas Tamalanrea, Makassar, pada Kamis (17/10) pukul 16.00 Wita.
Rektor Unhas, Prof Jamaluddin Jompa, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kolaborasi serta kepercayaan yang diberikan oleh Konsulat Jenderal Australia untuk menghadirkan pameran ini.
Menurut dia, pameran ini akan memberikan gambaran mengenai hubungan sejarah antara Indonesia dan Australia.
“Ini bukan hanya pameran biasa, tapi menjadi bukti bagaimana peran dan hubungan baik yang terjalin antara Indonesia dan Australia. Kami juga menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan yang selama ini diberikan untuk membangun dan menguatkan kemitraan Unhas bersama Konsulat Jenderal Australia di Makassar dalam berbagai bidang,” jelas Prof JJ.
Konjen Australia di Makassar, Todd Dias, juga mengungkapkan pameran ini menceritakan kisah dukungan Australia terhadap kemerdekaan Indonesia. Pameran ini menampilkan koleksi kliping, foto, sketsa oleh seniman perang Australia Tony Rafty, serta salinan surat resmi dari pemerintah dan warga negara Australia.
“Pameran ini menyoroti sejarah panjang dukungan Australia terhadap kemerdekaan Indonesia, dan kami senang membawanya ke Makassar. Ciri khas pameran ini adalah menunjukkan dukungan terhadap kemerdekaan Indonesia yang dibagikan pemerintah dan masyarakat Australia,” jelas Todd Dias.
Pameran ini akan berlangsung hingga Rabu (30/10) mendatang, menampilkan koleksi kliping, foto, sketsa, hingga salinan surat resmi dari pemerintah dan warga negara Australia. Pada pembukaan pameran, turut hadir alumni IKAMA dan mahasiswa Unhas.
Pameran ini merupakan bagian dari perayaan 75 tahun hubungan diplomatik antara Australia dan Indonesia, dan berlangsung di Pelataran AIC Lab, Kampus Unhas Tamalanrea, Makassar, pada Kamis (17/10) pukul 16.00 Wita.
Rektor Unhas, Prof Jamaluddin Jompa, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kolaborasi serta kepercayaan yang diberikan oleh Konsulat Jenderal Australia untuk menghadirkan pameran ini.
Menurut dia, pameran ini akan memberikan gambaran mengenai hubungan sejarah antara Indonesia dan Australia.
“Ini bukan hanya pameran biasa, tapi menjadi bukti bagaimana peran dan hubungan baik yang terjalin antara Indonesia dan Australia. Kami juga menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan yang selama ini diberikan untuk membangun dan menguatkan kemitraan Unhas bersama Konsulat Jenderal Australia di Makassar dalam berbagai bidang,” jelas Prof JJ.
Konjen Australia di Makassar, Todd Dias, juga mengungkapkan pameran ini menceritakan kisah dukungan Australia terhadap kemerdekaan Indonesia. Pameran ini menampilkan koleksi kliping, foto, sketsa oleh seniman perang Australia Tony Rafty, serta salinan surat resmi dari pemerintah dan warga negara Australia.
“Pameran ini menyoroti sejarah panjang dukungan Australia terhadap kemerdekaan Indonesia, dan kami senang membawanya ke Makassar. Ciri khas pameran ini adalah menunjukkan dukungan terhadap kemerdekaan Indonesia yang dibagikan pemerintah dan masyarakat Australia,” jelas Todd Dias.
Pameran ini akan berlangsung hingga Rabu (30/10) mendatang, menampilkan koleksi kliping, foto, sketsa, hingga salinan surat resmi dari pemerintah dan warga negara Australia. Pada pembukaan pameran, turut hadir alumni IKAMA dan mahasiswa Unhas.
(TRI)
Berita Terkait
News
Unggul Telak, Prof Jamaluddin Jompa Kembali Pimpin Unhas
Penetapan Prof Jamaluddin Jompa sebagai Rektor terpilih dilakukan dalam Rapat Paripurna MWA dengan agenda Pemilihan Rektor Unhas Periode 2026-2030 di Gedung Pendidikan dan Pelatihan Unhas Jakarta, Rabu (14/1/2025).
Rabu, 14 Jan 2026 13:51
News
Jelang SNPMB 2026, Unhas Tekankan Validitas Data Sekolah dan Siswa
Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Universitas Hasanuddin (Unhas) menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi dan Promosi Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (Sospro SNPMB) Tahun 2026.
Sabtu, 10 Jan 2026 13:41
News
Pemilihan Rektor Unhas Berlangsung di Jakarta 14 Januari
Panitia Pemilihan Rektor (PPR) Universitas Hasanuddin (Unhas) Periode 2026-2030 menggelar Rapat Koordinasi Persiapan Pemilihan, kemarin.
Kamis, 08 Jan 2026 07:50
Sulsel
Pemkab Bantaeng Perkuat Kedaulatan Benih Kentang
Bupati Bantaeng, M Fathul Fauzy Nurdin meninjau proses kultur jaringan benih kentang di Kantor UPT Balai Benih Hortikultura dan Perkebunan Bantaeng, di Jalan Poros Loka, Desa Marannu.
Rabu, 07 Jan 2026 14:46
Sulsel
Bantu Ungkap Kasus Pencurian Motor, Satpam Unhas Dapat Penghargaan
12 anggota Satuan Pengamanan (Satpam) Universitas Hasanuddin (Unhas) menerima penghargaan dari Kepolisian Resort Kota Besar (Polrestabes) Makassar, Selasa (30/12/2025).
Selasa, 30 Des 2025 20:09
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Wabup Gowa Serahkan Bantuan Alsintan Kementan kepada Kelompok Tani
2
Jenazah yang Ditemukan di Lokasi Kecelakaan Pesawat Berjenis Kelamin Laki-laki
3
Identifikasi Korban ATR 42-500 Dipusatkan di RS Bhayangkara Makassar
4
Tim SAR Berhasil Temukan Serpihan Pesawat ATR di Lereng Bulusaraung
5
Tim SAR Temukan Satu Jenazah yang Diduga Korban Pesawat ATR 42-500
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Wabup Gowa Serahkan Bantuan Alsintan Kementan kepada Kelompok Tani
2
Jenazah yang Ditemukan di Lokasi Kecelakaan Pesawat Berjenis Kelamin Laki-laki
3
Identifikasi Korban ATR 42-500 Dipusatkan di RS Bhayangkara Makassar
4
Tim SAR Berhasil Temukan Serpihan Pesawat ATR di Lereng Bulusaraung
5
Tim SAR Temukan Satu Jenazah yang Diduga Korban Pesawat ATR 42-500