PLN UIP Sulawesi Gelar Apel Bulan K3 2025, Tekankan Zero Harm Zero Loss
Senin, 13 Jan 2025 17:49

PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Sulawesi menggelar Apel Bulan K3 Nasional 2025 pada di Aula Kantor UIP Sulawesi pada Jumat (10/1/2025) pekan lalu. Foto/Istimewa
MAKASSAR - PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Sulawesi menggelar Apel Bulan K3 Nasional 2025 pada di Aula Kantor UIP Sulawesi pada Jumat (10/1/2025) pekan lalu. Tema acara tahun ini adalah “Penguatan Budaya K3 dan Kompetensi SDM pada Era Transisi untuk Mendukung Produktivitas menuju Zero Harm Zero Loss.”
Acara diawali dengan apel bersama dan pemberian penghargaan untuk Kinerja K3 dan Keamanan Terbaik kepada Unit Pelaksana, Kontraktor, Konsultan Supervisi Konstruksi, dan Satuan Pengamanan terbaik di lingkungan PLN UIP Sulawesi.
PLH General Manager UIP Sulawesi, Misdjan Endang Subrata, dalam sambutannya menekankan pentingnya peran K3 dalam meningkatkan produktivitas. Ia menegaskan budaya K3 sangat penting dalam keselamatan kerja seiring dengan pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan.
"K3 bukan hanya kewajiban, tetapi nilai yang harus dijaga dalam setiap aspek pekerjaan. Penerapan budaya K3 yang kuat bertujuan untuk menjaga keselamatan dan kesehatan, serta memastikan tugas kita berjalan produktif dan efisien tanpa mengorbankan keselamatan,” ujar dia.
Subrata juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat dalam mewujudkan budaya K3 di UIP Sulawesi.
“Terima kasih kepada Manajemen, Tim K3 & P2K3, tenaga kerja, dan mitra kerja yang telah berkomitmen dalam membangun budaya K3 yang lebih baik. Semoga Bulan K3 2025 ini menjadi momentum positif bagi kita semua, baik dalam aspek keselamatan, kesehatan, maupun produktivitas. Mari kita teruskan perjuangan untuk mencapai Zero Harm Zero Loss,” tuturnya.
Pencapaian Zero Harm, tanpa kecelakaan kerja dan cedera, serta Zero Loss, tanpa kerugian akibat kelalaian atau ketidaksesuaian prosedur, diharapkan dapat terus terwujud. Pengelolaan K3 yang baik diharapkan terus dijalankan untuk menciptakan lingkungan kerja yang aman, sehat, dan produktif.
Acara diawali dengan apel bersama dan pemberian penghargaan untuk Kinerja K3 dan Keamanan Terbaik kepada Unit Pelaksana, Kontraktor, Konsultan Supervisi Konstruksi, dan Satuan Pengamanan terbaik di lingkungan PLN UIP Sulawesi.
PLH General Manager UIP Sulawesi, Misdjan Endang Subrata, dalam sambutannya menekankan pentingnya peran K3 dalam meningkatkan produktivitas. Ia menegaskan budaya K3 sangat penting dalam keselamatan kerja seiring dengan pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan.
"K3 bukan hanya kewajiban, tetapi nilai yang harus dijaga dalam setiap aspek pekerjaan. Penerapan budaya K3 yang kuat bertujuan untuk menjaga keselamatan dan kesehatan, serta memastikan tugas kita berjalan produktif dan efisien tanpa mengorbankan keselamatan,” ujar dia.
Subrata juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat dalam mewujudkan budaya K3 di UIP Sulawesi.
“Terima kasih kepada Manajemen, Tim K3 & P2K3, tenaga kerja, dan mitra kerja yang telah berkomitmen dalam membangun budaya K3 yang lebih baik. Semoga Bulan K3 2025 ini menjadi momentum positif bagi kita semua, baik dalam aspek keselamatan, kesehatan, maupun produktivitas. Mari kita teruskan perjuangan untuk mencapai Zero Harm Zero Loss,” tuturnya.
Pencapaian Zero Harm, tanpa kecelakaan kerja dan cedera, serta Zero Loss, tanpa kerugian akibat kelalaian atau ketidaksesuaian prosedur, diharapkan dapat terus terwujud. Pengelolaan K3 yang baik diharapkan terus dijalankan untuk menciptakan lingkungan kerja yang aman, sehat, dan produktif.
(TRI)
Berita Terkait

News
Keselamatan Kerja Jadi Prioritas, Semen Tonasa Borong Penghargaan K3
PT Semen Tonasa, perusahaan persemenan terbesar di Indonesia Timur, berhasil memborong penghargaan K3 berkat komitmen memprioritaskan keselamatan kerja.
Jum'at, 14 Feb 2025 19:14

News
Dirut Semen Tonasa Bahas Bahaya Microsleep di Seminar K3
Dalam rangkaian Bulan K3 Nasional, Direktur Utama PT Semen Tonasa, Asruddin, menjadi narasumber dalam Seminar K3 Tahun 2025 di Hotel Rintangan Makassar.
Kamis, 06 Feb 2025 16:31

News
Imlek 2025, Huabao Gelar Festival Musim Semi hingga Bagikan 13 Ribuan Kado ke Karyawan
Momen Tahun Baru Imlek 2025 dimanfaatkan oleh Huabao Indonesia untuk memberi apresiasi kepada karyawan dan terus memperkuat budaya kerja positif.
Rabu, 05 Feb 2025 10:35

News
SPJM Gelar Sosialisasi CLSR, Pastikan Keselamatan & Kesehatan Kerja Diprioritaskan
PT Pelindo Jasa Maritim (SPJM), salah satu Subholding PT Pelabuhan Indonesia (Persero), menggelar sosialisasi Corporate Life Saving Rules (CLSR) pada Senin (3/2/2025) kemarin.
Selasa, 04 Feb 2025 19:02

News
Safety Forum Bulan K3 Nasional: Pelindo Regional 4 Komitmen Tingkatkan SDM
Pelindo Regional 4 terus berkomitmen untuk meningkatkan kapasitas SDM, salah satunya melalui “Safety Forum” yang digelar dalam rangka Bulan K3 Nasional 2025.
Selasa, 04 Feb 2025 17:30
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Audiensi Badan Kesbangpol, LDII Sulsel Siap Sinergikan Program Kerja dengan Pemerintah
2

UC Makassar Basketball Tournament 2025 Resmi Dibuka, 30 Tim Siap Berlaga
3

Dokumen Mutasi 13 Pejabat Pemkab Bantaeng Beredar, Kubu Uji-Sah Ambil Sikap
4

Kucurkan Rp4,9 M untuk Sewa Mobil Dinas, Pemkab Bantaeng Dikritik
5

Pemkab Gowa Siapkan Layanan Pengadilan Agama di Pos Pelayanan Publik
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Audiensi Badan Kesbangpol, LDII Sulsel Siap Sinergikan Program Kerja dengan Pemerintah
2

UC Makassar Basketball Tournament 2025 Resmi Dibuka, 30 Tim Siap Berlaga
3

Dokumen Mutasi 13 Pejabat Pemkab Bantaeng Beredar, Kubu Uji-Sah Ambil Sikap
4

Kucurkan Rp4,9 M untuk Sewa Mobil Dinas, Pemkab Bantaeng Dikritik
5

Pemkab Gowa Siapkan Layanan Pengadilan Agama di Pos Pelayanan Publik