PLN Pastikan Pasokan Listrik Andal di 238 Dapur Makan Bergizi Gratis
Minggu, 26 Jan 2025 15:47

PLN mendukung penuh program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang digagas Presiden Republik Indonesia dengan memastikan pasokan listrik andal di 238 titik SPPG atau Dapur MBG di 31 provinsi. Foto/Dok PLN
JAKARTA - PT PLN (Persero) mendukung penuh program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang digagas Presiden Republik Indonesia dengan memastikan pasokan listrik andal di 238 titik Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) atau Dapur MBG di 31 provinsi. Total daya yang dibutuhkan lebih dari 4 Megavolt Ampere (MVA).
Menteri BUMN, Erick Thohir, menegaskan pentingnya peran BUMN dalam mendukung program pemerintah yang meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
“Presiden Prabowo telah menekankan pentingnya sinergi lintas sektor termasuk kontribusi aktif BUMN dalam program Makan Bergizi Gratis yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, dan BUMN memiliki peran strategis sesuai bidangnya,” ujar Erick.
Erick juga menambahkan bahwa setiap BUMN diharapkan aktif mendukung visi Presiden Prabowo untuk mewujudkan generasi yang sehat dan berdaya saing.
“Kami meminta PLN untuk menyiapkan infrastruktur listrik yang andal sebagai sumber energi bagi SPPG atau Dapur MBG, termasuk di desa-desa, agar pelayanan program ini dapat berjalan lancar,” tambahnya.
Kementerian BUMN bersama Badan Gizi Nasional akan membentuk Project Management Office (PMO) untuk mengkoordinasikan peran BUMN yang terlibat, guna memperluas cakupan penerima manfaat MBG.
Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo, memastikan PLN siap mendukung pelaksanaan program MBG sesuai dengan komitmen perusahaan terhadap prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG).
“Seluruh unit kami siap mendukung pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis. Kami memastikan keandalan listrik di setiap titik, dari fasilitas produksi hingga lokasi distribusi,” ungkap Darmawan.
Darmawan juga menjelaskan proyeksi beban puncak listrik nasional tahun 2025 yang diperkirakan mencapai 50,1 Gigawatt (GW), sementara daya mampu pasok mencapai 52,9 GW, sehingga kondisi sistem kelistrikan nasional tetap aman.
“PLN menjamin kebutuhan listrik di lokasi SPPG atau Dapur MBG dapat terpenuhi dengan baik, melalui penyediaan infrastruktur kelistrikan, peningkatan kapasitas, dan pemeliharaan jaringan listrik yang optimal,” tutup Darmawan.
Menteri BUMN, Erick Thohir, menegaskan pentingnya peran BUMN dalam mendukung program pemerintah yang meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
“Presiden Prabowo telah menekankan pentingnya sinergi lintas sektor termasuk kontribusi aktif BUMN dalam program Makan Bergizi Gratis yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, dan BUMN memiliki peran strategis sesuai bidangnya,” ujar Erick.
Erick juga menambahkan bahwa setiap BUMN diharapkan aktif mendukung visi Presiden Prabowo untuk mewujudkan generasi yang sehat dan berdaya saing.
“Kami meminta PLN untuk menyiapkan infrastruktur listrik yang andal sebagai sumber energi bagi SPPG atau Dapur MBG, termasuk di desa-desa, agar pelayanan program ini dapat berjalan lancar,” tambahnya.
Kementerian BUMN bersama Badan Gizi Nasional akan membentuk Project Management Office (PMO) untuk mengkoordinasikan peran BUMN yang terlibat, guna memperluas cakupan penerima manfaat MBG.
Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo, memastikan PLN siap mendukung pelaksanaan program MBG sesuai dengan komitmen perusahaan terhadap prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG).
“Seluruh unit kami siap mendukung pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis. Kami memastikan keandalan listrik di setiap titik, dari fasilitas produksi hingga lokasi distribusi,” ungkap Darmawan.
Darmawan juga menjelaskan proyeksi beban puncak listrik nasional tahun 2025 yang diperkirakan mencapai 50,1 Gigawatt (GW), sementara daya mampu pasok mencapai 52,9 GW, sehingga kondisi sistem kelistrikan nasional tetap aman.
“PLN menjamin kebutuhan listrik di lokasi SPPG atau Dapur MBG dapat terpenuhi dengan baik, melalui penyediaan infrastruktur kelistrikan, peningkatan kapasitas, dan pemeliharaan jaringan listrik yang optimal,” tutup Darmawan.
(TRI)
Berita Terkait

Makassar City
Dukung Asta Cita, Pemkot Makassar Siap Sukseskan Program MBG
Pemerintah Kota Makassar menegaskan dukungannya terhadap program Makanan Bergizi Gratis (MBG) yang merupakan bagian dari Asta Cita Presiden dalam upaya intervensi stunting di Indonesia.
Kamis, 27 Mar 2025 23:40

News
1.000 Orang Ikut Mudik Gratis PLN UID Sulselrabar, Terbagi 5 Rute Jalur Darat & Laut
Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman, melepas langsung sekitar 300 peserta mudik gratis PLN UID Sulselrabar di Kantor PLN UP3 Makassar Selatan, Kamis (27/3/2025).
Kamis, 27 Mar 2025 16:40

Sulsel
Jamin Pasokan Listrik Selama Idul Fitri, PLN Periksa Jaringan dan Instalasi
Jelang pelaksanaan salat Idul Fitri, PT PLN ULP Maros akan melakukan pemeriksaan jaringan dan instalasi listrik di sejumlah titik yang jadi lokasi pelaksanaan salat Idul Fitri di Maros.
Selasa, 25 Mar 2025 10:11

News
Berkah Ramadan, YBM PLN UID Sulselrabar Salurkan Bantuan kepada 4.945 Mustahik
Yayasan Baitul Maal PLN (YBM PLN), kembali melaksanakan program Berkah Ramadan 1446 Hijriah dengan menyalurkan bantuan kepada 4.945 mustahik di wilayahnya.
Sabtu, 22 Mar 2025 08:31

News
PLN UID Sulselrabar Berbagi Kebahagiaan dengan Yatim Dhuafa & Purnabakti
PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, dan Sulawesi Barat (UID Sulselrabar) melalui YBM kembali menghadirkan kebahagiaan bagi anak yatim dan dhuafa.
Selasa, 18 Mar 2025 10:45
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Camat Turatea Diduga Persulit Tanda Tangan Rekomendasi Pencairan Dana Desa
2

Fraksi Revolusi Keadilan Soroti Sikap Camat Turatea Jeneponto
3

Komisi II DPRD Jeneponto RDP Bahas HPP Gabah dan Jagung Kuning
4

Wabup Sahabuddin Beri Penghargaan ke Tim Pemenangan Sahabat Tani
5

Fraksi Golkar DPRD Sulsel Serahkan Paket Ramadan untuk Petugas Kebersihan hingga Satpol PP
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Camat Turatea Diduga Persulit Tanda Tangan Rekomendasi Pencairan Dana Desa
2

Fraksi Revolusi Keadilan Soroti Sikap Camat Turatea Jeneponto
3

Komisi II DPRD Jeneponto RDP Bahas HPP Gabah dan Jagung Kuning
4

Wabup Sahabuddin Beri Penghargaan ke Tim Pemenangan Sahabat Tani
5

Fraksi Golkar DPRD Sulsel Serahkan Paket Ramadan untuk Petugas Kebersihan hingga Satpol PP