Aklamasi, Idrus Marham Pimpin BPP IKA UIN Alauddin

Agus Nyomba
Sabtu, 25 Feb 2023 20:41
Aklamasi, Idrus Marham Pimpin BPP IKA UIN Alauddin
Ketua BPP IKA UIN Alauddin Idrus Marham saat memberi sambutan usai dipilih secara aklamasi. Foto: Istimewa
Comment
Share
MAKASSAR - Mantan Menteri Sosial Idrus Marham dipercaya menjadi Ketua Badan Pengurus Pusat Ikatan Alumni (IKA) Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar.

Ia terpilih secara aklamasi pada Musyawarah Besar (Mubes) ke V IKA UIN Alauddin Makassar yang digelar di Hotel UIN, Sabtu, (25/02/2023). Pada mubes tersebut, 61 voter dari pengurus IKA UIN Alauddin cabang dan daerah yang hadir.

Idrus Marham yang pernah menjabat Sekjen Partai Golkar tersebut terpilih berdasarkan musyawarah mufakat dipilih Ketua Umum BPP IKA UIN Alauddin dalam sidang yang dipimpin kerabatnya Dr Ismail Cawidu, setelah tidak ada nama lain yang mengajukan diri sebagai calon ketua.

Ketua IKA UIN Alauddin terpilih Idrus Marham mengatakan, akan menyusun kepengurusan dan mendesain organisasi agar bisa lebih lincah dan bersemangat untuk kepentingan ummat.

"Kita harus menjadi satu kesatuan dan terintegrasi dan kuat sebagai satu gerakan untuk beramal saleh demi umat dan bangsa," kata dia.

Baca Juga: Mahasiswa UIN Alauddin Meninggal di Lokasi KKN Bertambah Jadi 2 Orang

Dirinya menjelaskan, dalam empat tahun masa kepengurusannya akan memberdayakan sekitar 50 ribu alumni UIN Alauddin. "Sehingga menjadi episentrum gerakan untuk ummat dan bangsa ini," jelasnya.

Diketahui Mubes BPP IKA UIN Alauddin yang dihadiri oleh voters ini dibuka langsung oleh Rektor UIN Alauddin Prof Hamdan Juhannis, dan didampingi oleh seluruh jajaran pimpinan kampus.
(GUS)
Berita Terkait
Berita Terbaru