PSBM Jadi Spirit Kemajuan Ekonomi Sulsel dan Nasional
Agus Nyomba
Senin, 22 Apr 2024 05:35
Pertemuan Saudagar Bugis Makassar (PSBM) XXIV, diharap bisa menghasilkan dampak positif untuk perekonomian di Sulsel, termasuk menjadi spirit kemajuan ekonomi nasional. Foto: Istimewa
MAKASSAR - Pertemuan Saudagar Bugis Makassar (PSBM) XXIV, diharap bisa menghasilkan dampak positif untuk perekonomian di Sulsel, termasuk menjadi spirit kemajuan ekonomi nasional.
Penjabat Sekertaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan Andi Muhammad Arsjad mengatakan, kehadiran para saudagar ini menjadi spirit dalam membangun dan memajukan ekonomi Indonesia, khususnya Sulawesi Selatan sesuai dengan tema yang diusung dalam pertemuan tahun ini yakni, 'Peran Saudagar Bugis Makassar Membangun Spirit Perekonomian Nasional'.
Andi Arsjad pun mengajak para saudagar untuk dapat membantu memajukan perekonomian Sulawesi Selatan dengan fokus terhadap sektor-sektor yang menjadi keunggulan daerah ini.
Ia pun kembali menyampaikan kepada para peserta PSBM terkait dengan kondisi perekonomian di Sulawesi Selatan pada 2023, dimana tingkat perekonomian Sulsel dengan angka 4,51 persen berada di bawah angka ekonomi nasional yang mencapai 5,05 persen.
"Maka ini adalah forum yang baik ini adalah forum yang sangat strategis bagi kita semua, hadir pentahelix disini, pemerintah hadir, swasta hadir, perguruan tinggi hadir dan ini adalah suatu kekuatan besar yang kita miliki," ungkapnya, saat menghadiri Pembukaan dan Halal Bi Halal (HBH) Pertemuan Saudagar Bugis Makassar (PSBM) XXIV, yang digelar di Hotel Four Point Sheraton, Makassar, Minggu, (21/04/2024).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut inisiator PSBM Jusuf Kalla, Aksa Mahmud, Ketua Umum Badan Pengurus Pusat (BPP) Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS), Wakil Ketua MPR RI Amir Uskara, Anggota DPR RI Muhammad Aras, Wali Kota Makassar Muhammad Ramdhan Pomanto, sejumlah pejabat dan pengusaha asal Sulawesi Selatan.
Dalam kegiatan itu, Andi Arsjad menyampaikan kebanggaannya terhadap kehadiran para saudagar Bugis Makassar karena telah menjadi duta budaya dan ekonomi Sulawesi Selatan di daerah perantauannya masing-masing.
"Saya tentu bersyukur dan bangga karena bapak ibu sekalian adalah duta Sulawesi Selatan di perantauan, karena kitalah yang mempromosikan potensi budaya Sulawesi Selatan (memperkenalkan Sulawesi Selatan) melalui pakaian, gaya berkomunikasi, bahkan mungkin dari karakter masyarakat Sulawesi Selatan yang memiliki ketegasan, integritas dan solidaritas yang tinggi," ucapnya.
Penjabat Sekertaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan Andi Muhammad Arsjad mengatakan, kehadiran para saudagar ini menjadi spirit dalam membangun dan memajukan ekonomi Indonesia, khususnya Sulawesi Selatan sesuai dengan tema yang diusung dalam pertemuan tahun ini yakni, 'Peran Saudagar Bugis Makassar Membangun Spirit Perekonomian Nasional'.
Andi Arsjad pun mengajak para saudagar untuk dapat membantu memajukan perekonomian Sulawesi Selatan dengan fokus terhadap sektor-sektor yang menjadi keunggulan daerah ini.
Ia pun kembali menyampaikan kepada para peserta PSBM terkait dengan kondisi perekonomian di Sulawesi Selatan pada 2023, dimana tingkat perekonomian Sulsel dengan angka 4,51 persen berada di bawah angka ekonomi nasional yang mencapai 5,05 persen.
"Maka ini adalah forum yang baik ini adalah forum yang sangat strategis bagi kita semua, hadir pentahelix disini, pemerintah hadir, swasta hadir, perguruan tinggi hadir dan ini adalah suatu kekuatan besar yang kita miliki," ungkapnya, saat menghadiri Pembukaan dan Halal Bi Halal (HBH) Pertemuan Saudagar Bugis Makassar (PSBM) XXIV, yang digelar di Hotel Four Point Sheraton, Makassar, Minggu, (21/04/2024).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut inisiator PSBM Jusuf Kalla, Aksa Mahmud, Ketua Umum Badan Pengurus Pusat (BPP) Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS), Wakil Ketua MPR RI Amir Uskara, Anggota DPR RI Muhammad Aras, Wali Kota Makassar Muhammad Ramdhan Pomanto, sejumlah pejabat dan pengusaha asal Sulawesi Selatan.
Dalam kegiatan itu, Andi Arsjad menyampaikan kebanggaannya terhadap kehadiran para saudagar Bugis Makassar karena telah menjadi duta budaya dan ekonomi Sulawesi Selatan di daerah perantauannya masing-masing.
"Saya tentu bersyukur dan bangga karena bapak ibu sekalian adalah duta Sulawesi Selatan di perantauan, karena kitalah yang mempromosikan potensi budaya Sulawesi Selatan (memperkenalkan Sulawesi Selatan) melalui pakaian, gaya berkomunikasi, bahkan mungkin dari karakter masyarakat Sulawesi Selatan yang memiliki ketegasan, integritas dan solidaritas yang tinggi," ucapnya.
(GUS)
Berita Terkait
Ekbis
Prof Abrar Saleng Dukung Pembentukan Satgas Percepatan Investasi Sulsel
Diskusi yang berfokus pada percepatan investasi untuk pertumbuhan ekonomi ini dinilai Prof Abrar sebagai langkah positif dalam memperkuat sinergi antar-institusi serta melibatkan masyarakat.
Selasa, 12 Nov 2024 16:51
Ekbis
Segera Dibentuk! Satgas Percepatan Investasi Sulsel Dukung Target Ekonomi Presiden Prabowo
Rencana pembentukan satgas disepakati dalam Forum Group Discussion (FGD) dengan tema Percepatan Investasi untuk Pertumbuhan Ekonomi Tinggi di Kota Makassar, Senin (11/11/2024).
Senin, 11 Nov 2024 19:05
Ekbis
MGS 2024: Dorong Ekonomi & Wisata Makassar dengan Diskon Spesial hingga 40%
Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar melalui Dinas Pariwisata kembali menghadirkan program belanja tahunan terbesar 'Makassar Great Sale (MGS) 2024'.
Kamis, 07 Nov 2024 20:36
News
KBA Keputih Tegal Timur: Membangkitkan Ekonomi Lewat Penghijauan di Eks TPA
Kampung Berseri Astra (KBA) Keputih Tegal Timur, Surabaya, menjadi contoh nyata keberhasilan penghijauan.
Jum'at, 01 Nov 2024 20:58
Ekbis
Pembangunan MNP Dorong Pertumbuhan Ekonomi dan Ketenagakerjaan
Pembangunan MNP yang diinisiasi PT Pelindo merupakan langkah signifikan dalam meningkatkan infrastruktur pelabuhan di Indonesia, terutama di wilayah timur.
Rabu, 09 Okt 2024 13:06
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
2
Warga Jeneponto Ditabrak Mobil, Tim Sarif-Qalby Siap Tanggung Biaya Pengobatan
3
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
4
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
5
Bawaslu Soppeng Ingatkan KPU dan Paslon untuk Patuhi Aturan Masa Tenang Pilkada
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
2
Warga Jeneponto Ditabrak Mobil, Tim Sarif-Qalby Siap Tanggung Biaya Pengobatan
3
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
4
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
5
Bawaslu Soppeng Ingatkan KPU dan Paslon untuk Patuhi Aturan Masa Tenang Pilkada