Sowan ke Rudal, Andi Muhammad Karaka Dapat Restu Bertarung di Musda HIPMI Sulsel

Kamis, 15 Agu 2024 19:45
Sowan ke Rudal, Andi Muhammad Karaka Dapat Restu Bertarung di Musda HIPMI Sulsel
Andi Muhammad Karaka Kilat menemui sejumlah senior HIPMI Sulsel. Beberapa di antaranya adalah Rusdin Abdullah, Amirullah Nur Saenong hingga Harmansyah dan lainnya. Foto: Istimewa
Comment
Share
MAKASSAR - Calon Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Sulawesi Selatan (Sulsel), Andi Muhammad Karaka Kilat (AMK) terus membangun komunikasi dengan sejumlah pihak menjelang musyawarah daerah (Musda).

Terbaru, Andi Muhammad Karaka menemui sejumlah senior HIPMI Sulsel. Beberapa diantaranya adalah Rusdin Abdullah, Amirullah Nur Saenong hingga Harmansyah dan lainnya.

"Alhamdulillah, hari ini kita bertemu, meminta restu. Alhamdulillah saya mendapat restu dari Ayahanda Mantum, Rusdin Abdullah," kata Andi Muhammad Karaka Kilat saat ditemui di sebuah restoran di Makassar pada Kamis (15/08/2024).



Restu dan dukungan dari para senior HIPMI, membuat Andi Muhammad Karaka Kilat semakin mantap menuju Musda HIPMI Sulsel pada 9 September nanti.

"Jadi tentu, dengan dukungan beliau, saya semakin semangat. Dan balik lagi, kita main sampai menang," tegas alumni Institut Teknologi Bandung.



Sementara itu, mantan Ketua HIPMI Sulsel Rusdin Abdullah mengapresiasi sikap Andi Muhammad Karaka yang bersedia maju memimpin organisasi para pengusaha ini. Apalagi AMK masih berusia 25 tahun.

"Jadi saya memberikan arahan bagaimana HIPMI ke depan. Mereka sebagai kader-kader yang mau memajukan Hipmi ke depan. Supaya Hipmi lebih baik lagi dari pada Hipmi sebelumnya," ungkap Rudal saat ditemui di lokasi yang sama.

Rudal menitip pesan agar Andi Muhammad Karaka menjaga soliditas di antara pengurus HIPMI Sulsel. Dia menyebut ruh dari organisasi pemuda ini adalah kebersamaan.

"Ini organisasi non-profit. Semangatnya jangan hanya memenangkan pertarungan ketua HIPMI saja, tapi yang harus kita pikirkan bagaiman 3 tahun ke depan. Itu yang penting, jangan sudah musda, tidur," harap Rudal.
(UMI)
Berita Terkait
Berita Terbaru