Bantaeng Bangkit Bergema, Masyarakat Tumpah Ruah Sambut Hari Pertama Kampanye UJI-SAH

Rabu, 25 Sep 2024 15:20
Bantaeng Bangkit Bergema, Masyarakat Tumpah Ruah Sambut Hari Pertama Kampanye UJI-SAH
Pasangan Uji-Sahabuddin mendapatkan sambutan luar biasa masyarakat Bantaeng saat menggelar kampanye pertama, Rabu, 25 September 2024. Foto: Istimewa
Comment
Share
BANTAENG - Pasangan calon (paslon) nomor urut 1, M. Fathul Fauzy Nurdin - H. Sahabuddin (UJI-SAH) mendapatkan sambutan luar biasa masyarakat Bantaeng saat menggelar
kampanye pertama pada Rabu, 25 September 2024.

Ribuan masyarakat dari berbagai kalangan mengiringi titik-titik lokasi kampanye. Tak hanya itu, di sepanjang jalan, warga tumpah ruah, berdiri di pinggir jalan memeriahkan iring-iringan UJI-SAH.

Di sepanjang perjalanan, tagline UJI-SAH Bantaeng Bangkit terus bergema. Tak lupa, masyarakat mengangkat tangan menunjukkan simbol angka 1.



"Nomor satu pilihanku. Saatnya Bantaeng Bangkit dengan memilih UJI-SAH. Kita gasspoll Bantaeng," kata Nandar salah satu warga.

Jubir UJI-SAH, Diar mengatakan, pihaknya tidak menyangka mendapatkan antusias masyarakat Bantaeng pada hari pertama masa kampanye.

"Ini merupakan tanda-tanda kemenangan. Ini merupakan hati nurani masyarakat. Tanpa diundang, mereka antusias menyambut calon pemimpin mereka selanjutnya," ujarnya.

Sementara Calon Bupati Bantaeng nomor urut 1, Uji Nurdin optimis, dirinya memenangkan Pilkada Bantaeng. Hal itu didasari sambutan luar biasa masyarakat, dan diperkuat beberapa lembaga survei. UJI-SAH unggul jauh dari pesaingnya.

"Melihat sambutan luar biasa masyarakat Bantaeng, Insyallah kita menang. Sehingga kemenangan ini harus kita jaga. Kalau ada oknum menekan atau memprovokasi. Sabar saja, bilang ada-ada ji itu," pungkasnya.
(UMI)
Berita Terkait
Pisah Sambut Kejari dan Dandim 1410 Bantaeng, Bupati Uji Nurdin Berikan Apresiasi
Sulsel
Pisah Sambut Kejari dan Dandim 1410 Bantaeng, Bupati Uji Nurdin Berikan Apresiasi
Forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bantaeng, menggelar Lepas Sambut Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Bantaeng dan Komadan Kodim 1410 Bantaeng, di Tribun Seruni, Sabtu malam, 1 November 2025.
Minggu, 02 Nov 2025 15:15
Diapresiasi Provinsi, Rakor PDPB Bawaslu Bantaeng Hasilkan Kesepahaman Bersama
Sulsel
Diapresiasi Provinsi, Rakor PDPB Bawaslu Bantaeng Hasilkan Kesepahaman Bersama
Rapat Koordinasi Pengawasan PDPB yang digelar oleh Bawaslu Kabupaten Bantaeng, di kantor Bawaslu Bantaeng, Jumat (31/10/2025)
Sabtu, 01 Nov 2025 14:31
Bupati Bantaeng Raih Penghargaan Pesantren Award 2025 dari Kemenag
Sulsel
Bupati Bantaeng Raih Penghargaan Pesantren Award 2025 dari Kemenag
Bupati Bantaeng, M. Fathul Fauzy Nurdin terus mencetak prestasi. Kali ini, kepala daerah yang akrab disapa Uji Nurdin berhasil menerima penghargaan Pesantren Award 2025 dari Kementerian Agama.
Selasa, 21 Okt 2025 14:50
Bupati Bantaeng Uji Nurdin Raih Juara 1 Ajang Aquabike Championship
Sports
Bupati Bantaeng Uji Nurdin Raih Juara 1 Ajang Aquabike Championship
Bupati Bantaeng, M. Fathul Fauzy Nurdin menorehkan prestasi sebagai atlet jetski. Tak tangung-tanggung, kepala daerah yang akrab disapa Uji Nurdin ini berhasil keluar sebagai juara 1 pada ajang Aquabike Indonesian Championship Round 3, di Kota Makassar.
Senin, 20 Okt 2025 08:45
Lepas Kontingen Cabor Futsal, Bupati Uji Nurdin Yakin Bantaeng Lolos Babak Kualfikasi
Sports
Lepas Kontingen Cabor Futsal, Bupati Uji Nurdin Yakin Bantaeng Lolos Babak Kualfikasi
Bupati Bantaeng, M. Fathul Fauzy Nurdin melepas Kontingen Cabang Olahraga (Cabor) Olahraga Futsal, dalam rangka mengikuti Babak Kualifikasi Pekan Olahraga Sulsel yang digelar di Kota Makassar.
Senin, 13 Okt 2025 21:22
Berita Terbaru