26 Ribu Wajib Pilih di Kabupaten Bone Disebut Belum Miliki E-KTP
Justang Muhammad
Rabu, 21 Jun 2023 21:12
Suasana Rapat Pleno Terbuka untuk penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) Kabupaten Bone. Foto: Justang Muhammad
BONE - KPU Kabupaten Bone mulai menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi dan penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) tingkat Kabupaten Bone Pemlilihan Umum (Pemilu) tahun 2024. Sebanyak 26 ribu wajib pilih disebut belum memiliki Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP-El).
Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Gedung Makkasau, Jalan MT Haryono, Kecamatan Tanete Riattang Barat, Kota Watampone, Kabupaten Bone, Rabu, (21/6/2023).
Pleno tersebut dihadiri Komisioner KPU Bone Nasaruddin Zaelany, A Mappaningsong, Abd Rahim, Harmitay, pimpinan Bawaslu Bone Jumriah, M Alwi, perwakilan Forkopimda Bone, pimpinan partai politik, dan PPK se Kabupaten Bone.
Kegiatan yang dibuka Plh Ketua KPU Bone Nasaruddin Zaelany. Dia mengapresiasi pejuang data KPU Bone, mulai dari PPS, PPK, KPU hingga sampai tahap DPT.
"Tahapan pemilu kurang lebih 20 bulan, tahapan daftar pemilih ini paling panjang, mulai dari pencoklitan oleh Pantarlih kemudian masuk DPS, DPSHP hingga pleno DPT," kata Nasaruddin.
Ke depan, Komisioner KPU Bone yang berlatar belakang media ini menyebutkan hal yang menjadi perhatian bersama yakni ribuan wajib pilih yang belum melakukan perekaman KTP- Elektronik.
"Ini harus memperhatikan ada 26 ribu yang belum memiliki KTP Elektronik di Bone sebagaimana catatan, sementara pada Pemilu 2024 kita ketahui bersama harus berbasis KTP El untuk menggunakan hak pilihnya," kata Nasaruddin.
Nasaruddin mendorong Instansi terkait, Pemerintah Kabupaten melalui Dinas Kependudukan Catatan Sipil bersama Pemerintah Desa dan semua stakeholder.
Hal senada disampaikan oleh pimpinan Bawaslu Kabupaten Bone Jumriah, M Alwi. Dirinya menjelaskan, berdasarkan data hasil pengawasan di lapangan, kurang lebih 26 ribu masyarakat yang usia wajib memilih belum memiliki KTP-El.
"Kita semua arus pro aktif mendorong semua nama-nama tidak ber KTP elektronik, dorong semua ke kecamatan hingga desanya untuk dituntaskan dilakukan perekaman, kalau perekaman dilakukan hari ini, apakah bisa rampung sebelum hari H pemilihan," kata tambah M Alwi.
Saat ini, KPU Kabupaten Bone yang dipandu Komisioner KPU Bone Kordiv Perencanaan, Data dan Informasi A Mappaningsong mulai membacakan hasil pleno tiap kecamatan se Kabupaten Bone.
Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Gedung Makkasau, Jalan MT Haryono, Kecamatan Tanete Riattang Barat, Kota Watampone, Kabupaten Bone, Rabu, (21/6/2023).
Pleno tersebut dihadiri Komisioner KPU Bone Nasaruddin Zaelany, A Mappaningsong, Abd Rahim, Harmitay, pimpinan Bawaslu Bone Jumriah, M Alwi, perwakilan Forkopimda Bone, pimpinan partai politik, dan PPK se Kabupaten Bone.
Kegiatan yang dibuka Plh Ketua KPU Bone Nasaruddin Zaelany. Dia mengapresiasi pejuang data KPU Bone, mulai dari PPS, PPK, KPU hingga sampai tahap DPT.
"Tahapan pemilu kurang lebih 20 bulan, tahapan daftar pemilih ini paling panjang, mulai dari pencoklitan oleh Pantarlih kemudian masuk DPS, DPSHP hingga pleno DPT," kata Nasaruddin.
Ke depan, Komisioner KPU Bone yang berlatar belakang media ini menyebutkan hal yang menjadi perhatian bersama yakni ribuan wajib pilih yang belum melakukan perekaman KTP- Elektronik.
"Ini harus memperhatikan ada 26 ribu yang belum memiliki KTP Elektronik di Bone sebagaimana catatan, sementara pada Pemilu 2024 kita ketahui bersama harus berbasis KTP El untuk menggunakan hak pilihnya," kata Nasaruddin.
Nasaruddin mendorong Instansi terkait, Pemerintah Kabupaten melalui Dinas Kependudukan Catatan Sipil bersama Pemerintah Desa dan semua stakeholder.
Hal senada disampaikan oleh pimpinan Bawaslu Kabupaten Bone Jumriah, M Alwi. Dirinya menjelaskan, berdasarkan data hasil pengawasan di lapangan, kurang lebih 26 ribu masyarakat yang usia wajib memilih belum memiliki KTP-El.
"Kita semua arus pro aktif mendorong semua nama-nama tidak ber KTP elektronik, dorong semua ke kecamatan hingga desanya untuk dituntaskan dilakukan perekaman, kalau perekaman dilakukan hari ini, apakah bisa rampung sebelum hari H pemilihan," kata tambah M Alwi.
Saat ini, KPU Kabupaten Bone yang dipandu Komisioner KPU Bone Kordiv Perencanaan, Data dan Informasi A Mappaningsong mulai membacakan hasil pleno tiap kecamatan se Kabupaten Bone.
(GUS)
Berita Terkait
Makassar City
KPU Makassar Tetapkan 1.040.305 DPS untuk Pilwalkot 2024
KPU Makassar menetapkan jumlah daftar pemilih sementara (DPS) sebanyak 1.040.305 pemilih untuk Pilwalkot 2024. Rinciannya laki-laki sebanyak 503.268 pemilih dan perempuan 537.037 pemilih.
Minggu, 11 Agu 2024 19:12
Sulsel
KPU Bone Gelar Sayembara Maskot Pemilihan 2024 Berhadiah Total Rp10 Juta
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bone menggelar sayembara desain maskot pemilihan Bupati dan Wakil Bupati 2024.
Selasa, 23 Apr 2024 12:33
Sulsel
KPU Bone Rekrut Ulang PPK-PPS Pilkada 2024
Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Bone, Sulsel akan kembali merekrut Badan Ad Hoc Panitia Pemilihan Kecamatan, Panitia Pemungutan Suara untuk Pilkada Bone 2024.
Kamis, 18 Apr 2024 12:21
Sulsel
KPU Bone Ajak 150 Santri Ponpes Al Ikhlas Ujung Nobar Kejarlah Janji
KPU Kabupaten Bone mengajak santri Pondok Pesantren Al Ikhlas Ujung nobarfilm Kejarlah Janji di momen Peringatan Hari Santri, 22 Oktober 2023, Minggu kemarin.
Senin, 23 Okt 2023 12:39
Sulsel
Badan Ad Hoc PPK dan PPS Diminta Masif Sosialisasi Pemilu 2024
KPU Kabupaten Bone menggelar Sosialisasi Dapil dan Alokasi Kursi Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Bone dalam Rangka Pemilihan Tahun 2024.
Sabtu, 08 Jul 2023 14:30
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
2
Warga Jeneponto Ditabrak Mobil, Tim Sarif-Qalby Siap Tanggung Biaya Pengobatan
3
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
4
Bawaslu Soppeng Ingatkan KPU dan Paslon untuk Patuhi Aturan Masa Tenang Pilkada
5
Merajai 4 Survei Terpercaya, Aurama' Diprediksi Keluar Sebagai Pemenang Pilkada Gowa 2024
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
2
Warga Jeneponto Ditabrak Mobil, Tim Sarif-Qalby Siap Tanggung Biaya Pengobatan
3
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
4
Bawaslu Soppeng Ingatkan KPU dan Paslon untuk Patuhi Aturan Masa Tenang Pilkada
5
Merajai 4 Survei Terpercaya, Aurama' Diprediksi Keluar Sebagai Pemenang Pilkada Gowa 2024