Angka Pengidap ISPA di Maros Meningkat Dalam 3 Bulan

Najmi S Limonu
Kamis, 14 Sep 2023 15:56
Angka Pengidap ISPA di Maros Meningkat Dalam 3 Bulan
Ilustrasi/Pexels
Comment
Share
MAROS - Angka pengidap infeksi saluran pernafasan akut (ISPA) di Kabupaten Maros meningkat dalam tiga bulan terakhir. Data Dinas Kesehatan Maros, angka pengidap ISPA mencapai 4.177.

Kepala Dinas Kesehatan Maros Muhamad Yunus menyebutkan angka pengidap ISPA di Maros cenderung bertambah tiap bulannya.

"Pada bulan Juni 2023 ada 1.155 pasien, kemudian Juli ada 1.309 pasien dan Agustus sebanyak 1.713 pasien," ujarnya.

Dia menyebutkan, dari jumlah pasien tersebut, 30 persen di antaranya masih berusia di bawah lima tahun (balita).



"30 persennya itu masih balita, pada Juni 312, Juli 405 balita dan Agustus 504 balita," tambahnya.

Dia menyebutkan, jumlah pengidap ISPA ini disebabkan polusi udara yang meningkat akibat musim kemarau yang berkepanjangan.

"Peningkatan polusi udara inilah yang menyebabkan daya tahan tubuh menurun. Bahkan dari data kami paling banyak yang terjangkit ISPA ini adalah masyarakat yang berada atu tinggal di daerah perkotaan seperti Turikale dan mandai karena tingkat polusi udaranya sangat tinggi," terangnya.

Mantan Kepala Puskesmas Bantimurung ini meminta masyarakat menerapkan pola hidup bersih dan sehat.



“Menerapakan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS). Masyarakat harus banyak minum air putih, olahraga teratur, hindari asap rokok, makan buah dan sayur,“ tutupnya.

Dia juga menekankan kepada masyarakat agar kembali menggunakan masker saat beraktivitas di luar rumah.
(MAN)
Berita Terkait
Berita Terbaru