Tim P2MD Polipangkep Tingkatkan Nilai Jual Ikan Bandeng Desa Bonto Manai

Tim Sindomakassar
Sabtu, 02 Des 2023 06:20
Tim P2MD Polipangkep Tingkatkan Nilai Jual Ikan Bandeng Desa Bonto Manai
Kegiatan P2MD Polipangkep bersama masyrakat Bonto Manai. Foto: Istimewa
Comment
Share
PANGKEP - Himpunan Mahasiswa Agribisnis (HIMAGRI) Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan (Polipangkep) berhasil mendapatkan pendanaan nasional melalui program P2MD 2023.

Program P2MD 2023 ini dilaksanakan dengan judul “Penguatan Strategi Marketing Industri Kreatif Masyarakat (Home Industry Olahan Ikan Bandeng) di UMKM Kamaseang, Desa Bonto Manai, Kecamatan Labakkang, Kabupaten Pangkep”.

Kegiatan P2MD dilakukan kurang lebih selama 4 bulan di Desa Bonto Manai, Kabupaten Pangkep. Program ini merupakan bentuk dukungan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan teknologi (Kemendikbudristek) dalam mengadakan kolaborasi antara pemerintah, perguruan tinggi, organisasi mahasiswa, dan masyarakat.

“Mayoritas penduduk adalah nelayan yang kerap menghadapi masalah pendapatan tidak menentu karena sifat pekerjaan nelayan sangat dipengaruhi oleh hasil tangkapan di laut," kata Wiwiek Hidayati selaku Dosen Pembimbing P2MD.

Oleh karena itu, menurut Wiwiek, mahasiswa dan perguruan tinggi Polipangkep hadir untuk mendampingi masyarakat guna meningkatkan taraf perekonomian mereka melalui program P2MD ini.

Sekretaris Desa Bonto Manai, Kartini, mengucapkan terima kasih kepada mahasiswa Polipangkep, melalui Program P2MD sangat meningkatkan pengetahuan terkait produksi dan pemasaran masyarakat desa.

“Saya berharap kegiatan ini dapat berlanjut tahun depan”, imbuhnya.

Program pemberdayaan UMKM di Desa Bonto Manai melibatkan 1 UMKM Sikamaseang dengan 10 anggota kelompok dan sekitar 25 masyarakat yang terdiri dari para pelaku usaha dalam industri olahan ikan bandeng. Selain itu, program ini juga melibatkan karang taruna setempat sebagai mitra strategis.

Program yang dijalankan di antaranya ialah edukasi strategi marketing, inovasi riset produk olahan ikan bandeng; pendampingan pembuatan konten marketing; pelatihan konten marketing; pelatihan promosi melalui media sosial; pelatihan branding design produk; serta pendampinan pengembangan produk dan varian rasa.

Melalui program pendampingan P2MD kepada pelaku usaha, masyarakat setempat memperoleh manfaat yang sangat besar dan positif dengan terbentuknya kemitraan yang berkelanjutan dalam strategi pemasaran produk olahan ikan bandeng. Seluruh agenda kegiatan berjalan dengan baik dan lancar dengan dukungan penuh dari institusi, pemerintah setempat, pelaku usaha, dan masyarakat.

Keberlanjutan kegiatan yang telah dirintis oleh mahasiswa HIMAGRI, dalam hal ini Program studi Admnistrasi Bisnis Internasional dan Agribisnis Perikanan adalah perluasan kapasitas pelaku usaha dan masyarakat setempat dalam manajemen usaha. Peningkatan volume produksi juga akan diupayakan melalui penggunaan mesin spinner agar produk yang dihasil lebih berkualitas dengan tampilan yang lebih menarik dan menghasilkan inovasi produk turunan dari ikan bandeng.

Pemantauan terhadap program yang telah dilaksanakan dan akan dilaksanakan untuk pencapaian yang maksimal sehingga manfaatnya terus berdampak pada pelaku usaha dan masyarakat setempat. Komunikasi yang efektif antara semua pihak agar program yang telah terlaksana terus terpantau dan berkelanjutan.

Salah satu anggota UMKM Kamaseang, Marwah, mengucapkan terima kasih kepada mahasiswa Polipangkep.

“Saya mewakili rekan-rekan pelaku usaha di Desa Bonto Manai ini mengucapkan terima kasih kepada adik-adik mahasiswa Polipangkep yang telah melaksanakan program di desa kami dan menumbuhkan harapan agar UMKM kami dapat berkembang lebih maju lagi,” ungkap Marwah penuh harap.
(MAN)
Berita Terkait
Berita Terbaru