Kekurangan Kenaikan Gaji ASN Maros Segera Dibayarkan
Kamis, 01 Feb 2024 16:16
Bupati Maros Chaidir Syam. Foto: Istimewa
MAROS - Pemkab Maros bersiap bayarkan kekurangan atas kenaikan gaji Aparatur Sipil Negara (ASN) sebesar 8 persen.
Hal ini diungkapkan oleh Bupati Maros AS Chaidir Syam saat membuka kegiatan Musrenbang Kecamatan Mandai Kamis, (1/2/2024).
Chaidir mengatakan, pihaknya menyiapkan anggaran untuk membayar kekurangan atas kenaikan gaji untuk dua bulan yakni Januari dan Februari sebesar Rp4,6 Miliar.
“Dari awal kami sudah siap untuk bayarkan kekurangan atas kenaikan gaji ASN tapi memang kami tidak bisa bayarkan karena belum ada turun Juknis (petunjuk teknis) dari Kementerian Keuangan. Ini sudah ada juknisnya tapi juknis ini kan perlu lagi ada produk turunan berupa peraturan Bupati sehingga kami siapkan dulu Perbupnya baru bisa dibayarkan,” beber Doktor bidang hukum ini.
Chaidir mengatakan, untuk pembayaran kenaikan gaji akan dilakukan pada awal Maret mendatang. “Jadi nanti dirapel, untuk bulan Januari dan Februari akan dibayar pada bulan Maret dan kami siapkan anggaran sekitar Rp4,6 Miliar untuk kekurangannya,” bebernya.
Setiap bulan lanjut ketua PMI Maros, digelontorkan sekitar Rp29 Miliar untuk membayar gaji 6.666 ASN dan PPPK. “Setelah kenaikan gaji ASN ini berarti sekitar Rp31 Miliar lebih dianggarkan Pemkab Maros setiap bulannya,” ujarnya.
Lebih jauh Chaidir memaparkan, saat ini keuangan Kabupaten Maros sangat baik dan sehat walafiat. Hal ini dibuktikan dengan kas daerah Pemkab Maros saat ini mencapai Rp157 Miliar.
“Kita juga sebelumnya gaji Januari dibayar pada 2 Januari lalu, ini menjadi pembayaran gaji tercepat di Sulsel bahkan mungkin di Indonesia,” jelasnya.
Hal ini diungkapkan oleh Bupati Maros AS Chaidir Syam saat membuka kegiatan Musrenbang Kecamatan Mandai Kamis, (1/2/2024).
Chaidir mengatakan, pihaknya menyiapkan anggaran untuk membayar kekurangan atas kenaikan gaji untuk dua bulan yakni Januari dan Februari sebesar Rp4,6 Miliar.
“Dari awal kami sudah siap untuk bayarkan kekurangan atas kenaikan gaji ASN tapi memang kami tidak bisa bayarkan karena belum ada turun Juknis (petunjuk teknis) dari Kementerian Keuangan. Ini sudah ada juknisnya tapi juknis ini kan perlu lagi ada produk turunan berupa peraturan Bupati sehingga kami siapkan dulu Perbupnya baru bisa dibayarkan,” beber Doktor bidang hukum ini.
Chaidir mengatakan, untuk pembayaran kenaikan gaji akan dilakukan pada awal Maret mendatang. “Jadi nanti dirapel, untuk bulan Januari dan Februari akan dibayar pada bulan Maret dan kami siapkan anggaran sekitar Rp4,6 Miliar untuk kekurangannya,” bebernya.
Setiap bulan lanjut ketua PMI Maros, digelontorkan sekitar Rp29 Miliar untuk membayar gaji 6.666 ASN dan PPPK. “Setelah kenaikan gaji ASN ini berarti sekitar Rp31 Miliar lebih dianggarkan Pemkab Maros setiap bulannya,” ujarnya.
Lebih jauh Chaidir memaparkan, saat ini keuangan Kabupaten Maros sangat baik dan sehat walafiat. Hal ini dibuktikan dengan kas daerah Pemkab Maros saat ini mencapai Rp157 Miliar.
“Kita juga sebelumnya gaji Januari dibayar pada 2 Januari lalu, ini menjadi pembayaran gaji tercepat di Sulsel bahkan mungkin di Indonesia,” jelasnya.
(GUS)
Berita Terkait
Sulsel
Bupati Maros Pastikan Dana Sertifikasi Guru Terbayarkan Pekan Ini
Setelah masa cuti kampanye, Bupati Maros, AS Chaidir Syam, kembali aktif berkantor dengan menghadiri upacara peringatan Hari Guru Nasional di Lapangan Pallantikang, Senin (25/11/2024).
Senin, 25 Nov 2024 12:17
Sulsel
Hari Pertama Bertugas, Bupati Maros Kunjungi Pasien di Puskesmas Bantimurung
Usai cuti kampanye, AS Chaidir Syam kembali aktif sebagai Bupati Maros. Sejumlah agenda ia ikuti pada hari pertamanya kembali bertugas, meskipun hari libur.
Minggu, 24 Nov 2024 15:09
Sulsel
Chaidir Langsung Disibukkan Berbagai Agenda sebagai Bupati Maros Usai Cuti Pilkada
Bupati Maros AS Chaidir Syam kembali bertugas, Minggu (24/11), setelah cuti kampanye Pilkada. Kepada wartawan, Chaidir mengaku akan beraktivitas seperti biasa di masa tenang pemilu ini.
Minggu, 24 Nov 2024 10:53
Sulsel
Menteri Desa PDT Kunker ke Desa Tukamasea, Ingatkan Bumdes Jangan Jadi Penonton
Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto melakukan kunjungan kerja ke Desa Tukamasea, Kecamatan Bantimurung, Kabupaten Maros, Senin (18/11/2024).
Senin, 18 Nov 2024 18:49
Sulsel
Perpusnas RI Ganjar Penghargaan Life Achievement kepada Chaidir Syam
Calon Bupati Maros AS Chaidir Syam kembali meraih penghargaan di bidang literasi dari Perpusnas RI dalam ajang Pertemuan Pembelajaran Sebaya Tingkat Nasional.
Jum'at, 08 Nov 2024 17:45
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Dinilai Sakiti Perasaan Masyarakat, Ridwan Sau Diboikot Tampil di Bantaeng
2
Tim Hukum Temukan Dugaan Praktik Politik Uang saat Masa Tenang di SMP Gowa
3
Kekuatan Rakyat di Gowa Makin Sulit Dibendung ke Husniah-Darmawangsyah
4
Survei LSI: Mayoritas Masyarakat Lutim Tak Terpengaruh Politik Uang di Pilkada
5
Bawaslu Soppeng Kawal Pendistribusian Logistik Pilkada Serentak ke Kecamatan
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Dinilai Sakiti Perasaan Masyarakat, Ridwan Sau Diboikot Tampil di Bantaeng
2
Tim Hukum Temukan Dugaan Praktik Politik Uang saat Masa Tenang di SMP Gowa
3
Kekuatan Rakyat di Gowa Makin Sulit Dibendung ke Husniah-Darmawangsyah
4
Survei LSI: Mayoritas Masyarakat Lutim Tak Terpengaruh Politik Uang di Pilkada
5
Bawaslu Soppeng Kawal Pendistribusian Logistik Pilkada Serentak ke Kecamatan