Monitoring Harga Bahan Pokok, Pemkot Palopo Antisipasi Lonjakan Jelang Idul Fitri
Jum'at, 05 Apr 2024 20:11

Pj Wali Kota Palopo, Asrul Sani turun langsung melakukan operasi pasar pemantauan harga pokok jelang lebaran di Pusat Niaga Palopo. Foto: Humas Pemkot Palopo
PALOPO - Dinas Perdagangan kembali menggelar operasi pasar terpadu dalam rangka menjaga ketersediaan stok atau pasokan bahan pokok.
Hal ini sekaligus upaya stabilisasi harga kebutuhan barang pokok di tengah kenaikan inflasi menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah/2024 Masehi.
Pj Wali Kota Palopo, Asrul Sani turun langsung melakukan operasi pasar pemantauan harga pokok jelang lebaran di Pusat Niaga Palopo pada, Jumat (05/04/2024).
Asrul mengatakan, bahan pokok yang menjadi perhatian dalam operasi pasar kali ini ialah beras yang harganya turun 1000 rupiah.
"Cabai, ayam, dan tomat harganya agak naik. Tetapi untuk bahan pokok lainnya harganya masih relatif stabil," kata Asrul
"Khususnya beras itu sudah ada yg harga 13 ribu perkilonya. Inflasi naik tapi masih dalam posisi stabil," tambah Asrul.
Inflasi di Kota Palopo, kata Asrul, pada bulan Januari, Februari dan Maret, memang mengalami kenaikan, tapi masih dalam tahap yang bisa dikendalikan.
"Tambahan penjelasannya bahwa di bulan Januari inflasi naik sampai berada di 0,90 persen dan inflasi years to date (y to d) 1,80 persen," ujarnya.
Berdasarkan harga konstan 2010, lanjut Asrul, nilai PDRB Palopo pada tahun 2023 meningkat yang dipengaruhi oleh meningkatnya produksi di hampir semua lapangan usaha yang sudah bebas dari pengaruh inflasi.
"Nilai PDRB Palopo tahun 2023 atas dasar harga konstan 2010, mencapai 6,37 triliun rupiah. Angka tersebut naik dari 6,10 triliun rupiah pada tahun 2022," lanjutnya.
Hal tersebut menunjukkan, tambah Asrul, selama tahun 2023 terjadi pertumbuhan ekonomi sebesar 4,34 persen, melambat jika dibandingkan dengan pertumbuhan ekonomi tahun sebelumnya yaitu 5,83 persen.
"Perlambatan tersebut disebabkan karena dua hal yaitu, lapangan usaha yang mengalami pertumbuhan negatif (kontraksi) dan lapangan usaha yang mengalami perlambatan pertumbuhan," tambahnya.
Langkah Pemerintah Kota Palopo, jelas Asrul, untuk memaksimalkan penstabilan harga barang pokok akan maksimal dalam proses monitoring di lapangan.
"Kita akan libatkan instansi terkait seperti Dinas Perdangangan, Dinas Ketahanan Pangan, Bulog untuk menyuplai komoditas pangan dan akan terus memonitoring harga pasokan bahan pangan pokok di pasar-pasar yang ada di Kota Palopo," tutupnya.
Operasi oasar ini turut dihadiri Kapolres Kota Palopo, Kepala Dinas Perdagangan, Kepala Dinas Ketahanan Pangan bersama Bulog serta instansi terkait.
Hal ini sekaligus upaya stabilisasi harga kebutuhan barang pokok di tengah kenaikan inflasi menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah/2024 Masehi.
Pj Wali Kota Palopo, Asrul Sani turun langsung melakukan operasi pasar pemantauan harga pokok jelang lebaran di Pusat Niaga Palopo pada, Jumat (05/04/2024).
Asrul mengatakan, bahan pokok yang menjadi perhatian dalam operasi pasar kali ini ialah beras yang harganya turun 1000 rupiah.
"Cabai, ayam, dan tomat harganya agak naik. Tetapi untuk bahan pokok lainnya harganya masih relatif stabil," kata Asrul
"Khususnya beras itu sudah ada yg harga 13 ribu perkilonya. Inflasi naik tapi masih dalam posisi stabil," tambah Asrul.
Inflasi di Kota Palopo, kata Asrul, pada bulan Januari, Februari dan Maret, memang mengalami kenaikan, tapi masih dalam tahap yang bisa dikendalikan.
"Tambahan penjelasannya bahwa di bulan Januari inflasi naik sampai berada di 0,90 persen dan inflasi years to date (y to d) 1,80 persen," ujarnya.
Berdasarkan harga konstan 2010, lanjut Asrul, nilai PDRB Palopo pada tahun 2023 meningkat yang dipengaruhi oleh meningkatnya produksi di hampir semua lapangan usaha yang sudah bebas dari pengaruh inflasi.
"Nilai PDRB Palopo tahun 2023 atas dasar harga konstan 2010, mencapai 6,37 triliun rupiah. Angka tersebut naik dari 6,10 triliun rupiah pada tahun 2022," lanjutnya.
Hal tersebut menunjukkan, tambah Asrul, selama tahun 2023 terjadi pertumbuhan ekonomi sebesar 4,34 persen, melambat jika dibandingkan dengan pertumbuhan ekonomi tahun sebelumnya yaitu 5,83 persen.
"Perlambatan tersebut disebabkan karena dua hal yaitu, lapangan usaha yang mengalami pertumbuhan negatif (kontraksi) dan lapangan usaha yang mengalami perlambatan pertumbuhan," tambahnya.
Langkah Pemerintah Kota Palopo, jelas Asrul, untuk memaksimalkan penstabilan harga barang pokok akan maksimal dalam proses monitoring di lapangan.
"Kita akan libatkan instansi terkait seperti Dinas Perdangangan, Dinas Ketahanan Pangan, Bulog untuk menyuplai komoditas pangan dan akan terus memonitoring harga pasokan bahan pangan pokok di pasar-pasar yang ada di Kota Palopo," tutupnya.
Operasi oasar ini turut dihadiri Kapolres Kota Palopo, Kepala Dinas Perdagangan, Kepala Dinas Ketahanan Pangan bersama Bulog serta instansi terkait.
(UMI)
Berita Terkait

Sulsel
Stok Pangan di Gowa Aman Hingga Idul Fitri
Wakil Bupati Gowa, Darmawangsyah Muin, memastikan stok pangan di Kabupaten Gowa aman hingga Hari Raya Idul Fitri.
Kamis, 20 Mar 2025 04:21

News
Mudik Lebaran, 660 Ribu Penumpang Diprediksi Padati Bandara Sultan Hasanuddin
Pengelola Bandara Internasional Sultan Hasanuddin memprediksi jumlah penumpang pesawat untuk periode arus mudik lebaran Idul Fitri 2025 akan menembus 660 ribu penumpang.
Rabu, 19 Mar 2025 15:45

News
Siaga RAFI 2025, Telkom Group Pastikan Keandalan Jaringan & Layanan
PT Telkom Indonesia memastikan kesiapan infrastruktur dan layanan telekomunikasi digital di seluruh Indonesia di momen Ramadan & Idul Fitri 1446 H.
Rabu, 19 Mar 2025 11:24

Makassar City
Makassar dan AS Perkuat Kemitraan di Bidang Pendidikan hingga Ekspor
Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin menerima langsung kunjungan kehormatan Konsul Jenderal (Konjen) Amerika Serikat untuk Indonesia Christopher Green, di Balai Kota Makassar, Senin (10/3/2025).
Selasa, 11 Mar 2025 09:00

News
Menteri ESDM Pastikan Listrik PLN Andal Jelang Idul Fitri 1446 H
Menteri ESDM, Bahlil Lahadalia, mengapresiasi kesiapan PT PLN dalam menjaga keandalan pasokan listrik selama Ramadan dan menjelang Idul Fitri 1446 Hijriah.
Senin, 10 Mar 2025 14:22
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Hendak Evakuasi Warga Kecelakaan, Petugas PMI Malah Terkena Anak Panah
2

Panitia Umrah Subsidi Dipimpin Putri Dakka Dilapor ke Polisi, Pelapor Disebut Kurang Sabar
3

Gerak Cepat Walkot Munafri, Cairkan THR Bagi ASN-PPPK Pemkot Makassar Lebih Awal
4

Pemkab Selayar Programkan Penanaman 500 Ribu Pohon Kelapa Setiap Tahun
5

PPLPI Polipangkep Bagikan Ratusan Nasi Kotak ke Mahasiswa
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Hendak Evakuasi Warga Kecelakaan, Petugas PMI Malah Terkena Anak Panah
2

Panitia Umrah Subsidi Dipimpin Putri Dakka Dilapor ke Polisi, Pelapor Disebut Kurang Sabar
3

Gerak Cepat Walkot Munafri, Cairkan THR Bagi ASN-PPPK Pemkot Makassar Lebih Awal
4

Pemkab Selayar Programkan Penanaman 500 Ribu Pohon Kelapa Setiap Tahun
5

PPLPI Polipangkep Bagikan Ratusan Nasi Kotak ke Mahasiswa