PAN Beri Rekomendasi Tunggal untuk Mitra Fakhruddin MB di Pilkada Enrekang 2024
Minggu, 12 Mei 2024 14:35

DPP Partai Amanat Nasional (PAN) menerbitkan surat rekomendasi untuk calon kepala daerah yang akan bertarung pada Pilkada 2024. Foto: Istimewa
ENREKANG - DPP Partai Amanat Nasional (PAN) menerbitkan surat rekomendasi untuk calon kepala daerah yang akan bertarung pada Pilkada 2024. PAN memberi rekomendasi kepada 1300 bakal calon kepala daerah se-Indonesia. Khusus untuk Pilkada Enrekang, PAN memberi rekomendasi tunggal hanya untuk Mitra Fakhruddin MB.
Surat rekomendasi diserahkan langsung oleh Wakil Ketua Umum DPP PAN, Yandri Susanto kepada Mitra Fakhruddin di Jakarta pada Sabtu (11/05/2024). Ditandatangani oleh Ketua Zulkifli Hasan dan Sekjen Eddy Soeparno
Wakil Ketua MPR-RI ini mengatakan, rekomendasi tunggal menunjukkan kesiapan PAN memenangkan Mitra Fakhruddin. DPP PAN juga meyakini Mitra Fakhruddin layak dan sangat siap memenangkan Pilkada Enrekang.
"Mitra Fakhruddin diminta segera memperkuat komunikasi politik untuk mencari koalisi dan calon wakil hingga Agustus nanti," jelas Yandri.
Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan meminta bakal calon kepala daerah yang diberi rekomendasi, agar berkomitmen dan bersungguh-sungguh membangun daerahnya.
PAN pun memastikan tidak meminta imbalan apapun, kecuali calon harus menepati janjinya kepada masyarakat. Sebagaimana lambang PAN, matahari, yang menyinari tanpa mengharap kembali.
Sementara Mitra Fakhruddin menyampaikan terima kasih dan apresiasi sebesar-besarnya atas kepercayaan dari PAN.
"Insya Allah kami akan melaksanakan amanah dalam surat rekomendasi ini dengan sebaik-baiknya, dan melaporkan progresnya kepada DPP," ungkap Mitra.
Dirinya saat ini terus bergerak menghimpun dukungan masyarakat, tokoh-tokoh, dan koalisi parpol. Mitra telah mengembalikan formulir pendaftaran calon bupati ke beberapa partai pemegang kursi di Enrekang.
Surat rekomendasi diserahkan langsung oleh Wakil Ketua Umum DPP PAN, Yandri Susanto kepada Mitra Fakhruddin di Jakarta pada Sabtu (11/05/2024). Ditandatangani oleh Ketua Zulkifli Hasan dan Sekjen Eddy Soeparno
Wakil Ketua MPR-RI ini mengatakan, rekomendasi tunggal menunjukkan kesiapan PAN memenangkan Mitra Fakhruddin. DPP PAN juga meyakini Mitra Fakhruddin layak dan sangat siap memenangkan Pilkada Enrekang.
"Mitra Fakhruddin diminta segera memperkuat komunikasi politik untuk mencari koalisi dan calon wakil hingga Agustus nanti," jelas Yandri.
Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan meminta bakal calon kepala daerah yang diberi rekomendasi, agar berkomitmen dan bersungguh-sungguh membangun daerahnya.
PAN pun memastikan tidak meminta imbalan apapun, kecuali calon harus menepati janjinya kepada masyarakat. Sebagaimana lambang PAN, matahari, yang menyinari tanpa mengharap kembali.
Sementara Mitra Fakhruddin menyampaikan terima kasih dan apresiasi sebesar-besarnya atas kepercayaan dari PAN.
"Insya Allah kami akan melaksanakan amanah dalam surat rekomendasi ini dengan sebaik-baiknya, dan melaporkan progresnya kepada DPP," ungkap Mitra.
Dirinya saat ini terus bergerak menghimpun dukungan masyarakat, tokoh-tokoh, dan koalisi parpol. Mitra telah mengembalikan formulir pendaftaran calon bupati ke beberapa partai pemegang kursi di Enrekang.
(UMI)
Berita Terkait

Sulsel
Nurhasan, Politikus Senior Maros Meninggal Dunia
Politikus senior Partai Amanat Nasional (PAN) di Kabupaten Maros, Nurhasan, yang juga mantan Calon Bupati Maros 2010-2015 meninggal dunia Rabu pagi di RS Islam Jakarta, rabu (15/1/2025).
Rabu, 15 Jan 2025 11:20

Sulsel
Dipantau Wakapolres, Polres Enrekang Bagikan Makanan untuk Pengendara di Pos Pam Alla
Wakapolres Enrekang, Kompol Sulkarnain memantau Pos Pengamanan (Pospam) Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 di Kecamatan Alla pada Rabu, 25 Desember malam ini.
Rabu, 25 Des 2024 23:41

Sulsel
Kapolres Enrekang Lakukan Pengecekan Posko Pelayanan Terpadu Ops Lilin 2024
AKBP Dedi Surya Dharma didampingi Kabag Ops dan Kasat Lantas Polres Enrekang, Iptu Tandiapun Pasiagan melaksanakan pengecekan dan kontrol terhadap Posko Pelayanan Terpadu Operasi Lilin 2024 pada Rabu (25/12/2024).
Rabu, 25 Des 2024 21:40

Sulsel
KPU Enrekang Selesaikan Rekap, Yusuf-Tenri Liwang Raih 75.638 Suara
KPU Enrekang menuntaskan rekapitulasi suara tingkat kabupaten untuk Pilkada dan Pilgub Sulsel 2024. Suara yang dihitug berasal dari 12 kecamatan.
Kamis, 05 Des 2024 07:21

Sulsel
Ketua KPU Beri Pesan Bijak di Debat Terakhir Pilkada Enrekang 2024
KPU Kabupaten Enrekang menggelar debat publik kedua antar pasangan calon (Paslon) Pilkada di Hotel Dalton, Makassar pada Rabu, 13 November 2024 hari ini.
Rabu, 13 Nov 2024 10:40
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

BPK Datang, Kakanwil Kemenag Sulsel Minta Pejabatnya Tak Tinggalkan Tempat
2

IPMA Lutim Soroti Sejumlah Proyek Infrastruktur Bersoal, Harus Ada Pertanggungjawaban
3

Tumbuh 5,88 Persen, Aset Perbankan di Sulsel Tembus Rp203,47 Triliun di Akhir 2024
4

Pengisian Jabatan Jelang Pelantikan Uji-Sah Bisa Ganggu Stabilitas Politik
5

Danny Pomanto Perkenalkan SKPD Makassar ke Appi-Aliyah di Balai Kota
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

BPK Datang, Kakanwil Kemenag Sulsel Minta Pejabatnya Tak Tinggalkan Tempat
2

IPMA Lutim Soroti Sejumlah Proyek Infrastruktur Bersoal, Harus Ada Pertanggungjawaban
3

Tumbuh 5,88 Persen, Aset Perbankan di Sulsel Tembus Rp203,47 Triliun di Akhir 2024
4

Pengisian Jabatan Jelang Pelantikan Uji-Sah Bisa Ganggu Stabilitas Politik
5

Danny Pomanto Perkenalkan SKPD Makassar ke Appi-Aliyah di Balai Kota