Petugas Satpol PP Diterjunkan Bantu Pengamanan Pilkades Serentak Sinjai
Tim Sindomakassar
Selasa, 07 Mar 2023 13:09
Kepala Dinas Satpol PP dan Damkar Sinjai, Agung Prayogo, memberikan arahan pada anggotanya yang akan diturunkan pada Pilkades serentak, Selasa, (8/3/2023). Foto: Istimewa
MAKASSAR - Petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), turut diterjunkan untuk membantu pengamanan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak gelombang kedua yang dilaksanakan di 13 Desa yang tersebar di 7 kecamatan, Kamis, (9/3/2023).
Mereka akan melakukan pemantauan sekaligus pengamanan di lokasi tempat pemungutan suara (TPS), yang tersedia. Sebelum turun di lapangan, terlebih dahalu dilaksanakan Apel kesiapan yang dipimpin langsung Kepala Dinas Satpol PP dan Damkar Sinjai, Agung Prayogo, di halaman kantor Pol PP dan Damkar, Selasa, (8/3/2023).
Agung Prayogo mengatakan bahwa, berdasarkan hasil koordinasi dengan Kabag Ops Polres Sinjai untuk anggota Satpol PP yang bertugas satu orang disetiap TPS, sehingga total anggota yang diturunkan sebanyak 56 orang yang akan bertugas di 13 Desa.
"Mereka yang ditugaskan rata-rata berdomisili dari kecamatannya masing-masing dengan harapan mereka menguasai wilayah sehingga bisa meminimalisir ketika ada hal-hal yang tidak diinginkan," ungkapnya dari siaran pers yang diterima.
Agung yakin dan percaya dengan hasil dan koordinasi dengan panitia serta pengamanan yang lain dari pihak kepolisian dan TNI, maka pilkades ini diharapkan berjalan aman dan sukses.
"Hari ini mereka sudah mulai turun melakukan pemantauan sampai tanggal 9. Tapi kalau ada kejadian yang kita tidak harapkan mereka harus tinggal," ujarnya.
Dia juga menekankan kepada seluruh anggota Pol PP dan Damkar pada demokrasi ini agar tidak terlibat dalam kegiatan politik praktis. Sebab, tegas Agung tugas pokok anggota Pol PP itu memberikan rasa aman dan mengayomi masyarakat. Katanya, tidak boleh terlibat politik praktis karena itu dilarang oleh undang-undang.
"Kalau ada akan diberikan sanksi, kami akan tegur. Seperti ada dua orang sudah kita tegur, mudah-mudahan bisa berubah dan kalau masih terlibat dia akan terima resiko karena itu sudah melanggar dan aturan Pol PP memang tidak boleh terlibat politik praktis," tegasnya.
Mereka akan melakukan pemantauan sekaligus pengamanan di lokasi tempat pemungutan suara (TPS), yang tersedia. Sebelum turun di lapangan, terlebih dahalu dilaksanakan Apel kesiapan yang dipimpin langsung Kepala Dinas Satpol PP dan Damkar Sinjai, Agung Prayogo, di halaman kantor Pol PP dan Damkar, Selasa, (8/3/2023).
Agung Prayogo mengatakan bahwa, berdasarkan hasil koordinasi dengan Kabag Ops Polres Sinjai untuk anggota Satpol PP yang bertugas satu orang disetiap TPS, sehingga total anggota yang diturunkan sebanyak 56 orang yang akan bertugas di 13 Desa.
"Mereka yang ditugaskan rata-rata berdomisili dari kecamatannya masing-masing dengan harapan mereka menguasai wilayah sehingga bisa meminimalisir ketika ada hal-hal yang tidak diinginkan," ungkapnya dari siaran pers yang diterima.
Agung yakin dan percaya dengan hasil dan koordinasi dengan panitia serta pengamanan yang lain dari pihak kepolisian dan TNI, maka pilkades ini diharapkan berjalan aman dan sukses.
"Hari ini mereka sudah mulai turun melakukan pemantauan sampai tanggal 9. Tapi kalau ada kejadian yang kita tidak harapkan mereka harus tinggal," ujarnya.
Dia juga menekankan kepada seluruh anggota Pol PP dan Damkar pada demokrasi ini agar tidak terlibat dalam kegiatan politik praktis. Sebab, tegas Agung tugas pokok anggota Pol PP itu memberikan rasa aman dan mengayomi masyarakat. Katanya, tidak boleh terlibat politik praktis karena itu dilarang oleh undang-undang.
"Kalau ada akan diberikan sanksi, kami akan tegur. Seperti ada dua orang sudah kita tegur, mudah-mudahan bisa berubah dan kalau masih terlibat dia akan terima resiko karena itu sudah melanggar dan aturan Pol PP memang tidak boleh terlibat politik praktis," tegasnya.
(GUS)
Berita Terkait
Sulsel
Kapolres Jamin Pilkades Serentak di Wajo Berjalan Kondusif
Kapolres Wajo, AKBP Fatchur Rochman, menjamin pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak Tahun 2023 di Kabupaten Wajo berjalan secara kondusif.
Selasa, 10 Okt 2023 23:42
Sulsel
Lantik Kepala Desa Wiring Tasi, Ini Pesan Bupati Pinrang
Bupati Pinrang, Irwan Hamid, berpesan agar kepala desa yang dilantik mampu menjalankan amanah dari masyarakat selama 6 tahun masa kepemimpinan.
Senin, 07 Agu 2023 20:34
Sulsel
Pilkades Serentak di Wajo Akan Digelar 23 Oktober 2023
Pemilihan Kepala Desa di Kabupaten Wajo akan digelar pada 23 Oktober 2023. Hal itu disampaikan Bupati Wajo Amran Mahmud saat rapat koordinasi Pilkades.
Rabu, 02 Agu 2023 12:34
Sulsel
Bupati Pinrang Pantau Persiapan Pelaksanaan Pilkades Serentak
Bupati Pinrang, Irwan Hamid, turun langsung memantau pelaksanaan Pilkades Serentak 2023 di beberapa titik pada Rabu (5/7/2023) lalu.
Rabu, 05 Jul 2023 18:31
Sulsel
Pinrang Siap Gelar Pilkades Serentak, Bupati Irwan Harap Hasilkan Pemimpin Amanah
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pinrang menggelar deklarasi damai untuk Pemilihan Kepala Desa Serentak 2023 di ruang pola kantor bupati, belum lama ini.
Kamis, 29 Jun 2023 16:41
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
2
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
3
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
4
Bawaslu Soppeng Ingatkan KPU dan Paslon untuk Patuhi Aturan Masa Tenang Pilkada
5
Merajai 4 Survei Terpercaya, Aurama' Diprediksi Keluar Sebagai Pemenang Pilkada Gowa 2024
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
2
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
3
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
4
Bawaslu Soppeng Ingatkan KPU dan Paslon untuk Patuhi Aturan Masa Tenang Pilkada
5
Merajai 4 Survei Terpercaya, Aurama' Diprediksi Keluar Sebagai Pemenang Pilkada Gowa 2024