Pj Wali Kota Palopo Tinjau Sungai Pemicu Banjir Kecamatan Telluwanua

Minggu, 09 Jun 2024 19:22
Pj Wali Kota Palopo Tinjau Sungai Pemicu Banjir Kecamatan Telluwanua
Pj. Wali Kota Palopo, Asrul Sani melakukan peninjauan daerah yang terdampak banjir di Kecamatan Telluwanua, Minggu (9/6/2024). Foto: Humas Pemkot Palopo
Comment
Share
PALOPO - Pj. Wali Kota Palopo, Asrul Sani melakukan peninjauan daerah yang terdampak banjir di Kecamatan Telluwanua, Minggu (9/6/2024).

Kabid. Bina Jasa Konstruksi Dinas PUPR, Hasyim Basri, menjelaskan, peninjauan tersebut dilaksanakan terkait penanggulangan banjir tahun 2024 di wilayah Kelurahan Pentojangan.

“Melalui program strategis daerah oleh bapak Pj. Wali Kota tahun ini, kami akan melaksanakan normalisasi dan pekerjaan thalut di titik Kelurahan Pentojangan dan Kelurahan Salubattang,” kata Hasyim Basri.

Di bulan Juni ini, kata Hasyim, akan dilaksanakan pengerjaan di beberapa titik di Kelurahan Pentojangan dan Kelurahan Salubattang.

“Di sisi muara ada pekerjaan pengerukan dengan menggunakan CSD (Cutter Suction Dredger) berupa kapal keruk dan tahun ini kami akan realisasikan,” katanya.

Hasyim berharap, kondisi cuaca di bulan Juni dan bulan Juli curah hujan menurun, sehingga proses pengerjaan bisa segera dilakukan.

“Mengenai alat, mudah-mudahkan di pertengahan bulan ini kami sudah bisa mengoperasikannya,” tandasnya.
(UMI)
Berita Terkait
Sidang Pilkada Palopo, Suku Disdik Jakut Tak Temukan Nama Trisal sebagai Peserta Ujian
Sulsel
Sidang Pilkada Palopo, Suku Disdik Jakut Tak Temukan Nama Trisal sebagai Peserta Ujian
Mahkamah Konstitusi (MK) melaksanakan Persidangan Pemeriksaan Lanjutan untuk Perkara Nomor 168/PHPU.WAKO-XXIII/2025 mengenai Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Wali Kota Palopo Tahun 2024 pada Senin (17/02/2025).
Senin, 17 Feb 2025 21:33
Polisi Tangkap Pelaku Curanmor di Palopo, Korban Rugi Rp22 Juta
Sulsel
Polisi Tangkap Pelaku Curanmor di Palopo, Korban Rugi Rp22 Juta
Unit Resmob Satreskrim Polres Palopo bersama Unit Reskrim Polsek Wara Utara berhasil mengungkap kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang terjadi di Perumahan Amelia Garden, Jl. Nasution, Kelurahan Buntu Datu, Kecamatan Wara Utara, Kota Palopo.
Kamis, 13 Feb 2025 14:16
Oknum Guru SD Diduga Sodomi Murid di Palopo, Terancam 15 Tahun Penjara
News
Oknum Guru SD Diduga Sodomi Murid di Palopo, Terancam 15 Tahun Penjara
Tim Resmob Polres Palopo mengamankan seorang guru berinisial MR (47) di Kelurahan Jaya, Kecamatan Telluwanua, Kota Palopo baru-baru ini.
Kamis, 06 Feb 2025 15:47
KPU Palopo Jelaskan Kronologi Perubahan Status Syarat Administrasi Trisal di Sidang MK
Sulsel
KPU Palopo Jelaskan Kronologi Perubahan Status Syarat Administrasi Trisal di Sidang MK
KPU Kota Palopo selaku Termohon menjelaskan perubahan Tidak Memenuhi Syarat (TMS) menjadi Memenuhi Syarat (MS) atas persyaratan Calon Wali Kota (Cawalkot) Palopo Nomor Urut 4 Trisal Tahir yang berkaitan dengan keabsahan dan keaslian ijazah Paket C.
Rabu, 22 Jan 2025 16:06
DKPP Periksa Dugaan Pelanggaran Etik KPU dan Bawaslu Palopo, Imbas Sangkaan Ijazah Palsu
Sulsel
DKPP Periksa Dugaan Pelanggaran Etik KPU dan Bawaslu Palopo, Imbas Sangkaan Ijazah Palsu
Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) melakukan sidang pemeriksaan dugaan pelanggaran Kode Etik Penyelenggara Pemilu (KEPP) perkara nomor 287-PKE-DKPP/XI/2024 dan 305-PKE-DKPP/XII/2024.
Selasa, 14 Jan 2025 22:25
Berita Terbaru