Nelayan di Soppeng Dapat Bantuan dari RMS Mesin Perahu Hingga Perbaikan Rumah

Tim Sindomakassar
Selasa, 16 Jul 2024 21:21
Nelayan di Soppeng Dapat Bantuan dari RMS Mesin Perahu Hingga Perbaikan Rumah
Nelayan bernama Uneng alias Sineng itu tinggal di pinggiran Danau Salomate, Kecamatan Marioriawa, Soppeng. Foto: Istimewa
Comment
Share
SOPPENG - Berawal dari curhat melalui live TikTok, seorang nelayan di Kabupaten Soppeng yang tengah kesulitan, menerima sejumlah bantuan dari Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Sulawesi Selatan, Rusdi Masse Mappasessu (RMS). Saat live, videonya kebetulan ditonton oleh RMS.

Nelayan bernama Uneng alias Sineng itu tinggal di pinggiran Danau Salomate, Kecamatan Marioriawa, Soppeng.

Melalui TikTok, dia kerap membagikan video aktivitasnya mencari ikan. Namun belakangan dia ditimpa musibah. Rumahnya yang berdiri di tepi danau ambruk diterjang gelombang. Lalu mesin perahu yang sehari-hari jadi andalannya mencari nafkah, rusak.

Saat Uneng tengah live di TikTok, Selasa pagi (16/07/2024), RMS kebetulan menonton. Setelah mengetahui kesulitan yang dialami nelayan itu, RMS pun memutuskan untuk membantunya.



Di hari yang sama, orang utusan RMS langsung bergerak menemui Uneng di Kawasan Danau Salomate. Mereka adalah anggota DPRD Kabupaten Soppeng dari Fraksi NasDem, Muhammad Taufan dan kader NasDem lainnya, H Jamal.

RMS memberikan sejumlah bantuan untuk meringankan kesulitannya. Bantuan itu antara lain berupa mesin perahu. Selain itu anak Unenk diberi uang tunai untuk lanjut sekolah.

Anggota DPR ini juga memberikan sejumlah uang tunai kepada Unen dan keluarga untuk perbaikan rumah dan seragam sekolah anaknya.

"Tadi kami gerak cepat langsung menemui bapak Unen dan keluarganya untuk menyerahkan sejumlah bantuan dari bapak RMS yang dilihatnya melalui tiktok," kata Muhammad Taufan.



Bahkan, kader NasDem lainnya yakni H Jamal yang telah diarahkan RMS juga diminta untuk membawa bapak Uneng berserta keluarganya ke Pasar Batu-batu untuk membeli perelengkapan sekolah buat kedua anaknya.

Sementara itu, Uneng menyampaikan terimakasih kepada Rusdi Masse, karena telah memberikan bantuan mesin dan kebutuhan sekolah untuk anak-anaknya.

"Jadi saya tidak bisa berkata apa-apa lagi. Saya dan keluarga hanya bisa mengucapkan banyak-banyak terima kasih kepada bapak RMS. Alhamdulillah sekali hari ini saya bisa mendapat rezeki atau bantuan seperti ini," jelas Uneng.
(UMI)
Berita Terkait
Bawaslu Soppeng Ingatkan KPU dan Paslon untuk Patuhi Aturan Masa Tenang Pilkada
Sulsel
Bawaslu Soppeng Ingatkan KPU dan Paslon untuk Patuhi Aturan Masa Tenang Pilkada
Menjelang akhir tahapan kampanye dan memasuki masa tenang, Bawaslu Soppeng mengingatkan KPU Soppeng untuk menjalankan koordinasi sebagaimana diatur dalam Peraturan KPU (PKPU) Nomor 13 Tahun 2024 tentang Kampanye.
Kamis, 21 Nov 2024 21:56
Bawaslu Soppeng Bekali Pengawas TPS Persiapan Hadapi Masa Tenang hingga Tungsura
Sulsel
Bawaslu Soppeng Bekali Pengawas TPS Persiapan Hadapi Masa Tenang hingga Tungsura
Panwas Kecamatan se-Kabupaten Soppeng menyelenggarakan kegiatan Pembekalan Pengawas TPS. Kegiatan tersebut sebagai persiapan menghadapi masa tenang, pemungutan dan penghitungan suara, serta rekapitulasi. Kegiatan yang dilaksanakan oleh masing-masing Panwas Kecamatan di Wilayah Kecamatan.
Kamis, 21 Nov 2024 11:50
Warga Soppeng di Makassar Setia Dukung Munafri di Pilwalkot Makassar
Makassar City
Warga Soppeng di Makassar Setia Dukung Munafri di Pilwalkot Makassar
Dukungan terhadap pasangan Munafri Arifuddin dan Aliyah Mustika Ilham (MULIA) di Pilwali Makassar 2024 terus bertambah.
Rabu, 20 Nov 2024 10:02
Bawaslu Soppeng Datangi Moderator Debat, Pastikan Pakaian Tak Identik dengan Paslon
Sulsel
Bawaslu Soppeng Datangi Moderator Debat, Pastikan Pakaian Tak Identik dengan Paslon
Komisioner Bawaslu Soppeng mendatangi moderator di sela-sela debat kedua antar Paslon yang digelar di Hotel Harper, Makassar pada Selasa (19/11) malam.
Rabu, 20 Nov 2024 09:32
Hasil Pengawasan Bawaslu Soppeng saat Debat Terakhir Antas Paslon Pilkada 2024
Sulsel
Hasil Pengawasan Bawaslu Soppeng saat Debat Terakhir Antas Paslon Pilkada 2024
Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Soppeng telah melaksanakan pengawasan terhadap debat publik pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Soppeng yang berlangsung pada Selasa (19/11/2024) malam.
Rabu, 20 Nov 2024 08:42
Berita Terbaru