Artpro, BI dan IFC Kolaborasi Hadirkan Trend Hijab In2Motionfest Sulsel
Rabu, 05 Apr 2023 23:12
Press conference Trend Hijab Road to Indonesia Moslem Fashion Expo di Claro Makassar, Rabu (5/4/2023). Foto: SINDO Makassar/Luqman Zainuddin
MAKASSAR - Artpro Organizer bekerja sama dengan Bank Indonesia (BI) dan Indonesian Fashion Chamber (IFC) akan menghelat pameran dan peragaan busana muslim Trend Hijab x In2Motionfest (Indonesia International Modest Fashion Festival) Sulsel 2023.
Kegiatan ini akan dimulai pada 7 hingga 16 April 2023 di Claro Makassar. Saat ini, sudah ada lebih dari 140 peserta yang terdaftar akan meramaikan kegiatan.
Event Director Artpro Exhibition, Zulfikar menjelaskan, kegiatan kali ini tidak hanya melibatkan desainer yang berada di bawah naungan IFC tetapi juga UMKM binaan Bank Indonesia.
"Pada event kali ini kami ada 92 peserta booth, dan 45 orang desainer yang akan mengikuti fashion show. Target kami transaksi mencapai Rp6 miliar. Untuk pengunjung kami targetkan hingga 10.000 pengunjung selama event, " ujar pria yang kerap di sapa Azo, Rabu (5/4/2023).
Ketua IFC Makassar, Lily Gunawan mengatakan selain pameran dan fashion show, event kedua Artpro Organizer yang bekerja sama dengan IFC Makassar ini juga akan diisi dengan pembekalan dan perbaikan bisnis UMKM.
"Mengapa kami memilih mengusung event busana muslim, karena banyak peminatnya terutama saat Ramadan. Pada event ini kami akan menggelar fashion show yah akan diisi empat hingga lima desainer yang akan menampilkan hingga 60 koleksi busana muslim," ujar Lily.
"Selain itu akan digelar pula pembekalan UMKM. Kami juga menggelar sesi kompetisi desainer, kemarin yang mendaftar sudah ada lima puluhan. 18 besar akan ditampilkan di event ini, dari 18 akan di pilih 3 pemenang. Dan 3 orang akan di ikutkan lomba nasional." bebernya.
Sejalan dengan itu, Deputi Bank Indonesia Sulawesi Selatan M Firdaus Muttaqin mengapresiasi terselenggaranya kegiatan ini. Menurut dia, kegiatan ini untuk memajukan ekonomi syariah.
"Ini semacam kolaborasi dan bagian dari upaya kami mendorong ekonomi syariah," ucapnya.
"Kami tau bahwa fashion muslim ini mengalami peningkatan. 2 triliun dolar pertahun dan saat ini kita berada di peringkat ketiga fashion muslim, setelah Arab dan Turki. Di 2025 kita menargetkan menjadi yang pertama di dunia," tutupnya.
Kegiatan ini akan dimulai pada 7 hingga 16 April 2023 di Claro Makassar. Saat ini, sudah ada lebih dari 140 peserta yang terdaftar akan meramaikan kegiatan.
Event Director Artpro Exhibition, Zulfikar menjelaskan, kegiatan kali ini tidak hanya melibatkan desainer yang berada di bawah naungan IFC tetapi juga UMKM binaan Bank Indonesia.
"Pada event kali ini kami ada 92 peserta booth, dan 45 orang desainer yang akan mengikuti fashion show. Target kami transaksi mencapai Rp6 miliar. Untuk pengunjung kami targetkan hingga 10.000 pengunjung selama event, " ujar pria yang kerap di sapa Azo, Rabu (5/4/2023).
Ketua IFC Makassar, Lily Gunawan mengatakan selain pameran dan fashion show, event kedua Artpro Organizer yang bekerja sama dengan IFC Makassar ini juga akan diisi dengan pembekalan dan perbaikan bisnis UMKM.
"Mengapa kami memilih mengusung event busana muslim, karena banyak peminatnya terutama saat Ramadan. Pada event ini kami akan menggelar fashion show yah akan diisi empat hingga lima desainer yang akan menampilkan hingga 60 koleksi busana muslim," ujar Lily.
"Selain itu akan digelar pula pembekalan UMKM. Kami juga menggelar sesi kompetisi desainer, kemarin yang mendaftar sudah ada lima puluhan. 18 besar akan ditampilkan di event ini, dari 18 akan di pilih 3 pemenang. Dan 3 orang akan di ikutkan lomba nasional." bebernya.
Sejalan dengan itu, Deputi Bank Indonesia Sulawesi Selatan M Firdaus Muttaqin mengapresiasi terselenggaranya kegiatan ini. Menurut dia, kegiatan ini untuk memajukan ekonomi syariah.
"Ini semacam kolaborasi dan bagian dari upaya kami mendorong ekonomi syariah," ucapnya.
"Kami tau bahwa fashion muslim ini mengalami peningkatan. 2 triliun dolar pertahun dan saat ini kita berada di peringkat ketiga fashion muslim, setelah Arab dan Turki. Di 2025 kita menargetkan menjadi yang pertama di dunia," tutupnya.
(MAN)
Berita Terkait
Ekbis
ASBISINDO Sulsel Gandeng BI dan OJK Perkuat SDM Perbankan Syariah
Pelatihan ini diharapkan mampu mencetak sumber daya manusia yang kompeten, berintegritas, dan adaptif, sekaligus mempercepat penguatan ekosistem keuangan syariah di Sulawesi Selatan.
Minggu, 14 Des 2025 14:41
Ekbis
CHAPTER 2025: BI & Mitra Strategis Kebut Layanan Publik Digital Sulsel
Kantor Perwakilan BI Sulsel menyelenggarakan puncak acara Collaborative and High-Impact Payment System Appreciation (CHAPTER) 2025 di Hotel Claro Makassar.
Rabu, 03 Des 2025 18:07
Ekbis
BI Perkuat Ketahanan Pangan Lewat Panen Perdana Padi Gamagora 7 di Maros
Salah satu wujud nyatanya terlihat pada panen perdana demplot padi varietas Gamagora 7 di Kelompok Tani Sukamandiri, Kecamatan Lau, Kabupaten Maros.
Kamis, 27 Nov 2025 08:56
Ekbis
FKS Land Perkenalkan Green Runway 2026, Fashion Show Berkonsep Eco-Friendly
Tallasa City, sebuah kawasan terpadu yang dikembangkan oleh FKS Land, secara resmi sukses menyelenggarakan acara perdana "The Green Runway 2026 Emporium Chic".
Sabtu, 22 Nov 2025 18:27
Ekbis
Ekonomi Sulsel Diproyeksi Bisa Tumbuh hingga 5,7%, Pertanian Jadi Penggerak Utama
BI tetap optimistis laju ekonomi Sulsel akan terus membaik, bahkan bisa mencapai angka 5,7 persen, dengan sektor pertanian sebagai motor penggerak.
Senin, 17 Nov 2025 21:05
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Provinsi Sulsel Masuk 3 Besar Nasional Soal Ketertiban Umum
2
Pelantikan Pejabat Baru, Pemkab Bantaeng Dorong Percepatan Program
3
Pemkot Makassar–BBPOM Perkuat Pengawasan Obat dan Makanan
4
Ketua KONI Pusat Resmi Dilantik PB PSTI, Siap Gelar Liga Sepak Takraw
5
William Sebut Pilkada Lewat DPRD Rawan Praktik Transaksional
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Provinsi Sulsel Masuk 3 Besar Nasional Soal Ketertiban Umum
2
Pelantikan Pejabat Baru, Pemkab Bantaeng Dorong Percepatan Program
3
Pemkot Makassar–BBPOM Perkuat Pengawasan Obat dan Makanan
4
Ketua KONI Pusat Resmi Dilantik PB PSTI, Siap Gelar Liga Sepak Takraw
5
William Sebut Pilkada Lewat DPRD Rawan Praktik Transaksional