PLN Dukung UMKM Perempuan Lewat Bantuan dan Pelatihan
Jum'at, 03 Okt 2025 21:05
Penyerahan bantuan alat memasak secara simbolis oleh Ketua Srikandi PLN UID Sulselrabar, Yuli Ashaniais, kepada para pelaku usaha UMKM perempuan, beberapa waktu lalu. Foto/Istimewa
MAKASSAR - Senyum mengembang di wajah Sri Marsufa (47), seorang ibu rumah tangga yang juga pelaku usaha kue rumahan. Selama ini, ia hanya menerima pesanan jika ada permintaan. Keterbatasan alat produksi membuatnya sulit melayani pesanan dalam jumlah besar.
Namun kini, hidup Sri mulai berubah. Berkat program Woman Support Woman dari PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, dan Sulawesi Barat (UID Sulselrabar), ia mendapat bantuan peralatan usaha. Sebagai seorang janda dengan enam anak, bantuan ini sangat berarti bagi kelangsungan usahanya dan kesejahteraan keluarganya.
“Semoga alat yang saya dapatkan bisa membuat saya lebih produktif lagi, bisa menerima lebih banyak pesanan karena sudah lebih mudah untuk produksi. Harapannya makin laris dan berkah. Terima kasih banyak untuk PLN, semoga semua tim selalu sehat dan PLN makin jaya,” ungkap Sri Marsufa dengan mata berkaca-kaca.
Program Woman Support Woman merupakan bagian dari agenda Srikandi Movement 2025 yang diinisiasi oleh para karyawati PLN melalui komunitas Srikandi PLN UID Sulselrabar. Mengusung tema "Tingkatkan Kualitas Kehidupan Melalui Pemberdayaan", program ini menunjukkan komitmen nyata dalam mendukung peningkatan kualitas hidup perempuan.
Bersinergi dengan Celebes Cooking Club — komunitas pelaku UMKM perempuan di sektor kuliner — PLN memberikan bantuan peralatan usaha seperti mixer, steam cooker, oven, blender, hingga alat elektronik lainnya kepada 26 pelaku UMKM. Harapannya, bantuan ini mampu meningkatkan kapasitas produksi, memperluas pasar, dan mendongkrak pendapatan keluarga.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Andryani Saleng, selaku Kepala Bidang Pemenuhan Hak Anak Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A), yang mewakili Kepala Dinas. Ia menyampaikan apresiasinya atas inisiatif PLN.
“Perempuan adalah pilar keluarga. Ketika mereka berdaya, maka keluarga ikut sejahtera. Kami sangat senang dan berterima kasih kepada PLN atas program yang memberdayakan perempuan untuk terus berkembang,” ujarnya.
General Manager PLN UID Sulselrabar, Edyansyah, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata kehadiran PLN di tengah masyarakat.
“Pemberdayaan perempuan adalah investasi jangka panjang. Dengan mendukung UMKM, kita bukan hanya membantu mereka hari ini, tapi juga membuka jalan untuk masa depan yang lebih baik. Semoga melalui Srikandi Movement, PLN bisa terus menghadirkan kebermanfaatan dan cahaya kehidupan bagi semua,” jelasnya.
Tak hanya memberikan bantuan alat, program ini juga mencakup pelatihan Digital Marketing untuk membantu pelaku UMKM memasarkan produk secara daring. Kegiatan juga dirangkaikan dengan demo masak guna meningkatkan keterampilan peserta.
Yuli Ashaniais, Ketua Srikandi PLN UID Sulselrabar, menegaskan pentingnya peran perempuan dalam ekonomi keluarga dan komunitas. “Bantuan ini bukan sekadar alat, tapi bentuk kepercayaan bahwa para perempuan bisa lebih mandiri, lebih berdaya, dan menjadi penggerak ekonomi keluarga. Kami berharap program ini bisa menjadi penyemangat agar UMKM perempuan terus berkembang,” ungkapnya.
Namun kini, hidup Sri mulai berubah. Berkat program Woman Support Woman dari PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, dan Sulawesi Barat (UID Sulselrabar), ia mendapat bantuan peralatan usaha. Sebagai seorang janda dengan enam anak, bantuan ini sangat berarti bagi kelangsungan usahanya dan kesejahteraan keluarganya.
“Semoga alat yang saya dapatkan bisa membuat saya lebih produktif lagi, bisa menerima lebih banyak pesanan karena sudah lebih mudah untuk produksi. Harapannya makin laris dan berkah. Terima kasih banyak untuk PLN, semoga semua tim selalu sehat dan PLN makin jaya,” ungkap Sri Marsufa dengan mata berkaca-kaca.
Program Woman Support Woman merupakan bagian dari agenda Srikandi Movement 2025 yang diinisiasi oleh para karyawati PLN melalui komunitas Srikandi PLN UID Sulselrabar. Mengusung tema "Tingkatkan Kualitas Kehidupan Melalui Pemberdayaan", program ini menunjukkan komitmen nyata dalam mendukung peningkatan kualitas hidup perempuan.
Bersinergi dengan Celebes Cooking Club — komunitas pelaku UMKM perempuan di sektor kuliner — PLN memberikan bantuan peralatan usaha seperti mixer, steam cooker, oven, blender, hingga alat elektronik lainnya kepada 26 pelaku UMKM. Harapannya, bantuan ini mampu meningkatkan kapasitas produksi, memperluas pasar, dan mendongkrak pendapatan keluarga.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Andryani Saleng, selaku Kepala Bidang Pemenuhan Hak Anak Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A), yang mewakili Kepala Dinas. Ia menyampaikan apresiasinya atas inisiatif PLN.
“Perempuan adalah pilar keluarga. Ketika mereka berdaya, maka keluarga ikut sejahtera. Kami sangat senang dan berterima kasih kepada PLN atas program yang memberdayakan perempuan untuk terus berkembang,” ujarnya.
General Manager PLN UID Sulselrabar, Edyansyah, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata kehadiran PLN di tengah masyarakat.
“Pemberdayaan perempuan adalah investasi jangka panjang. Dengan mendukung UMKM, kita bukan hanya membantu mereka hari ini, tapi juga membuka jalan untuk masa depan yang lebih baik. Semoga melalui Srikandi Movement, PLN bisa terus menghadirkan kebermanfaatan dan cahaya kehidupan bagi semua,” jelasnya.
Tak hanya memberikan bantuan alat, program ini juga mencakup pelatihan Digital Marketing untuk membantu pelaku UMKM memasarkan produk secara daring. Kegiatan juga dirangkaikan dengan demo masak guna meningkatkan keterampilan peserta.
Yuli Ashaniais, Ketua Srikandi PLN UID Sulselrabar, menegaskan pentingnya peran perempuan dalam ekonomi keluarga dan komunitas. “Bantuan ini bukan sekadar alat, tapi bentuk kepercayaan bahwa para perempuan bisa lebih mandiri, lebih berdaya, dan menjadi penggerak ekonomi keluarga. Kami berharap program ini bisa menjadi penyemangat agar UMKM perempuan terus berkembang,” ungkapnya.
(TRI)
Berita Terkait
News
PLN Pastikan Listrik Menyala di Seluruh Huntara Aceh Tamiang
PT PLN (Persero) terus mendukung percepatan pembangunan Rumah Hunian Danantara (Huntara) di Aceh Tamiang melalui penyediaan infrastruktur dan penyambungan jaringan listrik.
Jum'at, 02 Jan 2026 16:13
News
Direksi PLN Pastikan Keandalan Listrik Nataru di Gereja Katedral Makassar dan Posko Siaga
PT PLN (Persero) memastikan kesiapan dan keandalan pasokan listrik menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) di wilayah Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, dan Sulawesi Barat.
Rabu, 24 Des 2025 19:54
News
Direksi dan Relawan PLN Kawal Pemulihan Layanan Publik di Aceh
Jajaran Direksi PT PLN (Persero) bersama relawan PLN turun langsung meninjau sejumlah fasilitas publik yang terdampak banjir di Aceh Tamiang, Langsa, dan Aceh Tengah, Jumat (19/12).
Minggu, 21 Des 2025 13:57
News
Listrik Aceh Pulih Total, Seluruh Gardu Induk Kembali Beroperasi
Pemulihan ini ditandai dengan kembali beroperasinya seluruh 20 Gardu Induk (GI) di Aceh, sehingga sistem kelistrikan utama kini berada dalam kondisi normal.
Minggu, 21 Des 2025 12:35
News
Kebut Pemulihan Aceh, Danantara Bersama BUMN Salurkan Bantuan Kemanusiaan
Danantara bersama belasan BUMN termasuk PT PLN menyalurkan bantuan kemanusiaan untuk mendukung pemulihan masyarakat terdampak bencana di Provinsi Aceh
Sabtu, 20 Des 2025 00:20
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Viral Guru Honorer di Jeneponto Dipecat, Diduga Diganti Adik Kepsek yang Lolos PPPK
2
Tiga Pria Mabuk Bawa Sajam Teror Warga di Jeneponto
3
Tekankan Pentingnya Pendidikan Karakter dalam Bangun Ekosistem Kampus Islami
4
NH Resmikan Puruhita Islamic School, Perkuat Peran Pesantren Hadapi Tantangan Zaman
5
DPRD Makassar Segera Terbitkan Rekomendasi Sengketa Lahan Bangkala
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Viral Guru Honorer di Jeneponto Dipecat, Diduga Diganti Adik Kepsek yang Lolos PPPK
2
Tiga Pria Mabuk Bawa Sajam Teror Warga di Jeneponto
3
Tekankan Pentingnya Pendidikan Karakter dalam Bangun Ekosistem Kampus Islami
4
NH Resmikan Puruhita Islamic School, Perkuat Peran Pesantren Hadapi Tantangan Zaman
5
DPRD Makassar Segera Terbitkan Rekomendasi Sengketa Lahan Bangkala