100 Stan Ramaikan Phinisi Hospitality Fair 2023 di Pipo Makassar

Tim Sindomakassar
Jum'at, 15 Sep 2023 17:08
100 Stan Ramaikan Phinisi Hospitality Fair 2023 di Pipo Makassar
Pengunjung melintas di depan salah satu stan Phinisi Hospitality Fair 2023 di Pipo Makassar. Foto: Istimewa
Comment
Share
MAKASSAR - Phinisi Hospitality Indonesia (PHI) mempersembahkan Phinisi Hospitality Fair (PHF) 2023. PHF merupakan gelaran festival tahunan PHI yang mengusung tema ‘PHIestival Unlock, A spectakuler festival and exhibition’.

Pada tahun kelima, PHF 2023 hadir menambahkan beberapa konten menarik dengan mengusung 3 core-value yaitu creativity, lifestyle dan entertainment.

Corporate Director of Sales and Marketing PHI Ellen Martha Silaen mengatakan, PHF diharapkan menjadi tempat para kreator dan pengusaha menampilkan produk dan kreativitas.

Pameran yang di gelar di mall Phinisi Point akan diikuti oleh 100 stan. Mulai dari otomotif, kesehatan dan kecantikan, tours & travel, wedding, fashion/clothing, sneakers, coffee & roastert, seni budaya, pendidikan dan hospitality.



Berlangsung selama lima hari, mulai 13 hingga 17 September 2023, PHF 2023 digelar sepanjang atrium Amsterdam dan Tokyo, Mall Phinisi Point.

Selain menghadirkan pameran lifestyle dan entertainment, juga akan turut digelar PIPO Night Run pada Jumat (15/9/2023). Penutupan PHF 2023 akan menampilkan Afgan dan Last Child pada Minggu (17/9/2023).

Empat unit hotel PHI akan berpartisipasi memeriahkan PHF, yaitu The Rinra Makassar, Hotel Claro Makassar, Dalton Makssar dan Almadera Makassar.

“Masing-masing unit kami akan menampilkan dua booth yaitu boot F&B, produk dan servis. Kami sajikan nanti bervariasi F&B, harga mulai Rp10 ribu serta promo harga kamar,” jelas Ellen dalam siaran pers yang diterima SINDO Makassar, Jumat (15/9/2023).



Claro Makassar akan menyajikan menu seperti ayam penyet, iga sapi penyet, aneka sushi ala KOI seharga Rp50 ribu. Menu yang paling banyak dicari yaitu chicken shawarma seharga Rp25 ribu.

Dalton Makassar juga akan menyajikan menu khususnya nasi bakar, korean toast bread, bakso kuah coto mulai harga Rp20 ribu lalu aneka roti mulai harga Rp10 ribu, dan smothies seharga Rp28 ribu.

Hotel Almadera Makassar akan menyajikan aneka rice bowl chicken katsu, beef black paper, tumpeng mini, mie kering, mie ayam seharga Rp25 ribu.

The Rinra Makassar juga akan hadir dengan sajian beef fasitas, chicken hainan rice, giant pizza slice dan pannacotta dengan harga Rp35 ribu dan aneka jus segar dan menyehatkan serba Rp30 ribu.



Di PHF 2023 juga di buka ‘Fine Dining’ atau ‘Dine In with Us’ yang akan dilayani langsung oleh tenaga profesional dari The Rinra Makassar dan Claro Makassar. Para pengunjung akan dimanjakan dengan makanan dan layanan seperti suasan restoran dihotel berbintang.

Juga ada romo hotel voucher yang akan dikeluarkan secara besar besaram oleh semua unit hotel di bawah naungan Phinisi Hospitality Indonesia yaitu The Rinra Makassar, Claro Makassar, Dalton Makassar, Almadera Makassar dan Claro Kendari.

Promo voucer hotel akan ada dua program yaitu super hot deals dengan stock terbatas dan promo hot deals yang akan diberikan hingga akhir expo. Pembelian hotel voucer dapat dilakukan di Booth PHI di PIPO Mall.

Super hot deals akan dibuka mulai harga Rp350 ribu nett di Almadera Makassar, Rp375 ribu nett di Dalton Makassar, Rp500 ribu nett oleh Claro Makassar dan Kendari, Rp850 ribu nett oleh The Rinra Makassar. Voucer hotel ini akan berlaku penggunaan hingga akhir April 2024.
(MAN)
Berita Terkait
Berita Terbaru