Pererat Solidaritas Pegawai, Pelindo Regional 4 Gelar Employee Gathering
Senin, 11 Des 2023 15:19

Mempererat solidaritas di antara pegawai, Pelindo Regional 4 menggelar Employee Gathering Fun In The Beach di Hakuna Matata Resort, Bira, Bulukumba. Foto/Dok Pelindo
BULUKUMBA - Mempererat solidaritas di antara pegawai, PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4 menggelar Employee Gathering 'Fun In The Beach' di Hakuna Matata Resort, Bira, Bulukumba, Jumat-Minggu (8-10/12/2023).
Employee Gathering yang bekerja sama dengan Extend Organizer dan melibatkan seluruh pegawai dan Tenaga Alih Daya (TAD) tersebut merupakan bagian dari pelaksanaan program Budaya “Break The Si-Lo”.
Regional Head 4 Pelindo, Enriany Muis, mengatakan pihaknya mengadakan acara ini untuk mempererat rasa persaudaraan utamanya di lingkungan kerja. “Kesempatan ini juga sekaligus bisa dimanfaatkan seluruh pegawai untuk refreshing,” ujarnya.
Di akhir kegiatan, Enriany mengapresiasi Extend Organizer sebagai event organizer atau EO dalam kegiatan tersebut yang sudah mengemas acara sedemikian rupa sehingga semua pesertanya merasa happy.
Namun tak hanya mengemas kegiatan dengan memberikan games-games yang seru untuk dimainkan seluruh peserta, diakhir acara pihak Extend Organizer juga memberikan penilaian dengan mereview atau mengulas setiap tim yang terdiri dari Tim Merah, Tim Hijau, dan Tim Biru.
“EO-nya bagus. Hasil evaluasi dari EO juga bukan hanya untuk tim saat memainkan games, tetapi juga bisa menjadi cerminan kita sehari-hari dalam bekerja. Terima kasih, telah banyak manfaat yang bisa kita petik dari kegiatan ini,” tutur Enriany.
Dia juga mengatakan bahwa kegiatan [employee gathering] ini berkaitan sekali dengan budaya perusahaan Pelindo, yakni AKHLAK, yang merupakan singkatan dari Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif yang merupakan core values dari BUMN (Badan Usaha Milik Negara).
Tak lupa Regional Head 4 Pelindo juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta dalam employee gathering tersebut. “Terima kasih untuk kebersamaannya. Semoga semuanya berbahagia dengan kegiatan ini,” imbuhnya.
Dia menambahkan, ada beberapa hal positif yang bisa dipetik dari kegiatan selama 3 hari itu. “Pertama healing dan kedua membangun budaya perusahaan melalui games-games dari EO. Semoga melalui games yang dimainkan, bisa diterapkan juga sehari-hari di dunia kerja,” tutup Enriany.
Division Head Pelayanan SDM dan Umum Pelindo Regional 4, Basri Alam mengungkapkan bahwa terlaksananya kegiatan employee gathering ini menjadi pemicu semangat dan motivasi pegawai demi mendorong kinerja yang lebih baik lagi dan semakin solid ke depannya.
Menuju tahun 2024, Pelindo sebagai perusahaan yang bergerak dibidang jasa kepelabuhanan terus memantaskan diri sesuai visi yang diemban yaitu Menjadi Pemimpin Ekosistem Maritim Terintegrasi dan Berkelas Dunia.
Employee Gathering yang bekerja sama dengan Extend Organizer dan melibatkan seluruh pegawai dan Tenaga Alih Daya (TAD) tersebut merupakan bagian dari pelaksanaan program Budaya “Break The Si-Lo”.
Regional Head 4 Pelindo, Enriany Muis, mengatakan pihaknya mengadakan acara ini untuk mempererat rasa persaudaraan utamanya di lingkungan kerja. “Kesempatan ini juga sekaligus bisa dimanfaatkan seluruh pegawai untuk refreshing,” ujarnya.
Di akhir kegiatan, Enriany mengapresiasi Extend Organizer sebagai event organizer atau EO dalam kegiatan tersebut yang sudah mengemas acara sedemikian rupa sehingga semua pesertanya merasa happy.
Namun tak hanya mengemas kegiatan dengan memberikan games-games yang seru untuk dimainkan seluruh peserta, diakhir acara pihak Extend Organizer juga memberikan penilaian dengan mereview atau mengulas setiap tim yang terdiri dari Tim Merah, Tim Hijau, dan Tim Biru.
“EO-nya bagus. Hasil evaluasi dari EO juga bukan hanya untuk tim saat memainkan games, tetapi juga bisa menjadi cerminan kita sehari-hari dalam bekerja. Terima kasih, telah banyak manfaat yang bisa kita petik dari kegiatan ini,” tutur Enriany.
Dia juga mengatakan bahwa kegiatan [employee gathering] ini berkaitan sekali dengan budaya perusahaan Pelindo, yakni AKHLAK, yang merupakan singkatan dari Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif yang merupakan core values dari BUMN (Badan Usaha Milik Negara).
Tak lupa Regional Head 4 Pelindo juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta dalam employee gathering tersebut. “Terima kasih untuk kebersamaannya. Semoga semuanya berbahagia dengan kegiatan ini,” imbuhnya.
Dia menambahkan, ada beberapa hal positif yang bisa dipetik dari kegiatan selama 3 hari itu. “Pertama healing dan kedua membangun budaya perusahaan melalui games-games dari EO. Semoga melalui games yang dimainkan, bisa diterapkan juga sehari-hari di dunia kerja,” tutup Enriany.
Division Head Pelayanan SDM dan Umum Pelindo Regional 4, Basri Alam mengungkapkan bahwa terlaksananya kegiatan employee gathering ini menjadi pemicu semangat dan motivasi pegawai demi mendorong kinerja yang lebih baik lagi dan semakin solid ke depannya.
Menuju tahun 2024, Pelindo sebagai perusahaan yang bergerak dibidang jasa kepelabuhanan terus memantaskan diri sesuai visi yang diemban yaitu Menjadi Pemimpin Ekosistem Maritim Terintegrasi dan Berkelas Dunia.
(TRI)
Berita Terkait

News
Pelindo Regional 4 Gelar Salat Idulfitri 1446 H di Pelabuhan Makassar
Dalam rangka merayakan Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah/2025 Masehi, PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4 kembali menggelar Salat Idulfitri di area Pelabuhan Makassar.
Minggu, 30 Mar 2025 13:04

Makassar City
Pelindo Regional 4 Sediakan Posko Mudik Bersama BUMN 2025 di 3 Titik Strategis
Posko mudik ini telah beroperasi sejak 26 hingga 29 Maret 2025, dan akan kembali melayani arus balik pada 5 hingga 8 April nanti.
Jum'at, 28 Mar 2025 10:40

Sulsel
Ramadan Berkah! PT ISMA Bagikan Sembako ke Panti Asuhan & Rumah Tahfidz
PT Intan Sejahtera Utama (PT ISMA) kembali melaksanakan kegiatan berbagi sembako kepada Panti Asuhan Mulia dan Rumah Tahfidz Ashabul Jannah.
Selasa, 25 Mar 2025 00:30

News
Kunjungan Dirut Pelindo ke Pelabuhan Semayang: Pastikan Operasional Lancar & Berbagi Kebahagiaan Ramadan
Direktur Utama Pelindo Arif Suhartono, bersama Executive Director 4 Pelindo Regional 4 Abdul Azis, melakukan kunjungan kerja ke Pelabuhan Semayang, Balikpapan.
Minggu, 23 Mar 2025 03:28

News
Ramadan Penuh Berkah, ALFI & Pelindo Group Tebar 1.600 Paket Sembako untuk Pekerja Pelabuhan
Asosiasi Logistik dan Forwarder Indonesia (ALFI) bersama Pelindo Group yakni Pelindo Regional 4 dan Terminal Peti Kemas (TPK) New Makassar membagikan 1.600 paket sembako untuk pekerja pelabuhan, Jumat (21/3/2025).
Jum'at, 21 Mar 2025 21:43
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler