Oknum Polisi di Bone Diduga Lakukan Pelecehan Seksual kepada 2 Perempuan

Justang Muhammad
Selasa, 14 Mar 2023 22:23
Oknum Polisi di Bone Diduga Lakukan Pelecehan Seksual kepada 2 Perempuan
Ilustrasi. Foto: Pexels/Rodnae Productions
Comment
Share
BONE - Oknum polisi yang bertugas di Polres Bone dilaporkan atas dugaan pelecehan seksual kepada perempuan berinisial AS (42) dan MR (45). Terduga pelaku ialah Andi Andri (38), kini telah ditahan.

Kapolres Bone, AKBP Arief Doddy Suryawan membenarkan adanya dugaan pelecehan yang dilakukan anggotanya. Begitupun soal penangkapan yang dilakukan kepada Andi Andri.

"Oknum AN diamankan Propam Polres Bone. Kita langsung amankan tadi pagi,” kata Kapolres Bone, AKBP Arief Doddy Suryawan, Selasa (14/3/2023).



Terduga pelaku diduga melakukan pelecahan di Puskesmas Kahu, sekitar pukul 02.30 Wita kepada dua pembesuk pasien yang rawat inap.

Doddy menegaskan pihaknya akan memberikan sanksi tegas jika oknum tersebut terbukti melakukan pelecehan kepada dua korbannya.

Sementara itu, korban dalam laporannya menceritakan kronologi kejadian. Bermula saat dirinya bersama dengan saksi seorang perempuan tengah tertidur di Puskesmas Kahu.

Baca juga: Usut Penyebab Kebakaran Depo Plumpang, Polisi Periksa 24 Orang

Korban dan saksi berada di lokasi untuk mendampingi suami yang menjalani perawatan inap. Saat tengah malam, korban merasa ada sesuatu yang bergerak di bagian paha dan perut. Saat itu, korban berpikir bahwa itu adalah kecoak.

Ketika terbangun, ternyata korban melihat terduga pelaku dalam posisi tidur telentang tepat di bawah kakinya. Usai kejadian itu, pelaku kemudian dilaporkan ke Polsek Kahu.
(MAN)
Berita Terkait
Seorang Anak Tewas, 3 Rumah Panggung Hangus Terbakar di Ajangale Bone
Sulsel
Seorang Anak Tewas, 3 Rumah Panggung Hangus Terbakar di Ajangale Bone
Kebakaran hebat menghanguskan tiga unit rumah panggung di Kelurahan Pompanua Riattang, Kecamatan Ajangale, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, Minggu (11/8/2024) malam. Insiden yang terjadi sekitar pukul 23.00 WITA ini menewaskan seorang anak berusia 9 tahun.
Senin, 12 Agu 2024 16:00
Polres Bone Ungkap 14 Kasus Selama Operasi Pekat
Sulsel
Polres Bone Ungkap 14 Kasus Selama Operasi Pekat
Kapolres Bone, AKBP Erwin Syah memimpin press release hasil operasi pekat (penyakit masyarakat), pengungkapan narkoba periode Juli dan hasil operasi patuh Pallawa yang dilaksanakan di Mapolres Bone pada Rabu (31/07/2024).
Rabu, 31 Jul 2024 20:43
Polres Bone Lakulan Sispamkota Antisipasi Konflik Pelaksanaan Pilkada 2024
Sulsel
Polres Bone Lakulan Sispamkota Antisipasi Konflik Pelaksanaan Pilkada 2024
Polres Bone melaksanaan Simulasi Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) dalam rangka pengamanan Pilkada yang dilaksanakan di Halaman Kantor DPRD Bone pada Senin (28/07/2024).
Senin, 29 Jul 2024 13:28
Ampera Desak Polda Sulsel Hentikan Dugaan Tambang Ilegal di Bone
News
Ampera Desak Polda Sulsel Hentikan Dugaan Tambang Ilegal di Bone
Aliansi Pemerhati Rakyat (Ampera) melakukan aksi unjuk rasa di Kantor Mapolda Sulsel, Senin,(13/05/24). Mereka mendesak Polda Sulsel dan juga Polres Bone segera melakukan tindakan tegas terhadap kegiatan tambang ilegal di Lamuru.
Senin, 13 Mei 2024 21:42
Pelecehan di Polda Sulsel, Anggota Komisi III DPR RI Andi Rio Desak Briptu SA Disanksi Tegas
News
Pelecehan di Polda Sulsel, Anggota Komisi III DPR RI Andi Rio Desak Briptu SA Disanksi Tegas
Anggota Komisi III DPR RI, Andi Rio Idris Padjalangi mengutuk keras peristiwa oral seks tahanan wanita Polda Sulawesi Selatan yang diduga diminta oleh oknum polisi penjaga tahanan berinisial Briptu SA.
Kamis, 17 Agu 2023 20:05
Berita Terbaru