Pasca Banjir, DLH Maros Angkut Sekitar 359 Ton Sampah
Senin, 17 Feb 2025 13:31

Sebanyak 359 ton sampah berhasil diangkut Dinas Lingkungan Hidup (DLH) akibat banjir yang melanda Kabupaten Maros beberapa waktu lalu. Foto: Najmi S Limonu
MAROS - Sebanyak 359 ton sampah berhasil diangkut Dinas Lingkungan Hidup (DLH) akibat banjir yang melanda Kabupaten Maros beberapa waktu lalu.
Kepala DLH Maros, Amiruddin, mengatakan, sampah tersebut diangkut dalam rentang waktu 4 hari, yakni dari hari Kamis hingga Minggu.
"Sampah tersebut sebagian besar terdiri dari sampah organik yang terbawa banjir,” katanya, Senin (17/2/2025).
Menurut Amiruddin, sampah terbanyak ditemukan di Kecamatan Turikale, yang menjadi salah satu wilayah terdampak parah.
Untuk menangani permasalahan ini, DLH Maros mengerahkan 15 armada truk dan 12 bentor.
"Sampah-sampah tersebut langsung diangkut menuju Tempat Pembuangan Akhir (TPA) untuk proses pembuangan lebih lanjut," ujarnya.
Meskipun tim DLH telah bekerja keras, Amiruddin mengungkapkan pengangkutan sampah akibat banjir belum sepenuhnya selesai. "Kami masih banyak menemukan sampah yang harus diangkut, dan kami berharap warga dapat bersabar,” imbuhnya.
Mantas Kadis Ketenagakerjaan itu menambahkan, saat ini pihaknya sedang memprioritaskan pengangkutan sampah di jalan poros utama di Kecamatan Turikale.
Setelah proses pembersihan di daerah tersebut selesai, baru tim DLH akan melanjutkan pengangkutan sampah di kecamatan-kecamatan lain yang juga terdampak banjir.
"Proses pengangkutan sampah ini membutuhkan waktu. Kami terus berupaya agar masalah sampah akibat banjir ini dapat segera terselesaikan," tutupnya.
Kepala DLH Maros, Amiruddin, mengatakan, sampah tersebut diangkut dalam rentang waktu 4 hari, yakni dari hari Kamis hingga Minggu.
"Sampah tersebut sebagian besar terdiri dari sampah organik yang terbawa banjir,” katanya, Senin (17/2/2025).
Menurut Amiruddin, sampah terbanyak ditemukan di Kecamatan Turikale, yang menjadi salah satu wilayah terdampak parah.
Untuk menangani permasalahan ini, DLH Maros mengerahkan 15 armada truk dan 12 bentor.
"Sampah-sampah tersebut langsung diangkut menuju Tempat Pembuangan Akhir (TPA) untuk proses pembuangan lebih lanjut," ujarnya.
Meskipun tim DLH telah bekerja keras, Amiruddin mengungkapkan pengangkutan sampah akibat banjir belum sepenuhnya selesai. "Kami masih banyak menemukan sampah yang harus diangkut, dan kami berharap warga dapat bersabar,” imbuhnya.
Mantas Kadis Ketenagakerjaan itu menambahkan, saat ini pihaknya sedang memprioritaskan pengangkutan sampah di jalan poros utama di Kecamatan Turikale.
Setelah proses pembersihan di daerah tersebut selesai, baru tim DLH akan melanjutkan pengangkutan sampah di kecamatan-kecamatan lain yang juga terdampak banjir.
"Proses pengangkutan sampah ini membutuhkan waktu. Kami terus berupaya agar masalah sampah akibat banjir ini dapat segera terselesaikan," tutupnya.
(GUS)
Berita Terkait

Sulsel
Dilantik Presiden, Chaidir-Muetazim Siap Tunaikan Janji Politik
AS Chaidir Syam dan Muetazim Mansyur resmi dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Maros untuk periode 2025-2030.
Kamis, 20 Feb 2025 17:17

Sulsel
DPRD Sulsel Desak BBWS dan Pemprov Cari Solusi Penanggulangan Banjir di Maros
Anggota DPRD Sulsel, Andi Patarai Amir menyoroti kinerja pihak terkait terhadap bencana banjir yang melanda Kabupaten Maros baru-baru ini.
Senin, 17 Feb 2025 13:11

Sulsel
Pasca Banjir, Harga Ikan dan Sayuran di Maros Melonjak
Ratusan warga memadati pelelangan ikan dan pasar tradisional di Kabupaten Maros, setelah wilayah tersebut dilanda banjir besar selama hampir sepekan.
Minggu, 16 Feb 2025 14:38

Sulsel
Ratusan Personel Kostrad Kariango Dilibatkan Bersihkan Sampah Banjir
Ratusan anggota TNI dari Brigif 3/Tri Budi Sakti Kostrad Kariango bersama DLH Maros, membersihkan sampah yang menumpuk di sekitaran Pasar Tramo dan kantor Bupati Maros karena terbawa banjir.
Minggu, 16 Feb 2025 13:41

Makassar City
DPRD Makassar Harap Ada Solusi Konkret Atas Persoalan Banjir
Masalah banjir di Kota Makassar sampai saat ini belum mampu diselesaikan. Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) pun berharap masalah ini segera memiliki solusi konkret.
Sabtu, 15 Feb 2025 19:09
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Uji Nurdin dan Sahabuddin Resmi Dilantik jadi Bupati dan Wabup Bantaeng 2025-2030
2

Ungkap Curanmor Antar Provinsi, Satreskrim Polres Wajo Terima Penghargaan Kapolda Sulsel
3

Terima Arahan Presiden, Bupati Bantaeng Uji Nurdin Siap Sejalan dengan Pemerintah Pusat
4

Bupati dan Wabup Wajo Dilantik, Sumardi Arifin Harap Segera Ada Rotasi Kepala OPD
5

Indosat Hadirkan Digital Hub, Solusi Lengkap Kebutuhan Digital
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Uji Nurdin dan Sahabuddin Resmi Dilantik jadi Bupati dan Wabup Bantaeng 2025-2030
2

Ungkap Curanmor Antar Provinsi, Satreskrim Polres Wajo Terima Penghargaan Kapolda Sulsel
3

Terima Arahan Presiden, Bupati Bantaeng Uji Nurdin Siap Sejalan dengan Pemerintah Pusat
4

Bupati dan Wabup Wajo Dilantik, Sumardi Arifin Harap Segera Ada Rotasi Kepala OPD
5

Indosat Hadirkan Digital Hub, Solusi Lengkap Kebutuhan Digital