Pemkab Gowa Matangkan Penyambutan Kepala Daerah Terpilih
Senin, 24 Feb 2025 15:57

Wakil Bupati Gowa, Darmawangsyah Muin saat memimpin rapat bersama jajaran Pemkab Gowa. Foto: SINDO Makassar/Herni Amir
GOWA - Pemerintah Kabupaten Gowa mematangkan proses penyambutan Bupati Gowa, Sitti Husniah Talenrang bersama Wakil Bupati Gowa, Darmawangsyah Muin pada Jumat 28 Februari 2025 mendatang.
Hal tersebut diungkapkan Wakil Bupati Gowa, Darmawangsyah Muin saat memimpin rapat internal bersama Sekretaris Daerah Kabupaten Gowa, Andy Azis dan beberapa Pimpinan SKPD lingkup Pemkab Gowa di Baruga Karaeng Pattingalloang, Kantor Bupati Gowa, Senin (24/2).
“Hari ini kita lakukan rapat untuk mematangkan persiapan penyambutan. Di mana rencananya titik pertama dilakukan di Bandara Sultan Hasanuddin, Maros. Kemudian titik akhir itu di Balla Lompoa, atau Istana Tamalate pada Jum'at (28/2) malam,” ungkap Wakil Bupati Gowa Periode 2025-2030.
Dirinya menyampaikan, seluruh rangkaian acara harus dipersiapkan sebaik mungkin, terlebih penyambutan ini dilakukan bertepatan dengan malam pertama Ramadan.
“Karena ini penyambutan di malam Ramadan, kami ingin kegiatan tersebut tidak membebani masyarakat maupun ASN yang akan hadir. Namun diharapkan dengan hati yang damai ditambah menyambut bulan suci Ramadan kita juga siap kedatangan pemimpin baru di Gowa," harapnya.
Sementara, Sekretaris Daerah Kabupaten Gowa, Andy Azis menyampaikan sebelumnya persiapan sudah dilakukan pada 6 Februari 2025 lalu. Namun, karena adanya kebijakan pemerintah pusat terkait retreat Bupati dan Wakil Bupati Gowa di Magelang, maka terjadi perubahan dalam penyambutan ini.
“Kami sudah menyiapkan rencana penyambutan, namun karena adanya retreat Kepala Daerah hingga 28 Februari 2025, maka kita juga harus melakukan penyesuaian dan mengatur ulang jadwal penyambutan. Hasilnya jatuh pada malam pertama tarawih sehingga penyambutan juga akan bernuansa islami," jelasnya.
Saat ini Bupati Gowa, Sitti Husniah Talenrang usai dilantik oleh Presiden RI pada 20 Februari lalu, sedang mengikuti retreat di Magelang bersama Bupati terpilih se-Indonesia hingga 28 Februari, di mana nantinya disusul Wakil Bupati pada 26 Februari sehingga Bupati dan Wakil Bupati Gowa akan disambut pada 28 Februari malam oleh seluruh pegawai dan masyarakat Kabupaten Gowa.
Hal tersebut diungkapkan Wakil Bupati Gowa, Darmawangsyah Muin saat memimpin rapat internal bersama Sekretaris Daerah Kabupaten Gowa, Andy Azis dan beberapa Pimpinan SKPD lingkup Pemkab Gowa di Baruga Karaeng Pattingalloang, Kantor Bupati Gowa, Senin (24/2).
“Hari ini kita lakukan rapat untuk mematangkan persiapan penyambutan. Di mana rencananya titik pertama dilakukan di Bandara Sultan Hasanuddin, Maros. Kemudian titik akhir itu di Balla Lompoa, atau Istana Tamalate pada Jum'at (28/2) malam,” ungkap Wakil Bupati Gowa Periode 2025-2030.
Dirinya menyampaikan, seluruh rangkaian acara harus dipersiapkan sebaik mungkin, terlebih penyambutan ini dilakukan bertepatan dengan malam pertama Ramadan.
“Karena ini penyambutan di malam Ramadan, kami ingin kegiatan tersebut tidak membebani masyarakat maupun ASN yang akan hadir. Namun diharapkan dengan hati yang damai ditambah menyambut bulan suci Ramadan kita juga siap kedatangan pemimpin baru di Gowa," harapnya.
Sementara, Sekretaris Daerah Kabupaten Gowa, Andy Azis menyampaikan sebelumnya persiapan sudah dilakukan pada 6 Februari 2025 lalu. Namun, karena adanya kebijakan pemerintah pusat terkait retreat Bupati dan Wakil Bupati Gowa di Magelang, maka terjadi perubahan dalam penyambutan ini.
“Kami sudah menyiapkan rencana penyambutan, namun karena adanya retreat Kepala Daerah hingga 28 Februari 2025, maka kita juga harus melakukan penyesuaian dan mengatur ulang jadwal penyambutan. Hasilnya jatuh pada malam pertama tarawih sehingga penyambutan juga akan bernuansa islami," jelasnya.
Saat ini Bupati Gowa, Sitti Husniah Talenrang usai dilantik oleh Presiden RI pada 20 Februari lalu, sedang mengikuti retreat di Magelang bersama Bupati terpilih se-Indonesia hingga 28 Februari, di mana nantinya disusul Wakil Bupati pada 26 Februari sehingga Bupati dan Wakil Bupati Gowa akan disambut pada 28 Februari malam oleh seluruh pegawai dan masyarakat Kabupaten Gowa.
(MAN)
Berita Terkait

Sulsel
Wabup Darmawangsyah Tinjau Pemeriksaan Kesehatan Gratis Siswa di SD Center Malakaji
Wakil Bupati Gowa, Darmawangsyah Muin melakukan kunjungan kerja di sejumlah lokasi di Kecamatan Tompobulu, Selasa (21/07/2025).
Selasa, 22 Jul 2025 21:26

Sulsel
Koperasi Merah Putih Diluncurkan, Desa Kanreapia Jadi Percontohan di Indonesia
167 Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDMP) Kabupaten Gowa yang telah terbentuk beberapa waktu lalu, kini memiliki badan hukum.
Selasa, 22 Jul 2025 13:22

Sulsel
Wabup Gowa Dukung Edukasi Keuangan di Sekolah Melalui BPR Alinma
Wakil Bupati Gowa, Darmawangsyah Muin menerima audiensi dari jajaran manajemen PT Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Alinma di Rumah Jabatan Wakil Bupati Gowa, Jalan Beringin, pada Senin (21/7).
Selasa, 22 Jul 2025 10:44

Sulsel
Bupati Gowa Husniah Dorong Kemandirian, Apresiasi Renovasi Kantor Desa Kanreapia
Bupati Gowa, Sitti Husniah Talenrang mendorong kemandirian desa yang berdampak terhadap kemajuan daerah. Hal tersebut diungkapkan saat dirinya meresmikan Kantor Desa Kanreapia, Kecamatan Tombolopao, Senin (21/7).
Selasa, 22 Jul 2025 08:22

Sulsel
Wabup Gowa Terima Audiensi AFEB PTMA, Siap Jadi Daerah Penyangga Kegiatan Internasional
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa menyatakan dukungannya terhadap pelaksanaan Kongres Nasional Ke-II Asosiasi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan Aisyiyah (AFEB PTMA) yang akan digelar pada 29–30 Juli 2025 di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar.
Senin, 21 Jul 2025 17:20
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Tak Beri Ruang Perdamaian, Kreditur & Debitur Tolak Putusan Pailit Developer Perumahan Elite di Makassar
2

Pemkot Makassar Salurkan 800 Ton Beras Bantuan, Pastikan Distribusi Tepat Sasaran
3

Wabup Gowa Dukung Edukasi Keuangan di Sekolah Melalui BPR Alinma
4

RMS Sebut Kejaksaan Garda Terdepan Jaga Keadilan dan Kepastian Hukum
5

Wabup Darmawangsyah Tinjau Pemeriksaan Kesehatan Gratis Siswa di SD Center Malakaji
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Tak Beri Ruang Perdamaian, Kreditur & Debitur Tolak Putusan Pailit Developer Perumahan Elite di Makassar
2

Pemkot Makassar Salurkan 800 Ton Beras Bantuan, Pastikan Distribusi Tepat Sasaran
3

Wabup Gowa Dukung Edukasi Keuangan di Sekolah Melalui BPR Alinma
4

RMS Sebut Kejaksaan Garda Terdepan Jaga Keadilan dan Kepastian Hukum
5

Wabup Darmawangsyah Tinjau Pemeriksaan Kesehatan Gratis Siswa di SD Center Malakaji