Demi Kenyamanan Belajar, DPRD Sulsel Rekomendasikan SMAN 23 Makassar Direhabilitasi

Kamis, 08 Mei 2025 17:40
Demi Kenyamanan Belajar, DPRD Sulsel Rekomendasikan SMAN 23 Makassar Direhabilitasi
Komisi E DPRD Sulsel menggelar RDP dengan Disdik Sulsel pada Kamis (08/05/2025). Foto: Muhaimin
Comment
Share
MAKASSAR - Komisi E Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulawesi Selatan (Sulsel) meminta agar SMA Negeri 23 Makassar segera direhabilitasi guna memastikan keberlanjutan pendidikan yang nyaman dan aman bagi siswa.

Rekomendasi tersebut disampaikan dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) yang digelar di ruang rapat Komisi E DPRD Sulsel pada Kamis (08/05/2025). Rapat tersebut menghadirkan pihak sekolah SMA Negeri 23 Makassar dan Kepala Dinas Pendidikan Sulsel, Iqbal Najamuddin.

“Kami merekomendasikan agar sekolah ini segera direhabilitasi, terutama untuk mengganti atap yang bocor. Ini penting demi memastikan keberlanjutan pendidikan anak-anak kita tanpa hambatan,” ujar Ketua Komisi E DPRD Sulsel, Andi Tenri Indah.

Anggota Komisi E lainnya, Asman juga menekankan pentingnya langkah cepat dari pemerintah untuk memperbaiki kondisi gedung sekolah tersebut.

“Kita mendorong pemerintah segera melakukan renovasi agar anak-anak kita dapat belajar dengan nyaman,” kata Asman.

Menanggapi hal ini, Kepala Dinas Pendidikan Sulsel, Iqbal Najamuddin, menjelaskan bahwa pembahasan dalam rapat tersebut difokuskan pada rencana rehabilitasi sekolah.

"Kondisi gedung saat ini memang sangat memperihatinkan. Terdapat atap yang bocor serta sekat ruangan yang tidak memadai,” ungkapnya.

Menurut Iqbal, ada kendala administratif terkait status aset dan pengajuan hibah dari Pemprov ke Kementerian Pendidikan. Meskipun anggaran untuk pembangunan baru sudah disiapkan, proses penghibahan membutuhkan waktu lebih lanjut.

“Upaya sedang dilakukan untuk memperoleh izin dan dukungan dari Kementerian, agar pembangunan segera terealisasi,” tambahnya.

Dengan kondisi sekolah yang kurang memadai, Komisi E DPRD Sulsel berharap proses ini dapat segera dituntaskan sehingga siswa dapat kembali belajar dalam lingkungan yang aman dan nyaman.
(UMI)
Berita Terkait
Momentum Hari Ibu, Andi Tenri Indah Salurkan Ratusan Bantuan Alat Usaha di Gowa
Sulsel
Momentum Hari Ibu, Andi Tenri Indah Salurkan Ratusan Bantuan Alat Usaha di Gowa
Andi Tenri Indah kembali menunjukkan komitmennya dalam memberdayakan perempuan dengan menyalurkan ratusan bantuan alat usaha kepada kaum ibu di Kabupaten Gowa, Senin 29 Desember 2025.
Selasa, 30 Des 2025 08:18
DPRD Sulsel Tegaskan Lahan 394 Hektare PT IHIP Aset Sah Pemkab Luwu Timur
Sulsel
DPRD Sulsel Tegaskan Lahan 394 Hektare PT IHIP Aset Sah Pemkab Luwu Timur
DPRD Sulsel menggelar RDP terkait Perjanjian Kerja Sama antara Pemkab Lutim dengan PT IHIP tentang Penggunaan Lahan Bekas Kompensasi DAM Karebbe di Desa Harapan, Kecamatan Malili.
Kamis, 18 Des 2025 19:18
Kementerian PU Hanya Rehab Gedung DPRD Sulsel, Disebut Bangunan Kokoh & Selesai 6 Bulan
Sulsel
Kementerian PU Hanya Rehab Gedung DPRD Sulsel, Disebut Bangunan Kokoh & Selesai 6 Bulan
Direktorat Jenderal Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum bersama PT Hutama Karya resmi menandatangani kontrak paket rehabilitasi dan rekonstruksi bangunan gedung negara serta prasarana publik yang terdampak aksi demonstrasi di Provinsi Sulawesi Selatan.
Kamis, 11 Des 2025 22:02
Hindari Ketegangan Warga dengan TNI, DPRD Sulsel Usul Lokasi Pembangunan Batalyon Digeser
Sulsel
Hindari Ketegangan Warga dengan TNI, DPRD Sulsel Usul Lokasi Pembangunan Batalyon Digeser
Komisi C DPRD Sulsel merekomendasikan Pemprov Sulsel untuk mencari lahan alternatif bagi pembangunan Batalyon TNI TP 872 di Desa Rampoang, Kecamatan Tana Lili, Kabupaten Luwu Utara.
Kamis, 11 Des 2025 20:21
DPRD Sulsel Inventarisasi Lahan Hibah untuk Pembangunan Batalyon TNI di Luwu Utara
Sulsel
DPRD Sulsel Inventarisasi Lahan Hibah untuk Pembangunan Batalyon TNI di Luwu Utara
Polemik lahan hibah Pemprov Sulawesi Selatan untuk pembangunan Batalyon Teritorial TNI 872 di Rampoang, Luwu Utara, kini masuk ke meja Komisi C DPRD Sulsel.
Rabu, 10 Des 2025 20:21
Berita Terbaru