Kemensos Salurkan Bantuan ATENSI untuk Anak-anak Maros
Jum'at, 13 Jun 2025 13:46
Pihak Kemensos RI, Bupati Maros, dan anak-anak penerima bantuan ATENSI berfoto di sela-sela kegiatan. Foto: SINDO Makassar/Najmi S Limonu
MAROS - Kementerian Sosial Republik Indonesia menyalurkan bantuan Asistensi Rehabilitasi Sosial (ATENSI) untuk anak-anak di Kabupaten Maros.
Penyerahan bantuan dilakukan di Baruga B, Kantor Bupati Maros, dan dihadiri langsung oleh Bupati Maros, AS Chaidir Syam, bersama perwakilan Kementerian Sosial.
Chaidir mengatakan, ada 22 anak dari tujuh kecamatan menerima bantuan ini. Ketujuh kecamatan tersebut adalah Turikale, Lau, Mandai, Maros Baru, Marusu, Simbang, dan Bantimurung.
Dia menyampaikan apresiasi atas perhatian pemerintah pusat kepada anak-anak di wilayahnya.
"Bantuan ini menunjukkan perhatian nyata pemerintah pusat. Kemarin juga mereka memberikan bantuan kepada anak-anak di sekolah," ujarnya.
Program Mensos Go to School dilaksanakan di dua sekolah, yakni SMP Negeri 23 Simbang dan SMP Negeri 5 Mandai.
"Melalui program tersebut, ada 300 siswa menerima bantuan dari Kementerian Sosial," tutupnya.
Penyuluh Sosial dari Kementerian Sosial, Leny Eko Prihati menjelaskan, bantuan ATENSI diberikan berdasarkan hasil asesmen atau penilaian yang dilakukan oleh para pendamping sosial.
"Bantuan meliputi nutrisi, permainan edukasi, perlengkapan sekolah, dan kebutuhan kesehatan. Semua disesuaikan dengan kebutuhan anak," jelasnya.
Leny menegaskan penerima bantuan berasal dari keluarga tidak mampu.
Dia juga menekankan pentingnya tanggung jawab orang tua dalam mendukung tumbuh kembang anak.
"Sekarang ini tidak semua kebutuhan anak bisa dipenuhi oleh pemerintah. Orang tua tetap harus memegang peran utama dalam mengasuh dan memperhatikan anak-anaknya," katanya.
Dia juga mengakui saat ini belum semua kecamatan di Kabupaten Maros tersentuh program bantuan karena keterbatasan anggaran.
"Semua tergantung pada anggaran dan prioritas dari pemerintah. Ke depan kami berharap lebih banyak wilayah bisa dijangkau," tutupnya.
Penyerahan bantuan dilakukan di Baruga B, Kantor Bupati Maros, dan dihadiri langsung oleh Bupati Maros, AS Chaidir Syam, bersama perwakilan Kementerian Sosial.
Chaidir mengatakan, ada 22 anak dari tujuh kecamatan menerima bantuan ini. Ketujuh kecamatan tersebut adalah Turikale, Lau, Mandai, Maros Baru, Marusu, Simbang, dan Bantimurung.
Dia menyampaikan apresiasi atas perhatian pemerintah pusat kepada anak-anak di wilayahnya.
"Bantuan ini menunjukkan perhatian nyata pemerintah pusat. Kemarin juga mereka memberikan bantuan kepada anak-anak di sekolah," ujarnya.
Program Mensos Go to School dilaksanakan di dua sekolah, yakni SMP Negeri 23 Simbang dan SMP Negeri 5 Mandai.
"Melalui program tersebut, ada 300 siswa menerima bantuan dari Kementerian Sosial," tutupnya.
Penyuluh Sosial dari Kementerian Sosial, Leny Eko Prihati menjelaskan, bantuan ATENSI diberikan berdasarkan hasil asesmen atau penilaian yang dilakukan oleh para pendamping sosial.
"Bantuan meliputi nutrisi, permainan edukasi, perlengkapan sekolah, dan kebutuhan kesehatan. Semua disesuaikan dengan kebutuhan anak," jelasnya.
Leny menegaskan penerima bantuan berasal dari keluarga tidak mampu.
Dia juga menekankan pentingnya tanggung jawab orang tua dalam mendukung tumbuh kembang anak.
"Sekarang ini tidak semua kebutuhan anak bisa dipenuhi oleh pemerintah. Orang tua tetap harus memegang peran utama dalam mengasuh dan memperhatikan anak-anaknya," katanya.
Dia juga mengakui saat ini belum semua kecamatan di Kabupaten Maros tersentuh program bantuan karena keterbatasan anggaran.
"Semua tergantung pada anggaran dan prioritas dari pemerintah. Ke depan kami berharap lebih banyak wilayah bisa dijangkau," tutupnya.
(MAN)
Berita Terkait
Sulsel
DLH Maros Usulkan Penambahan Luas Wilayah TPA
Pemerintah Kabupaten Maros, melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) berencana akan membebaskan sekitar 2 hektare lahan untuk perluasan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Bontoramba.
Rabu, 14 Jan 2026 16:13
Makassar City
Blangko e-KTP Maros Kosong, Cuaca Buruk Jadi Biang Keladi
Stok blangko e-KTP di Kabupaten Maros saat ini kosong. Kondisi tersebut menyebabkan layanan pencetakan KTP elektronik sementara belum dapat dilakukan.
Senin, 12 Jan 2026 18:17
Sulsel
Dianggap Sejahtera, 500 Keluarga Penerima Manfaat PKH di Maros Dihapus
Sebanyak 500 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) di Kabupaten Maros dihapus dari daftar penerima bantuan sosial sepanjang 2025.
Kamis, 08 Jan 2026 17:45
Sulsel
Istri Bupati Maros Dilantik Jadi Sekretaris Dinas Kesehatan
Hari kedua masuk kerja di tahun 2026, Pemerintah Kabupaten Maros melakukan rotasi pejabat melalui mutasi dan pelantikan untuk mengisi sejumlah jabatan yang sebelumnya kosong.
Senin, 05 Jan 2026 13:17
Sulsel
Maros Perkuat Konektivitas Wilayah Lewat Pembangunan Jalan dan Jembatan Strategis
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Maros meresmikan sejumlah proyek infrastruktur jalan dan jembatan yang tersebar di beberapa kecamatan.
Minggu, 04 Jan 2026 20:14
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Hari Kelima Pencarian, Tim SAR Temukan Korban Ketiga ATR 42-500
2
Menuju Setahun Kepemimpinan SAR-Kanaah, Sidrap sebagai Barometer Baru Ekonomi Sulsel
3
Jenazah Florencia Lolita Wibisono Diberangkatkan ke Jakarta Malam Ini
4
AKBP Widi Setiawan Pamit, AKBP Haryo Basuki Ambil Alih Kepemimpinan Polres Jeneponto
5
RHIS Hadirkan Islamic International Boarding School di Maros
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Hari Kelima Pencarian, Tim SAR Temukan Korban Ketiga ATR 42-500
2
Menuju Setahun Kepemimpinan SAR-Kanaah, Sidrap sebagai Barometer Baru Ekonomi Sulsel
3
Jenazah Florencia Lolita Wibisono Diberangkatkan ke Jakarta Malam Ini
4
AKBP Widi Setiawan Pamit, AKBP Haryo Basuki Ambil Alih Kepemimpinan Polres Jeneponto
5
RHIS Hadirkan Islamic International Boarding School di Maros