Andi Rio Akui Sudah Dapat Restu dari Klan Padjalangi Maju di Pilkada Bone 2024

Ahmad Muhaimin
Senin, 06 Mei 2024 13:04
Andi Rio Akui Sudah Dapat Restu dari Klan Padjalangi Maju di Pilkada Bone 2024
Bakal calon Bupati Bone, Andi Rio Idris Padjalangi saat menghadiri acara pembekalan PKB. Foto: Istimewa
Comment
Share
BONE - Bakal Calon Bupati Bone, Andi Rio Idris Padjalangi mengaku telah mendapat restu dari keluarganya untuk bertarung di Pilkada 2024 mendatang. Ia bilang, dukungan tersebut sudah bulat untuk dirinya.

Andi Rio mengklaim, dorongan itu bahkan semuanya dari keluarga klan Padjalangi. "Fulll, utuh, bulat. Full, bulat," tegas Andi Rio saat ditemui pada acara pembekalan Cakada oleh PKB di Makassar pada Ahad (05/05/2024).



Anggota DPR RI ini bahkan menekankan, mantan Bupati Bone, Andi Fahsar Mahdin Padjalangi yang merupakan saudaranya juga telah mendukungnya maju di Pilkada Bone 2024. Ia mengkalim, resty keluarga besarnya sudah dipegang.

"Bukan cuma mantan bupati, mantan yang lain juga. Kan mantan banyak, mantan kepala desa, mantan kepala dinas," jawab Andi Rio dengan guyonan.

Andi Rio sangat serius bertarung di Pilkada Bone 2024. Ia bahkan telah meminta izin kepada masyarakat Bone lewat acara Mappatabe' beberapa waktu lalu.

"(Saya) serius, kalau mendaftar kan harus serius. Kemarin saya buat acara Mappatabe'. Artinya saya minta izin masyarakat Bone, semua golongan (hadir) ya lah. Acara Mappatabe' itu, ikhtiar kami, niat kami ke depan, saya mint izin dulu sama masyarakat Bone masuk dalam kontestasi pemilihan kepala daerah di Kabupaten Bone," ujarnya.

Saat ini, Andi Rio sedang bermanuver membangun koalisi. Sudah enam partai yang didaftari yakni PKB, PAN, PKS, Demokrat, Nasdem dan partainya sendiri yakni Golkar.

"Saya InsyaAllah akan mendaftar semua. Soal nanti, itu urusan partai. Mendaftar saja belum tentu kita diterima, apalagi tidak mendaftar," sebut Andi Rio dengan nada bercanda.

Khusus Golkar, memang sudah sepakat mendorong Andi Rio sebagai calon tunggal. Beringin tidak membuka pendaftaran, demi mengusung Andi Rio sebagai calon bupati satu-satunya.

Soal pendamping, Andi Rio mengaku banyak tawaran. Khususnya dari partai yang diajak komunikasi. Namun untuk saat ini, ia tak mau buru-buru menentukan.

"Belum ada, yang mau mencalonkan wakil kan banyak, tapi kami ngopi-ngopi sering, makan-makan sering. Tapi kalau soal bicara, belum. Kami juga harus komunikasi dengan partai koalisi nantinya," tuturnya.



Sejumlah nama memang mulai beredar akan maju di Pilkada Bone 2024. Seperti Andi Akmal Pasluddin dari PKS, Andi Irwandi Natsir dari PAN, Ambo Dalle dari PPP, serta Andi Asman Sulaiman selaku Kepala Dinas Tanaman Pangan Holtikultura dan Perkebunan Bone.

Andi Rio menilai semua figur yang hendak maju di Pilkada Bone 2024 memiliki peluang yang sama. Apalagi niatnya baik untuk sama-sama membangun Bumi Arung Palakka.

"Kita ingin pulang membangun kampung, berikhtiar untuk InsyaAllah niatnya benar-benar membangun Bone lebih baik lagi. Semua orang berpeluang, semua orang punya kekuatan. Saya serahkan kepada rakyat sebagai pemilik suara," kuncinya.
(UMI)
Berita Terkait
Berita Terbaru