KPU Sulsel Akan Bawa Debat Pilgub ke Daerah, Tidak Ada Makassar
Senin, 08 Jul 2024 17:31
KPU Sulsel mulai merancang rencana debat untuk Pilkada dan Pilgub 2024. KPU Kabupaten/kota diminta untuk menggelar tahapan ini di wilayah masing-masing. Foto: Dok KPU Sulsel
MAKASSAR - KPU Sulsel mulai merancang rencana debat untuk Pilkada dan Pilgub 2024. KPU Kabupaten/kota diminta untuk menggelar tahapan ini di wilayah masing-masing.
"KPU Sulsel mendesain kegiatan debat itu menggunakan desain teknis kedaerahan, dikembalikan ke semua daerah masing-masing. 24 kabupaten kota ini harus menggelar debat di masing-masing kabupaten kotanya," kata Komisioner KPU Sulsel, Hasruddin Husain di Makassar pada Senin (08/07) kemarin.
Koordinator Divisi Sosialisasi dan Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat ini menuturkan khusus Pilgub 2024, KPU Sulsel berencana menggelar debat di luar Makassar. Ada tiga daerah yang menjadi opsi yang dinilai menjadi representasi di Provinsi Sulawesi Selatan.
"Debat itu bukan hanya tentang Makassar tapi ada daerah lain, sementara ini kami desain. Tiga daerah betul-betul bisa menjadi representasi dari 24 kabupaten kota yang kita potret pertama Bulukumba, kemudian Palopo, yang ketiga Pareapare sendiri yang merupakan titik tengah," katanya.
Uceng sapaannya melanjutkan, pemilihan ketiga daerah ini tak hanya menjadi representasi Provinsi Sulsel. Tetapi juga bisa memaksimalkan penyebaran informasi secara menyeluruh. Sehingga tak melulu dilaksanakan di Jakarta.
"Melalui secara teknis kedaerahan, harapan kita seperti apa. Semua debat yang dilakukan 24 kabupaten kota kalau misalnya desainnya 3 kali berarti kan 72 (debat). Ditambah dengan provinsi 3 kali, (totalnya) 75 kali debat mampu menyasar semua isu-isu strategis dalam materi debat," tuturnya.
Mantan Ketua KPU Parepare ini mengaku, pihaknya akan segera membahas soal pengamanan debat di tiga daerah tersebut. Uceng berencana melakukan koordinasi dengan Polda Sulsel dan juga Polres setempat soal keamanan.
"Sementara ini kami sementara mempersiapkan memanggil 24 kabupaten kota setelah kegiata FGD dengan lembaga penyiaran, paling tidak secara teknis kami sudah ada pola yang akan kami bangun tentang fasilitasi dari kabupaten kota. 24 kabupaten kota ini kalau masalah gedung saja, saya yakin pasti ada. Tidak mungkin tidak ada, itu harus dilakukan," terangnya.
Uceng menjelaskan alasan KPU Sulsel tidak memasukkan Makassar sebagai lokasi debat Pilgub 2024. Pihaknya ingin terobosan baru, apalagi Makassar sudah sering digelar lokasi debat Pilgub. Ditambah lagi bakal disediakan live streaming.
"Ini tentang representasi sebenarnya wilayah kota, kemudian mempertimbangkan keamanan juga. Bulukumba bagus juga sebagai wilayah paling selatan, Parepare dinamis setiap Pilkada, tetapi selalu berakhir dengan baik," jelasnya.
Jadwal debat sendiri masuk dalam tahapan kampanye yang masuk pada Oktober dan November selama 60 hari. Uceng berharap, pelaksanaan pola debat bisa terintegrasi antara KPU Sulsel dengan 24 kabupaten kota, tidak boleh saling tumpang tindih.
Selain itu, Uceng juga menekankan KPU Sulsel tidak akan menggelar debat di Bulukumba, Parepare dan Palopo jika ada calon dari daerah tersebut. Sekali pun tidak ada isu strategis yang dibahas dalam debat itu.
"Tapi ya mitigasi kehati-hatian dari KPU. Bagaimana bisa memberikan perlakuan yang sama terhadap bakal calon yang sekarang dan setelah itu sebagai calon. Ini bentuk kehati-hatian sebenarnya," kuncinya.
"KPU Sulsel mendesain kegiatan debat itu menggunakan desain teknis kedaerahan, dikembalikan ke semua daerah masing-masing. 24 kabupaten kota ini harus menggelar debat di masing-masing kabupaten kotanya," kata Komisioner KPU Sulsel, Hasruddin Husain di Makassar pada Senin (08/07) kemarin.
Koordinator Divisi Sosialisasi dan Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat ini menuturkan khusus Pilgub 2024, KPU Sulsel berencana menggelar debat di luar Makassar. Ada tiga daerah yang menjadi opsi yang dinilai menjadi representasi di Provinsi Sulawesi Selatan.
"Debat itu bukan hanya tentang Makassar tapi ada daerah lain, sementara ini kami desain. Tiga daerah betul-betul bisa menjadi representasi dari 24 kabupaten kota yang kita potret pertama Bulukumba, kemudian Palopo, yang ketiga Pareapare sendiri yang merupakan titik tengah," katanya.
Uceng sapaannya melanjutkan, pemilihan ketiga daerah ini tak hanya menjadi representasi Provinsi Sulsel. Tetapi juga bisa memaksimalkan penyebaran informasi secara menyeluruh. Sehingga tak melulu dilaksanakan di Jakarta.
"Melalui secara teknis kedaerahan, harapan kita seperti apa. Semua debat yang dilakukan 24 kabupaten kota kalau misalnya desainnya 3 kali berarti kan 72 (debat). Ditambah dengan provinsi 3 kali, (totalnya) 75 kali debat mampu menyasar semua isu-isu strategis dalam materi debat," tuturnya.
Mantan Ketua KPU Parepare ini mengaku, pihaknya akan segera membahas soal pengamanan debat di tiga daerah tersebut. Uceng berencana melakukan koordinasi dengan Polda Sulsel dan juga Polres setempat soal keamanan.
"Sementara ini kami sementara mempersiapkan memanggil 24 kabupaten kota setelah kegiata FGD dengan lembaga penyiaran, paling tidak secara teknis kami sudah ada pola yang akan kami bangun tentang fasilitasi dari kabupaten kota. 24 kabupaten kota ini kalau masalah gedung saja, saya yakin pasti ada. Tidak mungkin tidak ada, itu harus dilakukan," terangnya.
Uceng menjelaskan alasan KPU Sulsel tidak memasukkan Makassar sebagai lokasi debat Pilgub 2024. Pihaknya ingin terobosan baru, apalagi Makassar sudah sering digelar lokasi debat Pilgub. Ditambah lagi bakal disediakan live streaming.
"Ini tentang representasi sebenarnya wilayah kota, kemudian mempertimbangkan keamanan juga. Bulukumba bagus juga sebagai wilayah paling selatan, Parepare dinamis setiap Pilkada, tetapi selalu berakhir dengan baik," jelasnya.
Jadwal debat sendiri masuk dalam tahapan kampanye yang masuk pada Oktober dan November selama 60 hari. Uceng berharap, pelaksanaan pola debat bisa terintegrasi antara KPU Sulsel dengan 24 kabupaten kota, tidak boleh saling tumpang tindih.
Selain itu, Uceng juga menekankan KPU Sulsel tidak akan menggelar debat di Bulukumba, Parepare dan Palopo jika ada calon dari daerah tersebut. Sekali pun tidak ada isu strategis yang dibahas dalam debat itu.
"Tapi ya mitigasi kehati-hatian dari KPU. Bagaimana bisa memberikan perlakuan yang sama terhadap bakal calon yang sekarang dan setelah itu sebagai calon. Ini bentuk kehati-hatian sebenarnya," kuncinya.
(UMI)
Berita Terkait
Sulsel
DPC Bulukumba Ajak Seluruh Kader Tolak Budi Arie Gabung Partai Gerindra
Ketua DPC Partai Gerindra Bulukumba, Syahruni Haris menyerukan seluruh kader Partai Gerindra di tanah air untuk tidak terpengaruh dengan berhembusnya isu Ketua Umum Projo, Budi Arie yang berencana bergabung dengan Partai Gerindra.
Sabtu, 08 Nov 2025 10:10
Sulsel
Jalan Rusak Segera Dikerja, Pemuda Kindang Apresiasi Perjuangan AIA dan Bupati Bulukumba
Suasana perayaan Festival Pinisi Kabupaten Bulukumba tahun ini berlangsung meriah. Beragam kegiatan tradisional dan budaya lokal turut digelar, mulai dari prosesi mori hingga menikmati cita rasa khas kopi aren Bulukumba.
Minggu, 26 Okt 2025 17:31
Sulsel
Pemkab Bulukumba Diminta Siapkan Tim, Pindahkan Kapal Pinisi ke Pelabuhan Pantai Merpati
Dinas Perhubungan (Dishub) Pemprov Sulsel menggelar rapat koordinasi tentang pemanfaatan Kolam Labuh Pantai Merpati Bulukumba, berlangsung di Ruang Rapat UPT ASDP Bira, Bulukumba pada Selasa (21/10/2025).
Sabtu, 25 Okt 2025 19:54
News
Nilai Santri Menjadi Fondasi Integritas dalam Menjaga Suara Rakyat
Komisioner KPU Bantaeng, Aspar Ramli menyampaikan pesan inspiratif tentang pentingnya nilai-nilai santri dalam menjaga integritas dan profesionalisme penyelenggara pemilu.
Rabu, 22 Okt 2025 16:33
News
ASDP Bira Rutin Lakukan Kerja Bakti, Solusi Bersihkan Sampah Laut yang Dibawa Angin Timur
Kepala UPT ASDP Bira, Syamsuddin mengatakan pihaknya rutin melakukan kerja bakti untuk membersihkan sampah laut di sekitar pelabuhan.
Rabu, 15 Okt 2025 14:45
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Jelang Muswil PKB Sulsel, Jeneponto Nyatakan Dukungan ke Azhar Arsyad
2
AI Masuk Pesantren, XLSMART Latih 600 Santri di Lombok
3
CPNS Kanwil Kemenkum Sulsel Terbaik Ketiga Latsar Angkatan XV
4
Mal Ratu Indah Rayakan Usia 25 Tahun dengan Kampanye RESONANSI
5
Indosat Gandeng Perbankan Perkuat Proteksi Anti Spam/Scam Berbasis AI
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Jelang Muswil PKB Sulsel, Jeneponto Nyatakan Dukungan ke Azhar Arsyad
2
AI Masuk Pesantren, XLSMART Latih 600 Santri di Lombok
3
CPNS Kanwil Kemenkum Sulsel Terbaik Ketiga Latsar Angkatan XV
4
Mal Ratu Indah Rayakan Usia 25 Tahun dengan Kampanye RESONANSI
5
Indosat Gandeng Perbankan Perkuat Proteksi Anti Spam/Scam Berbasis AI