Mahasiswa dan Alumni Prodi Penangkapan Ikan Polipangkep Lulus 100% Ujian Angkapin I

Luqman Zainuddin
Kamis, 11 Jul 2024 17:07
Mahasiswa dan Alumni Prodi Penangkapan Ikan Polipangkep Lulus 100% Ujian Angkapin I
Peserta ujian kompetensi Ahli Nautika Kapal Penangkap Ikan Tingkat I (Ankapin) bersama penguji. Foto: Istimewa
Comment
Share
PANGKEP - Kabar gembira datang dari Program Studi (Prodi) Penangkapan Ikan Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan (Polipangkep). Seluruh peserta ujian kompetensi Ahli Nautika Kapal Penangkap Ikan Tingkat I (Ankapin) berhasil lulus dengan hasil yang memuaskan.

Pengumuman ujian kompetensi Ankapin 1 diberikan setelah sidang penentuan kelulusan pada Selasa 9 Juli 2024 melalui zoom. Keberhasilan ini menjadi prestasi gemilang bagi Prodi Penangkapan Ikan, Jurusan Teknologi Kemaritiman Polipangkep yang berkomitmen menghasilkan lulusan berkualitas.

Peserta ujian 21 orang yang terdiri dari 15 orang mahasiswa dan 6 orang alumni Polipangkep lulus 100%. Penguji atau supervisor ujian Ankapin yaitu Suharto, S.St., M.Si, dari Politeknik AUP Jakarta, Indra Cahya, S.St.Pi., M.Si dan Dani Saepuloh, S.Kom. Proses ujian berlangsung di kampus Polipangkep selama sepekan pada 10-14 Juni 2024.

Ujian terdiri atas beberapa tahap yang ketat dan cermat, memastikan bahwa setiap peserta menguasai pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan dalam bidang penangkapan ikan.

"Kami sangat bangga dengan pencapaian ini. Tentunya menunjukkan dedikasi dan kerja keras peserta serta dukungan dari para pengajar dan staf administrasi," kata Ketua Jurusan Teknologi Kemaritiman, Syamsul Marlin Amir, S.T., M.Si. saat ditemui di Polipangkep.

Para lulusan diharapkan dapat menjadi agen perubahan positif dalam industri penangkapan ikan, dengan membawa inovasi dan solusi yang berkelanjutan.

Polipangkep terus berupaya meningkatkan kualitas pendidikan dan menyiapkan mahasiswa untuk menghadapi tantangan global di masa depan.

“Keberhasilan dalam ujian kehalian Ankapin menjadi bukti bahwa mahasiswa dan alumni Polipangkep meliliki kompetensi yang memadai. Semoga Sertifikasi Ankapin 1 menjadi modal utama mereka untuk bersaing dan berkarya dalam industri penangkapan,” ujar Nur Rahmawaty Arma, M.Sc., Ph.D., Wadir III Polipangkep.

Selamat kepada seluruh peserta ujian keahliah Ankapin 1 atas prestasi gemilang ini. Semoga keberhasilan ini menjadi langkah awal menuju karier yang sukses dan berdampak positif bagi masyarakat dan bidang penangkapan ikan berkelanjutan.
(MAN)
Berita Terkait
Berita Terbaru