Pemkab Sinjai Segera Godok Pembuatan Sertifikat 25 Aset Bidang

Tim Sindomakassar
Minggu, 21 Jul 2024 15:36
Pemkab Sinjai Segera Godok Pembuatan Sertifikat 25 Aset Bidang
Sekitar 25 bidang aset milik Pemerintah Kabupaten Sinjai yang tersebar di berbagai kecamatan akan dibuatkan sertifikat dengan menggandeng Kantor BPN Kabupaten Sinjai. Foto: Istimewa
Comment
Share
SINJAI - Sekitar 25 bidang aset milik Pemerintah Kabupaten Sinjai yang tersebar di berbagai kecamatan akan dibuatkan sertifikat dengan menggandeng Kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Sinjai.

Hal tersebut disampaikan Kepala Bidang Pertanahan Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (Disperkimtan) Kabupaten Sinjai, Supandi. “Insya Allah tahun ini, kita akan kembali melakukan penerbitan sertifikat bidang milik aset Pemkab Sinjai,” katanya.

Supandi mengatakan, adapun bidang aset yang akan disertifikatkan seperti bangunan sekolah SD dan SMP, Puskesmas, Pustu, Sentra Industri Hasil Pengolahan Perikanan di Kelurahan Lappa serta beberapa aset Pemda lainnya.

“Tahun ini kami targetkan sebanyak 25 bidang aset Pemkab yang akan kita buatkan sertifikat, jumlah ini sesuai dengan ketersediaan anggaran yang ada. Kami sudah berkoordinasi dengan berbagai pihak terkait aset yang akan disertifikatkan dan semoga ini bisa terlaksanan dengan baik,” jelasnya.



Saat ini, kata Supandi, tengah melakukan koordinasi dengan Kantor Pertanahan Sinjai terkait kesiapan untuk melakukan pengukuran di obyek yang akan disertifikatkan.

Berdasarkan data yang ada di Disperkimtan, dari 1.286 bidang aset milik Pemkab Sinjai, hingga saat ini sudah ada 816 bidang yang sudah memiliki sertifikat dan 470 bidang yang belum memiliki sertifikat.

Menurut Supandi, keberadaan aset Pemkab Sinjai yang belum disertifikatkan ini akan dilakukan secara bertahap dengan bekerjasama Kantor Pertanahan Nasional untuk menjaga aset Pemerintah dari adanya sengketa.

“Sertifikat ini penting untuk memberikan kejelasan dan kepastian hukum terhadap aset milik pemerintah untuk menghindari adanya sengketa lahan,” kuncinya.
(UMI)
Berita Terkait
Di Debat Terakhir, Ketua KPU Sinjai: Kalau Pemenang Sudah Ditetapkan, Mari Kita Bergandengan Tangan
Sulsel
Di Debat Terakhir, Ketua KPU Sinjai: Kalau Pemenang Sudah Ditetapkan, Mari Kita Bergandengan Tangan
KPU Kabupaten Sinjai menggelar debat publik kedua antar pasangan calon (Paslon) Pilkada di Gedung Pertemuan Sinjai, Jalan Persatuan Raya pada Kamis, 14 November 2024.
Kamis, 14 Nov 2024 13:23
Ketua KPU Sinjai Rusmin: Debat Ini Membuat Masyarakat Memilih dengan Gagasan
Sulsel
Ketua KPU Sinjai Rusmin: Debat Ini Membuat Masyarakat Memilih dengan Gagasan
KPU Sinjai menggelar debat Paslon secara terbuka di Gedung Pertemuan Sinjai, Jalan Persatuan Raya pada Jumat (01/11/2024) siang tadi. Debat perdana ini berjalan lancar.
Jum'at, 01 Nov 2024 19:23
PLN Bangun Pembangkit Listrik Gratis untuk Masjid di Kampung Menra Sinjai
Sulsel
PLN Bangun Pembangkit Listrik Gratis untuk Masjid di Kampung Menra Sinjai
Penjabat (Pj) Bupati Sinjai, Andi Jefrianto Asapa mengapresiasi program pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) melalui teknologi Supersun yang dilakukan PT. PLN Persero, di Kampung Menra, Dusun Bondu, Desa Arabika, Kecamatan Sinjai Barat, Kabupaten Sinjai.
Selasa, 22 Okt 2024 13:26
Pesta Adat Ma’rimpa Salo, Pj Bupati Sinjai Ajak Masyarakat Jaga Kelestarian Kearifan Lokal
Sulsel
Pesta Adat Ma’rimpa Salo, Pj Bupati Sinjai Ajak Masyarakat Jaga Kelestarian Kearifan Lokal
Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Sinjai bersama masyarakat Desa Sanjai, Kecamatan Sinjai Timur kembali menyelenggarakan event kebudayaan Ma’rimpa Salo pada tahun 2024 ini.
Kamis, 10 Okt 2024 14:48
Bawaslu Sinjai Ingatkan Anggota Dewan Ajukan Cuti Bila Ingin Berkampenye di Pilkada 2024
Sulsel
Bawaslu Sinjai Ingatkan Anggota Dewan Ajukan Cuti Bila Ingin Berkampenye di Pilkada 2024
Ketua Bawaslu Kabupaten Sinjai, Muhammad Arsal Arifin mengingatkan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sinjai mengenai pentingnya pengajuan izin cuti saat terlibat dalam kampanye Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sinjai 2024.
Jum'at, 27 Sep 2024 11:04
Berita Terbaru