Inovasi RUSA SIAGA, Rutan Makassar Antar Warga Binaan yang Bebas Pulang ke Rumah

Tim Sindomakassar
Kamis, 26 Sep 2024 19:09
Inovasi RUSA SIAGA, Rutan Makassar Antar Warga Binaan yang Bebas Pulang ke Rumah
Petugas Rutan Makassar mengantar salah seorang warga binaan yang telah bebas kembali ke rumahnya. Foto: Istimewa
Comment
Share
MAKASSAR - Rutan Kelas I Makassar kembali menunjukkan komitmennya terhadap kemanusiaan melalui inovasi RUSA SIAGA atau Rutan Satu Makassar Siap Antar Warga Binaan, Kamis (26/9/2024).

Kali ini, inovasi tersebut membantu seorang warga binaan yang baru saja bebas untuk pulang ke rumahnya di BTP, Makassar tanpa dipungut biaya.

"Inovasi ini bukan sekadar layanan transportasi. Ini adalah bentuk dukungan moral dan sosial agar mereka dapat memulai hidup baru dengan lebih baik," tegas Kepala Rutan Kelas I Makassar, Jayadikusumah.

Tidak hanya RUSA SIAGA, inovasi Layanan Pabburata juga turut andil dalam pengantaran warga binaan tersebut. Tim medis Rutan, yang dipimpin oleh Dr. Vonny, turut mendampingi perjalanan pulang mantan warga binaan yang sebelumnya dirawat di Klinik DR. Sahardjo.



"Alhamdulillah, meskipun dengan keterbatasan, kami selalu berupaya memberikan yang terbaik bagi pasien kami. Bapak ini sering kami rujuk keluar untuk penanganan lebih lanjut selain perawatan di Klinik Rutan," ujar Dr. Vonny.

Perjalanan pulang warga binaan ini tidak hanya meninggalkan kesan mendalam pada laki-laki yang tengah berusia 68 tahun itu, tetapi juga keluarganya.

Dg Senga, istri dari warga binaan yang bebas tersebut, dengan air mata haru, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh jajaran Rutan Kelas I Makassar, khususnya kepada tim medis.

"Saya sangat beruntung suami saya dipertemukan dengan orang-orang yang baik. Tidak hanya petugasnya yang baik, banyak juga warga binaan yang turut membantu merawat suami saya, terutama kader kesehatan di klinik," ujarnya terisak.



Warga binaan tersebut dibebaskan setelah menjalani masa pidananya atas kasus penganiayaan yang divonis 6 bulan kurungan penjara.

Kepala Seksi Pelayanan Tahanan, Angga Satrya menyebut inovasi-inovasi seperti RUSA SIAGA dan Layanan Pabburata menunjukkan bahwa Rutan Kelas I Makassar berupaya tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga memberikan dukungan penuh bagi para warga binaan dalam menjalani kehidupan yang lebih baik setelah bebas.
(MAN)
Berita Terkait
Berita Terbaru